Sunday, November 24, 2024
28.7 C
Jayapura

Libur Sepekan, Layanan Kesehatan Tetap Dibuka

JAYAPURA-Menjelang hari raya  Idul Fitri bagi umat muslim di tanah Papua,  Pemerintah Kota Jayapura telah memberlakukan libur dan juga hari fakultatif selama hampir satu minggu, mulai Senin (8/4)  akan kembali beraktivitas seperti biasa pada Senin 15 April 2024.

Meskipun libur,  tentunya aktivitas pelayanan kesehatan di sejumlah fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan juga Puskesmas  tidak libur.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura,  Ni Nyoman Sri Antari mengatakan, pelayanan kesehatan di Rumah Sakit dan juga di Puskesmas-puskesmas di Kota Jayapura tetap berjalan normal seperti biasa.

“Memang kita libur tetapi untuk layanan kesehatan tidak boleh libur karena orang sakit tetap membutuhkan pelayanan kesehatan meskipun pada saat libur,” kata Ni Nyoman Sri Antari, Jumat (5/4).

Baca Juga :  Untuk Sementara Jangan Dulu Berenang di Pantai Holtekamp

Lanjut dia, agar pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan itu tetap berjalan, setiap fasilitas Kesehatan tentunya sudah membagi jadwal di mana pada saat hari raya idul fitri atau hari keagamaan umat muslim, tenaga kesehatan non muslim akan menjalankan tugasnya. Begitu juga sebaliknya pada saat hari raya Natal atau hari keagamaan lainnya, maka petugas kesehatan yang tidak melaksanakan hari raya keagamaan itu akan melaksanakan tugas pelayanan.

“Setiap tahun seperti itu selalu membagi jadwal dan tugas piket masing-masing di setiap rumah sakit dan juga Puskesmas,” ujarnya.

Dia menekankan untuk pelayanan kesehatan yang memang sama sekali tidak boleh terhenti adalah pelayanan darurat atau IGD.  Setiap petugas kesehatan sudah pasti akan terus bersiaga di setiap Instalasi Gawat daruratnya untuk melakukan perawatan terhadap pasien-pasien darurat yang membutuhkan penanganan segera.

Baca Juga :  Hunian Kamar Hotel Horison Full,  Swiss-belhotel Siapkan Pelayanan Ekstra

    Karena itu dia berharap agar para petugas kesehatan yang sedang menjalankan tugas itu tetap menjaga kesehatannya agar terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam hal ini para pasien yang sedang membutuhkan pelayanan kesehatan.

” Saya berharap kepada tenaga kesehatan supaya tetap menjaga kondisi tubuh tetap sehat agar bisa melayani pasien yang sedang membutuhkan pelayanan,” pungkasnya. (roy).

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Menjelang hari raya  Idul Fitri bagi umat muslim di tanah Papua,  Pemerintah Kota Jayapura telah memberlakukan libur dan juga hari fakultatif selama hampir satu minggu, mulai Senin (8/4)  akan kembali beraktivitas seperti biasa pada Senin 15 April 2024.

Meskipun libur,  tentunya aktivitas pelayanan kesehatan di sejumlah fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan juga Puskesmas  tidak libur.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura,  Ni Nyoman Sri Antari mengatakan, pelayanan kesehatan di Rumah Sakit dan juga di Puskesmas-puskesmas di Kota Jayapura tetap berjalan normal seperti biasa.

“Memang kita libur tetapi untuk layanan kesehatan tidak boleh libur karena orang sakit tetap membutuhkan pelayanan kesehatan meskipun pada saat libur,” kata Ni Nyoman Sri Antari, Jumat (5/4).

Baca Juga :  Minta Masyarakat Tetap Perhatikan Prokes, Bukan Lagi 3 M Tapi 6 M

Lanjut dia, agar pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan itu tetap berjalan, setiap fasilitas Kesehatan tentunya sudah membagi jadwal di mana pada saat hari raya idul fitri atau hari keagamaan umat muslim, tenaga kesehatan non muslim akan menjalankan tugasnya. Begitu juga sebaliknya pada saat hari raya Natal atau hari keagamaan lainnya, maka petugas kesehatan yang tidak melaksanakan hari raya keagamaan itu akan melaksanakan tugas pelayanan.

“Setiap tahun seperti itu selalu membagi jadwal dan tugas piket masing-masing di setiap rumah sakit dan juga Puskesmas,” ujarnya.

Dia menekankan untuk pelayanan kesehatan yang memang sama sekali tidak boleh terhenti adalah pelayanan darurat atau IGD.  Setiap petugas kesehatan sudah pasti akan terus bersiaga di setiap Instalasi Gawat daruratnya untuk melakukan perawatan terhadap pasien-pasien darurat yang membutuhkan penanganan segera.

Baca Juga :  Pastikan Suplai Air dan Listrik di Kota Jayapura Aman

    Karena itu dia berharap agar para petugas kesehatan yang sedang menjalankan tugas itu tetap menjaga kesehatannya agar terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dalam hal ini para pasien yang sedang membutuhkan pelayanan kesehatan.

” Saya berharap kepada tenaga kesehatan supaya tetap menjaga kondisi tubuh tetap sehat agar bisa melayani pasien yang sedang membutuhkan pelayanan,” pungkasnya. (roy).

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya