Saturday, April 27, 2024
28.7 C
Jayapura

BPBD Sosialisasikan Mitigasi Bencana di Distrik Japut

JAYAPURA-Pemerintah Kota  Jayapura melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus  memberikan informasi kepada masyarakat, terkait dengan mitigasi bencana terutama pada saat terjadinya bencana gempa bumi dan tsunami.   

  “Sosialisasi kesiapsiagaan dan  mitigasi bencana gempa bumi kami lakukan di Distrik Jayapura  Utara hari ini,” kata Kepala BPBD Kota Jayapura, Asep Khalid, Kamis (5/10).

  Dia mengatakan, melalui kegiatan tersebut, pihaknya ingin memberikan informasi kepada masyarakat setempat bagaimana cara atau langkah-langkah yang perlu dilakukan pada saat terjadinya bencana gempa bumi atau tsunami. Baik dari masyarakat setempat maupun stakeholder yang melakukan penanganan terhadap bencana tersebut.

   Karena itu pihaknya juga berharap melalui kegiatan itu supaya masyarakat bisa mengenal atau mengetahui,  apa yang menjadi gejala dari tsunami,  termasuk kegiatan atau langkah apa saja yang dilakukan pada saat terjadinya bencana tersebut.

Baca Juga :  Dua Hari, KPU Jadwalkan  Distribusi Logistik Pemilu ke TPS

  “Dari program IDRIP, BNPB dan Bank Dunia,  telah dilakukan pemasangan rambu-rambu bencana atau jalur evakuasi di beberapa kawasan. Diharapkan masyarakat juga bisa mengetahui dan paham di mana saja yang menjadi daerah evakuasi pada saat terjadinya bencana tsunami maupun gempa bumi,” ujarnya.

  Dia menambahkan, kegiatan seperti itu dilaksanakan setiap tahun melalui program mitigasi dan kesiapsiagaan bencana maupun pencegahan bencana.  Setiap tahunnya kegiatan seperti itu dilakukan secara rolling di beberapa lokasi yang memang sudah dipetakan menjadi daerah rawan bencana tsunami maupun gempa bumi.

  “Kemarin di distrik Jayapura Selatan kemudian sebelumnya juga di Distrik Abepura,” tambahnya. (roy/tri)

JAYAPURA-Pemerintah Kota  Jayapura melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus  memberikan informasi kepada masyarakat, terkait dengan mitigasi bencana terutama pada saat terjadinya bencana gempa bumi dan tsunami.   

  “Sosialisasi kesiapsiagaan dan  mitigasi bencana gempa bumi kami lakukan di Distrik Jayapura  Utara hari ini,” kata Kepala BPBD Kota Jayapura, Asep Khalid, Kamis (5/10).

  Dia mengatakan, melalui kegiatan tersebut, pihaknya ingin memberikan informasi kepada masyarakat setempat bagaimana cara atau langkah-langkah yang perlu dilakukan pada saat terjadinya bencana gempa bumi atau tsunami. Baik dari masyarakat setempat maupun stakeholder yang melakukan penanganan terhadap bencana tersebut.

   Karena itu pihaknya juga berharap melalui kegiatan itu supaya masyarakat bisa mengenal atau mengetahui,  apa yang menjadi gejala dari tsunami,  termasuk kegiatan atau langkah apa saja yang dilakukan pada saat terjadinya bencana tersebut.

Baca Juga :  Mantan Tokoh Papera Ramses Ohee Dirawat di RS Marthen Indey

  “Dari program IDRIP, BNPB dan Bank Dunia,  telah dilakukan pemasangan rambu-rambu bencana atau jalur evakuasi di beberapa kawasan. Diharapkan masyarakat juga bisa mengetahui dan paham di mana saja yang menjadi daerah evakuasi pada saat terjadinya bencana tsunami maupun gempa bumi,” ujarnya.

  Dia menambahkan, kegiatan seperti itu dilaksanakan setiap tahun melalui program mitigasi dan kesiapsiagaan bencana maupun pencegahan bencana.  Setiap tahunnya kegiatan seperti itu dilakukan secara rolling di beberapa lokasi yang memang sudah dipetakan menjadi daerah rawan bencana tsunami maupun gempa bumi.

  “Kemarin di distrik Jayapura Selatan kemudian sebelumnya juga di Distrik Abepura,” tambahnya. (roy/tri)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya