Sunday, April 28, 2024
27.7 C
Jayapura

Nikolaus Kondomo Nyatakan Siap Maju Pertarungan Calon Gubernur Papua Selatan 

MERAUKE– Staf Ahli Kejaksaan Agung RI Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Kerja Sama Internasional, Nikolaus Kondomo, SH, MH menyatakan siap untuk maju dalam pertarungan calon gubernur Papua  Selatan pada Pilkada serentak yang akan dihelat di tahun 2024 ini.

‘’Kalau memang masyarakat meminta saya untuk menjadi calon gubernur Papua Selatan, saya pribadi mengucapkamn terima kasih kepada seluruh masyarakat Papua Selatan apabila mereka  meminta saya untuk menjadi gubernur Papua Selatan,’’ kata mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Papua ini kepada wartawan di swiss belhotel Merauke, Rabu (10/01/2024) malam.

    Nikolaus Kondomo menjelaskan bahwa sebagai  Anak Asli Papua Selatan yang lahir  di Digoel, kemudian besar di Muting, Kabupaten Merauke, selanjutnya SD di Ketentiri Kabupaten Boven Digoel dan  SMP di Bade Kabupaten Mappi  dan Kimaam.

Baca Juga :  KNSI Papua Selatan Tidak Mau Nelayan Dijadikan Kambing Hitam 

‘’Mungkin itu yang dilihat oleh masyarakat kemudian meminta kepada saya, apabila betul-betul masyarakat meminta kepada saya untuk menjadi calon gubernur Papua Selatan, saya tetap bersedia. Saya bersedia kalau memang diminta oleh masyarakat,’’ katanya.

Alasan  permintaan itu, lanjut mantan Pj Gubernur Papua Pegunungan tersebut karena sampai sekarang dirinya masih berstatus sebagai ASN di Kejaksaan Agung Republik Indonesia.

‘’Kalau memang masyarakat meminta, kenapa tidak. Pasti kita siap untuk melayani permintaan masyarakat Papua Selatan,’’ jelasnya. Tentunya, lanjut dia, dirinya akan meminta pensiun dini  sebagai ASN untuk maju  dalam pertarungan tersebut. Ini juga karena Nikolaus Kondomo diperkirakan akan memasuki masa pensiun pada  bulan Desember tahun ini.

Baca Juga :  Sakit, Dua Tersangka Korupsi Dana Hibah Mappi Tidak Ditahan 

   Soal  program strategis ketika nanti maju sebagai  Calon Gubernur Papua  Selatan,  Nikolaus Kondomo menjelaskan selain pendidikan dan kesehatan serta infrastruktut juga menyangkut ekonomi terutama bagaimana  menjaga inflasi daerah, seperti yang sudah dilakukan  saat menjabat sebagai Pj Gubernur Papua Pegunungan. (ulo)   

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

MERAUKE– Staf Ahli Kejaksaan Agung RI Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Kerja Sama Internasional, Nikolaus Kondomo, SH, MH menyatakan siap untuk maju dalam pertarungan calon gubernur Papua  Selatan pada Pilkada serentak yang akan dihelat di tahun 2024 ini.

‘’Kalau memang masyarakat meminta saya untuk menjadi calon gubernur Papua Selatan, saya pribadi mengucapkamn terima kasih kepada seluruh masyarakat Papua Selatan apabila mereka  meminta saya untuk menjadi gubernur Papua Selatan,’’ kata mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Papua ini kepada wartawan di swiss belhotel Merauke, Rabu (10/01/2024) malam.

    Nikolaus Kondomo menjelaskan bahwa sebagai  Anak Asli Papua Selatan yang lahir  di Digoel, kemudian besar di Muting, Kabupaten Merauke, selanjutnya SD di Ketentiri Kabupaten Boven Digoel dan  SMP di Bade Kabupaten Mappi  dan Kimaam.

Baca Juga :  Sakit, Dua Tersangka Korupsi Dana Hibah Mappi Tidak Ditahan 

‘’Mungkin itu yang dilihat oleh masyarakat kemudian meminta kepada saya, apabila betul-betul masyarakat meminta kepada saya untuk menjadi calon gubernur Papua Selatan, saya tetap bersedia. Saya bersedia kalau memang diminta oleh masyarakat,’’ katanya.

Alasan  permintaan itu, lanjut mantan Pj Gubernur Papua Pegunungan tersebut karena sampai sekarang dirinya masih berstatus sebagai ASN di Kejaksaan Agung Republik Indonesia.

‘’Kalau memang masyarakat meminta, kenapa tidak. Pasti kita siap untuk melayani permintaan masyarakat Papua Selatan,’’ jelasnya. Tentunya, lanjut dia, dirinya akan meminta pensiun dini  sebagai ASN untuk maju  dalam pertarungan tersebut. Ini juga karena Nikolaus Kondomo diperkirakan akan memasuki masa pensiun pada  bulan Desember tahun ini.

Baca Juga :  Temui Nakes, Bupati Romanus Terima Sejumlah Tuntutan dan Keluhan 

   Soal  program strategis ketika nanti maju sebagai  Calon Gubernur Papua  Selatan,  Nikolaus Kondomo menjelaskan selain pendidikan dan kesehatan serta infrastruktut juga menyangkut ekonomi terutama bagaimana  menjaga inflasi daerah, seperti yang sudah dilakukan  saat menjabat sebagai Pj Gubernur Papua Pegunungan. (ulo)   

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya