Tuesday, May 14, 2024
26.7 C
Jayapura
- Advertisement -spot_img

TAG

NASIONAL

Penentuan Awal Puasa 1 April, Kemenag Harap Tunggu Hasil Sidang Isbat

Jika saat sidang isbat 1 April nanti tim perukyat di lapangan ada yang melihat hilal, maka awal Ramadan jatuh pada 2 April. Sehingga pada 1 April malam umat Islam sudah mulai salat tarawih dan mulai berpuasa pada 2 April. Tetapi jika pada 1 April tidak ada tim perukyat yang melihat hilal, maka awal Ramadan jatuh pada 3 April.

Terinspirasi Gunungan Wayang, Kemenag Kenalkan Logo Baru Halal

Logo baru label halal itu tertuang dalam Keputusan Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) 40/2022 tentang Penetapan Label Halal. Kepala BPJPH Kemenag Muhammad Aqil Irham menyatakan, logo baru label halal itu berlaku efektif sejak 1 Maret 2022.

Enam Produsen Migor Stop Produksi

Alasannya, kebijakan itu tidak berpihak ada industri sawit dan ekosistemnya.”Kami terus terang tidak setuju dengan DMO 30 persen ini memojokkan perindustrian persawitan. Kalau ekspor macet itu semua akan macet," ujar Direktur Eksekutif Gabungan Industri Minyak Nabati Indonesia (GIMNI) Sahat Sinaga, Sabtu lalu (12/3).

Jokowi Kemah di IKN Nusantara Bersama Kepala Otorita IKN dan Gubernur

Kasetpres Heru Budi kemarin menyatakan agenda awal Jokowi adalah memberikan arahan kepada seluruh gubernur. "Hari ini (kemarin)  di Balikpapan kami undang 34 Gubernur dan 15 tokoh yang dipilih," ungkapnya. 

Jaga Stok Beras, Wapres Minta Spekulan Ditindak Tegas

Menurut Ma’ruf, selama ini keberadaan spekulan kerap menyusahkan masyarakat. Mereka sering membuat stok kebutuhan masyarakat menjadi langka. Dampaknya, harga-harga jadi melambung. Apalagi, jelang Ramadan seperti sekarang ini, permintaan bahan pokok seperti beras, minyak goreng, daging, dan sejenisnya meningkat cukup signifikan.

Simbol Pajak Berkeadilan

‘’Yang membayar pajak adalah yang mampu, mereka kalau pendapatan perorangan adalah yang di atas pendapatan tidak kena pajak, itu pun masih ada bracket-nya, ada yang sangat kecil sampai bracket tertinggi menurut UU HPP akan dinaikkan ke 35 persen,’’ jelasnya, kemarin.

Hindari Sanksi Pajak, Wapres Ajak Masyarakat Manfaatkan PPS

Ma’ruf menuturkan saat ini pemerintah kembali memberi kesempatan kepada masyarakat untuk mengungkapkan hartanya yang belum dilaporkan. Yaitu melalui PPS yang berjalan sejak 1 Januari sampai 30 Juni depan. Program ini dibuka dengan tujuan meningkatkan kepatuhan sukarela wajib pajak dengan mengungkapkan harta-hartanya yang belum dilaporkan selama ini.

Tak Terkait Pelaksanaan Umrah, Travel Keberatan

Gelombang keberataan menjadikan kepesertaan BPJS Kesehatan untuk layanan publik terus bermunculan. Kali ini disuarakan oleh asosiasi travel umrah dan haji khusus. Mereka keberatan karena BPJS Kesehatan sama sekali tidak ada kaitannya dengan ibadah umat Islam tersebut.

Dua Tahun Pandemi, MA Ubah Sistem Peradilan

Ketua Mahkamah Agung (MA) Muhammad Syarifuddin menyampaikan Laporan Tahunan MA di Jakarta kemarin (22/2). Dalam laporan tersebut, dia mengungkapkan bahwa pandemi Covid-19 secara tidak langsung memompa jajarannya untuk melakukan migrasi sistem peradilan. Dari sistem lama yang masih konvensional ke sistem peradilan elektronik.

Pertahankan Lemhannas Supaya Tetap Relevan

Usai proses pelantikan Andi menyampaikan sejumlah pesan. Diantaranya adalah pentingnya Lemhannas secara kelembagaan untuk melakukan aktualisasi. ’’Supaya tetap relevan dengan kondisi terkini. Kemudian menyerap metodologi keilmuan terbaru,’’ katanya. Seperti pengembangan metodologi big data dan sejumlah tantangan kedepan.

Latest news

- Advertisement -spot_img