Saturday, April 27, 2024
25.7 C
Jayapura

Aspal Runway Rusak, Penerbangan Terhambat

Pengerjaan Pengaspalan Runway Bandara Wamena yang rusak sejak Selasa (22/12) pagi kemarin.  ( FOTO:Foto istimewa)

Kabandara: Langsung Diperbaiki dan Bisa Kembali Beroperasi 

WAMENA-Landasan Pacu (runway) Bandara Wemena dikabarkan mengalami kerusakan, dimana aspalnya terkelupas, sehingga pesawat kapasitas besar belum bisa beroperasi, dan hanya pesawat jenis ATR. Namun pihak Unit penyelenggara Bandara udara Wamena (UPBU) kelas I A Wamena langsung melakukan perbaikan aspal runway agar bisa kembali beroperasi.

   Kapolres Jayawijaya melalui Kapolsek KP3 Udara Ipda Yuan Rumsawir ketika dikonfirmasi Cenderawasih Pos membenarkan adanya kerusakan tersebut. Menurutnya,  kerusakan tersebut akibat terkena dampak engine peswat. Dimana aspal itu baru saja dikerjakan mulai sore sampai malam sebelumnya. Namun karena cuaca Wamena hujan, sehingga mungkin berpengaruh pada kekuatan aspal itu. Hanya saja, aspal ini terkelupas saat pesawat hendak take off.        

    “Pada saat star awal engine  atau mesin  pesawat itu, langsung aspal itu terlepas, kami juga akan melakukan penyelidikan terkait pengaspalan itu, apakah salah prosedur pengaspalannya atau tidak,”ungkapnya Selasa (22/12) kemarin.

Baca Juga :  Pulkam ke Yapen, Malah Bawa Virus Corona

   Yuan mengatakan kerusakan ini sangat mengganggu penerbangan, karena sampai dengan saat ini belum ada penerbangan yang masuk ke Wamena. Ia juga mengaku telah melakukan komunikasi dengan pihak bandara, estimasi waktunya pengerjaannya sampai dengan pukul 12.00 WIT siang ini, namun untuk selanjutnya, ia sendiri belum tahu apakah bisa diberikan izin untuk bisa digunakan atau menunggu lagi 1 jam kemudian agar aspalnya kering.

   “Sampai sekarang (siang kemarin.red) belum ada pesawat yang masuk, tak hanya pesawat Cargo, pesawat komersil juga belum kami izinkan untuk masuk ke Bandara Wamena,” bebernya.

   Secara terpisah Kepala UPBU Kelas IA  Wamena Faisal Marasabessy ketika dikonfirmasi Cenderawasih Pos Via Selulernya membenarkan ada kerusakan pada Runway Bandara Wamena namun hanya sedikit bagian dari aspal yang terkelupas. Namun   sudah dalam penanganan atau perbaikan sehingga pesawat bisa kembali beroperasi di bandara Wamena.

   “Hanya sedikit bagian aspal yang terlepas dan sekarang kita sudah lakukan perbaikan, sehingga pesawat berbadan besar bisa kembali beroperasi di bandara Wamena,”ungkapnya Selasa (22/12) kemarin.

Baca Juga :  Kapolri, Panglima TNI dan Tomas Jamin Keamanan Papua

  Menurut Faizal, lepasnya  aspal Runway Bandara Wamena karena sejak semalam ada kegiatan pengaspalan di wilayah itu, sampai dengan subuh dini hari. Namun saat pagi, pesawat yang bermalam di Wamena ini akan kembali ke Jayapura dan melakukan star untuk Take off sehingga aspal yang baru semalam lakukan terkena jet blok  (angin dari turbine Pesawat ) mengakibatkan aspal itu terlepas kembali.

  “Aspal itukan baru dikerjakan semalam, sehingga waktu terkena Jet blok dari pesawat Boeing itu ada sebagian kecil yang terlepas lagi, namun itu langsung kami perbaiki lagi ,”jelasnya Faizal yang mengaku penerbangan sudah kembali normal. 

   Sementara itu dari pantauan Cenderawasih Pos,  penerbangan di bandara Wamena baru aktif kembali setelah pukul 14.30 WIT, mulai dari penerbangan sipil hingga penerbangan cargo, setelah  mendapatkan izin untuk bisa landing di bandara Wamena. (jo/tri)

Pengerjaan Pengaspalan Runway Bandara Wamena yang rusak sejak Selasa (22/12) pagi kemarin.  ( FOTO:Foto istimewa)

Kabandara: Langsung Diperbaiki dan Bisa Kembali Beroperasi 

WAMENA-Landasan Pacu (runway) Bandara Wemena dikabarkan mengalami kerusakan, dimana aspalnya terkelupas, sehingga pesawat kapasitas besar belum bisa beroperasi, dan hanya pesawat jenis ATR. Namun pihak Unit penyelenggara Bandara udara Wamena (UPBU) kelas I A Wamena langsung melakukan perbaikan aspal runway agar bisa kembali beroperasi.

   Kapolres Jayawijaya melalui Kapolsek KP3 Udara Ipda Yuan Rumsawir ketika dikonfirmasi Cenderawasih Pos membenarkan adanya kerusakan tersebut. Menurutnya,  kerusakan tersebut akibat terkena dampak engine peswat. Dimana aspal itu baru saja dikerjakan mulai sore sampai malam sebelumnya. Namun karena cuaca Wamena hujan, sehingga mungkin berpengaruh pada kekuatan aspal itu. Hanya saja, aspal ini terkelupas saat pesawat hendak take off.        

    “Pada saat star awal engine  atau mesin  pesawat itu, langsung aspal itu terlepas, kami juga akan melakukan penyelidikan terkait pengaspalan itu, apakah salah prosedur pengaspalannya atau tidak,”ungkapnya Selasa (22/12) kemarin.

Baca Juga :  Dusun Sagu Bisa Disulap Jadi Objek Wisata

   Yuan mengatakan kerusakan ini sangat mengganggu penerbangan, karena sampai dengan saat ini belum ada penerbangan yang masuk ke Wamena. Ia juga mengaku telah melakukan komunikasi dengan pihak bandara, estimasi waktunya pengerjaannya sampai dengan pukul 12.00 WIT siang ini, namun untuk selanjutnya, ia sendiri belum tahu apakah bisa diberikan izin untuk bisa digunakan atau menunggu lagi 1 jam kemudian agar aspalnya kering.

   “Sampai sekarang (siang kemarin.red) belum ada pesawat yang masuk, tak hanya pesawat Cargo, pesawat komersil juga belum kami izinkan untuk masuk ke Bandara Wamena,” bebernya.

   Secara terpisah Kepala UPBU Kelas IA  Wamena Faisal Marasabessy ketika dikonfirmasi Cenderawasih Pos Via Selulernya membenarkan ada kerusakan pada Runway Bandara Wamena namun hanya sedikit bagian dari aspal yang terkelupas. Namun   sudah dalam penanganan atau perbaikan sehingga pesawat bisa kembali beroperasi di bandara Wamena.

   “Hanya sedikit bagian aspal yang terlepas dan sekarang kita sudah lakukan perbaikan, sehingga pesawat berbadan besar bisa kembali beroperasi di bandara Wamena,”ungkapnya Selasa (22/12) kemarin.

Baca Juga :  Sejumlah Barang Terlarang Ditemukan di Lapas Merauke

  Menurut Faizal, lepasnya  aspal Runway Bandara Wamena karena sejak semalam ada kegiatan pengaspalan di wilayah itu, sampai dengan subuh dini hari. Namun saat pagi, pesawat yang bermalam di Wamena ini akan kembali ke Jayapura dan melakukan star untuk Take off sehingga aspal yang baru semalam lakukan terkena jet blok  (angin dari turbine Pesawat ) mengakibatkan aspal itu terlepas kembali.

  “Aspal itukan baru dikerjakan semalam, sehingga waktu terkena Jet blok dari pesawat Boeing itu ada sebagian kecil yang terlepas lagi, namun itu langsung kami perbaiki lagi ,”jelasnya Faizal yang mengaku penerbangan sudah kembali normal. 

   Sementara itu dari pantauan Cenderawasih Pos,  penerbangan di bandara Wamena baru aktif kembali setelah pukul 14.30 WIT, mulai dari penerbangan sipil hingga penerbangan cargo, setelah  mendapatkan izin untuk bisa landing di bandara Wamena. (jo/tri)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya