Saturday, May 4, 2024
31.7 C
Jayapura

Punya 7 Kursi, PDIP Siap Berkoalisi di Pilkada Gubernur

JAYAPURA – Perolehan hasil kursi pada Pileg Februari 2024 untuk Provinsi Papua mencatat bahwa PDI Perjuangan Papua berhasil mendapatkan 7 kursi. Hanya jumlah ini dikatakan belum  bisa mengusung kandidat Gubernur Papua karena masih kekurangan kursi. Karenanya PDIP menyampaikan bahwa pihaknya siap untuk berkoalisi dengan partai  lain yang memiliki visi serupa.

“Kami PDIP punya 7 kursi dan masih kekurangan 2 kursi sehingga kami siap untuk berkolaborasi,” kata Sekretaris DPD PDIP  Papua, Surya Ibrahim pekan kemarin di Kotaraja.

PDIP menyatakan memiliki dua sosok yang diusung secara internal namun jika ada nama dari luar yang bagus maka pihaknya akan fleksibel. Ia menyampaikan bahwa PDIP mengagendakan pada 31 Mei telah memiliki semua data bakal calon yang akan diperjuangkan. PDIP sendiri tidak kaku harus selalu diposisi kepala daerah tetapi bisa juga menempati posisi wakil.

Baca Juga :  Anggaran yang Dibekukan dari SILPA yang Tak Terpakai di RKUD Pemprov Papua

Sekretaris DPD PDIP itu juga menyampaikan bahwa pada Pileg Februari lalu ternyata ada plus minusnya bagi PDIP. Di satu sisi ada kabupaten yang gagal meraih kursi namun disisi lain ada kabupaten yang melewati ekspektasi.

“Misal di Waropen ternyata kami bisa mendapat 4 kursi dan bisa maju sendiri akan tetapi kami tidak punya kader yang bisa didorong sehingga  kemungkinan harus mencari dari luar dan ini seperti membuang peluang,” jawab Surya.

JAYAPURA – Perolehan hasil kursi pada Pileg Februari 2024 untuk Provinsi Papua mencatat bahwa PDI Perjuangan Papua berhasil mendapatkan 7 kursi. Hanya jumlah ini dikatakan belum  bisa mengusung kandidat Gubernur Papua karena masih kekurangan kursi. Karenanya PDIP menyampaikan bahwa pihaknya siap untuk berkoalisi dengan partai  lain yang memiliki visi serupa.

“Kami PDIP punya 7 kursi dan masih kekurangan 2 kursi sehingga kami siap untuk berkolaborasi,” kata Sekretaris DPD PDIP  Papua, Surya Ibrahim pekan kemarin di Kotaraja.

PDIP menyatakan memiliki dua sosok yang diusung secara internal namun jika ada nama dari luar yang bagus maka pihaknya akan fleksibel. Ia menyampaikan bahwa PDIP mengagendakan pada 31 Mei telah memiliki semua data bakal calon yang akan diperjuangkan. PDIP sendiri tidak kaku harus selalu diposisi kepala daerah tetapi bisa juga menempati posisi wakil.

Baca Juga :  Dalangnya Diduga Kelompok Tenius Gwijangge

Sekretaris DPD PDIP itu juga menyampaikan bahwa pada Pileg Februari lalu ternyata ada plus minusnya bagi PDIP. Di satu sisi ada kabupaten yang gagal meraih kursi namun disisi lain ada kabupaten yang melewati ekspektasi.

“Misal di Waropen ternyata kami bisa mendapat 4 kursi dan bisa maju sendiri akan tetapi kami tidak punya kader yang bisa didorong sehingga  kemungkinan harus mencari dari luar dan ini seperti membuang peluang,” jawab Surya.

Berita Terbaru

Artikel Lainnya