Saturday, January 24, 2026
28.3 C
Jayapura

Cerita Keluarga saat Ikut Pencarian Deden Maulana di Makassar

JAKARTA-Keluarga menceritakan saat ikut upaya pencarian terhadap salah satu korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Deden Maulana (43) di Makassar.

“Alhamdulillah kami dari pihak keluarga kemarin difasilitasi untuk bisa berangkat ke Makassar,” kata adik ipar Deden, Asep Hilman Rosadi dalam upacara persemayaman di Politeknik Ahli Usaha Perikanan (AUP), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis.

Hilman mengaku selama di Makassar mendapatkan pelayanan terbaik dan informasi-informasi yang akurat. Dia juga mengaku telah memberanikan diri untuk datang dengan perjalanan 2,5 jam dari bandara dan perjalanan satu jam menaiki motor.

Karena itu, dia mengapresiasi segala bantuan dan perhatian yang diberikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) maupun pihak lainnya yang terlibat. Dia mengapresiasi kepada seluruh jajaran atas upaya yang luar biasa dalam proses pencarian, evakuasi, dukungan moril bagi keluarga, dan penanganan sampai nanti pemakaman.

Baca Juga :  Kolaborasi dan Dukungan Internasional Berperan Penting

 

 

JAKARTA-Keluarga menceritakan saat ikut upaya pencarian terhadap salah satu korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Deden Maulana (43) di Makassar.

“Alhamdulillah kami dari pihak keluarga kemarin difasilitasi untuk bisa berangkat ke Makassar,” kata adik ipar Deden, Asep Hilman Rosadi dalam upacara persemayaman di Politeknik Ahli Usaha Perikanan (AUP), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis.

Hilman mengaku selama di Makassar mendapatkan pelayanan terbaik dan informasi-informasi yang akurat. Dia juga mengaku telah memberanikan diri untuk datang dengan perjalanan 2,5 jam dari bandara dan perjalanan satu jam menaiki motor.

Karena itu, dia mengapresiasi segala bantuan dan perhatian yang diberikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) maupun pihak lainnya yang terlibat. Dia mengapresiasi kepada seluruh jajaran atas upaya yang luar biasa dalam proses pencarian, evakuasi, dukungan moril bagi keluarga, dan penanganan sampai nanti pemakaman.

Baca Juga :  Billy Mambrasar Siap Jadi Jembatan Bagi Anak-Anak Muda Papua

 

 

Berita Terbaru

Artikel Lainnya