Untuk itu, di tahun 2026, selain menyesuaikan dengan visi-misi gubernur yang sekarang. Jimmy mengaku akan memilih program prioritas dari yang prioritas. “Saya yakin dengan kepemimpinan gubernur yang sekarang, ada skema yang dibuat oleh gubernur. Sehingga dampak terhadap pengurangan dana transfer bisa kita tutupi,” ujarnya.
Sebagaimana kiat-kiat yang sudah dilakukan gubernur setelah dilantik adalah berkunjung ke beberapa kementerian untuk membangun koordinasi.
“Artinya, jika ada dana APBN murni yang bisa turun langsung ke Papua, asas manfaatnya yang bisa kita ambil. Sehingga kita tidak hanya menghabiskan dana pembangunan bertumbuh pada APBD, namun ada APBN yang bisa kita gunakan untuk penyelenggaraan pembangunan di Papua,” pungkasnya. (fia/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos