Wednesday, July 16, 2025
22.6 C
Jayapura

BKPSDM Papsel Fasilitasi Pendaftaran di 8 Sekolah Kedinasan

MERAUKE– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Papua Selatan memfasilitasi anak-anak Papua Selatan yang akan mendaftar di 8 Kementrian yang membuka sekolah kedinasan tahun 2025 ini.

‘’Kami disini sifatnya membantu memfasilitasi anak-anak kita dari Papua Selatan untuk mendaftar di 8 sekolah kedinasan yang dibuka tahun ini. Memfasilitasi disini dalam arti kami menyediakan computer dan jika anak-anak yang mau daftar kebigungan bagaimana cara mendaftar maka operator kami siap membantu untuk mendaftar di link pendaftaran yang sudah disiapkan oleh 8 sekolah kedinasan itu,’’ kata Kepala BKPSDM Papua Selatan Alberth Rapami saat ditemui media ini di Kantornya, Senin (14/7).

Alberth Rapami menjelaskan, 8 Kementrian dan Lembaga yang membuka sekolah kedinasan yakni Kemendagri lewat IPDN, BPS lewat sekolah Pusat Statistik, BMKG lewat sekolah BMKG. Kemudian Kementrian Keuangan lewat PKN STAN, lalu Kementrian Pertahanan lewat Sekolah Tinggi Intelejen.

Baca Juga :  Karteker PPS Kewenangan Mendagri

‘’Lalu di Kementrian Perhubungan ada banyak. Ada Politeknik Penerbangan di Jayapura, ada juga di Padang. Lalu ada sekolah perhubungan darat dan perhubungan laut,’’ katanya.

Dalam 3 tahun ini, jelas Alberth Rapami, pihaknya mecoba memfasilitasi dan pada tahun ini pihaknya telah melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah yang ada di Merauke terkait sekolah kedinasan di 8 kementrian dan Lembaga tersebut.

Namun demikian, diakui kuota terbanyak diberikan untuk Papua Selatan adalah IPDN. Tahun ini kuotanya sebanyak 14 orang atau turun 5 orang dibandingkan tahun 2024 lalu yang jatahnya 19 orang. Untuk kuota 145 orang tersebut terdiri dari OAP Asli Papua 10 orang yang dibagi untuk kabupaten Merauke 2 orang, Boven Digoel 2 orang, Mappi 2 orang dan Asmat 2 orang. Sementara provinsi 2 orang. ‘’Tapi untuk jatah non OAP 4 orang semuanya kuota provinsi Papua Selatan,’’ tandasnya. (ulo)

Baca Juga :  Giliran GOR Hiad Sai Dipalang 

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

MERAUKE– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Papua Selatan memfasilitasi anak-anak Papua Selatan yang akan mendaftar di 8 Kementrian yang membuka sekolah kedinasan tahun 2025 ini.

‘’Kami disini sifatnya membantu memfasilitasi anak-anak kita dari Papua Selatan untuk mendaftar di 8 sekolah kedinasan yang dibuka tahun ini. Memfasilitasi disini dalam arti kami menyediakan computer dan jika anak-anak yang mau daftar kebigungan bagaimana cara mendaftar maka operator kami siap membantu untuk mendaftar di link pendaftaran yang sudah disiapkan oleh 8 sekolah kedinasan itu,’’ kata Kepala BKPSDM Papua Selatan Alberth Rapami saat ditemui media ini di Kantornya, Senin (14/7).

Alberth Rapami menjelaskan, 8 Kementrian dan Lembaga yang membuka sekolah kedinasan yakni Kemendagri lewat IPDN, BPS lewat sekolah Pusat Statistik, BMKG lewat sekolah BMKG. Kemudian Kementrian Keuangan lewat PKN STAN, lalu Kementrian Pertahanan lewat Sekolah Tinggi Intelejen.

Baca Juga :  Karteker PPS Kewenangan Mendagri

‘’Lalu di Kementrian Perhubungan ada banyak. Ada Politeknik Penerbangan di Jayapura, ada juga di Padang. Lalu ada sekolah perhubungan darat dan perhubungan laut,’’ katanya.

Dalam 3 tahun ini, jelas Alberth Rapami, pihaknya mecoba memfasilitasi dan pada tahun ini pihaknya telah melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah yang ada di Merauke terkait sekolah kedinasan di 8 kementrian dan Lembaga tersebut.

Namun demikian, diakui kuota terbanyak diberikan untuk Papua Selatan adalah IPDN. Tahun ini kuotanya sebanyak 14 orang atau turun 5 orang dibandingkan tahun 2024 lalu yang jatahnya 19 orang. Untuk kuota 145 orang tersebut terdiri dari OAP Asli Papua 10 orang yang dibagi untuk kabupaten Merauke 2 orang, Boven Digoel 2 orang, Mappi 2 orang dan Asmat 2 orang. Sementara provinsi 2 orang. ‘’Tapi untuk jatah non OAP 4 orang semuanya kuota provinsi Papua Selatan,’’ tandasnya. (ulo)

Baca Juga :  Giliran Anak Port Numbay Minta Diperhatikan Hak Kesulungan

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

/