JAYAPURA-SMP Negeri 9 Kota Jayapura menggelar karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan itu mengangkat tema, Gaya Hidup Berkelanjutan (Sampah Bukan Musuh, Sampah Bagian Dari Hidup) dan Kearifan Lokal Makanan Tersedia di Sekitar kita. Kegiatan P5 di sekolah tersebut merupakan perdana dilakukan bertepatan dengan pelaksanaan kegiatan penerimaan rapor bagi siswa di sekolah itu.
Kepala SMP Negeri 9 Kota Jayapura, Anggoro Subiakto mengatakan, dalam kegiatan itu pihaknya melibatkan orang tua siswa. Diharapkan orang tua bisa menyaksikan secara langsung apa yang sudah dihasilkan dan dikerjakan oleh anak-anak mereka selama ini.
“Ini perdana dan bersamaan dengan kegiatan penerimaan raport, kami ingin mendorong agar orang tua lihat langsung hasil karya yang dibuat oleh anak anak mereka selama ini,” kata Anggoro Subiakto, Jumat (15/12).
Selanjutnya, Pj Walikota Jayapura, Dr. Frans Pekey, mengapresiasi lembaga pendidikan tersebut. Karena terus berupaya untuk memajukan kualitas pendidikan di kota Jayapura.
“Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada SMP Negeri 9 atas prestasi pendidikan, kualitas pendidikan yang terus berupaya menjadi yang terbaik di kota Jayapura di tingkat SMP. Kemudian juga berbagai prestasi yang diraih. Kemudian termasuk kegiatan P5 yang dilaksanakan dalam rangka untuk meningkatkan kreativitas inovasi-inovasi dari anak-anak peserta didik,” kata Frans Pekey, Jumat (15/12).