Sunday, April 28, 2024
29.7 C
Jayapura

Dana Otsus Pemkot Jayapura Dipangkas Rp 4 Miliar

JAYAPURA – Pemerintah Kota Jayapura akan kehilangan sumber dana Otsus senilai 4 miliar pada tahun 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan Penjabat Sekretaris Daerah Kota Jayapura, Robby Kepas Awi pada saat arahan Apel pagi bersama seluruh ASN di Pemkot Jayapura, Senin (6/11/2023) pagi.

Menurut Robby, sesuai hasil monitoring meja yang dilakukan oleh Bappeda dan monitoring yang dilakukan pihaknya bersama Pj Wali Kota Jayapura, di lapangan masih banyak pekerjaan fisik  yang belum tuntas dikerjakan.

“Ini jadi perhatian serius pimpinan OPD dan PPTK.”

“Jangan biarkan tukang kerja sendiri dilapangan, sering juga turun cek untuk memastikan seluruh pekerjaan fisik ini beres,” tegas Robby Awi.

Baca Juga :  Gedung MRP dan Kantor Gubernur Diresmikan 27 Desember

Kata Awi, waktu tinggal sebulan lagi ke depan.

Sehingga semua pekerjaan fisik ditiap OPD ini harus tuntas hingga akhir tahun ini.

Terutama pekerjaan fisik yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan dana Otsus.

“Tahun 2024 itu kita mendapat pengurangan dana Otsus sebesar Rp 4 miliar,” terang Robby Awi.

Oleh karena itu pihaknya meminta kepada OPD agar progres pekerjaan yang menggunakan dana Otsus itu dikejar agar tuntas.

Karena kalau tahun ini tidak capai lagi dari target yang ada, maka ditahun 2025 mendatang akan terjadi pengurangan lagi dana Otsus yang diterima Pemkot Jayapura.

“Saya ingatkan lagi agar OPD yang kelola dana Otsus agar serius dan tentunya menjadi perhatian kita semua,” tandas Robby Awi. (*)

Baca Juga :  Antisipasi Peredaran Barang Kedaluwarsa

JAYAPURA – Pemerintah Kota Jayapura akan kehilangan sumber dana Otsus senilai 4 miliar pada tahun 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan Penjabat Sekretaris Daerah Kota Jayapura, Robby Kepas Awi pada saat arahan Apel pagi bersama seluruh ASN di Pemkot Jayapura, Senin (6/11/2023) pagi.

Menurut Robby, sesuai hasil monitoring meja yang dilakukan oleh Bappeda dan monitoring yang dilakukan pihaknya bersama Pj Wali Kota Jayapura, di lapangan masih banyak pekerjaan fisik  yang belum tuntas dikerjakan.

“Ini jadi perhatian serius pimpinan OPD dan PPTK.”

“Jangan biarkan tukang kerja sendiri dilapangan, sering juga turun cek untuk memastikan seluruh pekerjaan fisik ini beres,” tegas Robby Awi.

Baca Juga :  BPBD Sosialisasikan Mitigasi Bencana di Distrik Japut

Kata Awi, waktu tinggal sebulan lagi ke depan.

Sehingga semua pekerjaan fisik ditiap OPD ini harus tuntas hingga akhir tahun ini.

Terutama pekerjaan fisik yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan dana Otsus.

“Tahun 2024 itu kita mendapat pengurangan dana Otsus sebesar Rp 4 miliar,” terang Robby Awi.

Oleh karena itu pihaknya meminta kepada OPD agar progres pekerjaan yang menggunakan dana Otsus itu dikejar agar tuntas.

Karena kalau tahun ini tidak capai lagi dari target yang ada, maka ditahun 2025 mendatang akan terjadi pengurangan lagi dana Otsus yang diterima Pemkot Jayapura.

“Saya ingatkan lagi agar OPD yang kelola dana Otsus agar serius dan tentunya menjadi perhatian kita semua,” tandas Robby Awi. (*)

Baca Juga :  Cabuli Teman Satu Kampus, Oknum Mahasiswa Dibui

Berita Terbaru

Artikel Lainnya