Saturday, April 27, 2024
25.7 C
Jayapura

Laga Perdana, Persipura Krisis Pemain

LATIHAN: Striker Persipura Titus Bonai saat menjalani latihan fisik di Stadion Mandala Jayapura, beberapa waktu yang lalu. ( FOTO : Erik/Cepos)

JAYAPURA-Persipura Jayapura dipastikan tidak tampil full tim saat menghadapi tuan rumah Persib Bandung dalam laga perdana Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (18/5) besok.

Beberapa penggawa Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura seperti Titus Bonai dan Evraim Awes termasuk legiun asingnya Ibrahim Conteh  dipastikan absen dalam laga big match ini. Ibrahim Conteh tidak bisa diturunkan karena masih menjalani sanksi larangan bermain dari PSSI.

Pemain lain yang diragukan tampil karena masih dalam tahap pemulihan cedera yaitu Oh In Kyun, Todd Rivaldo Ferre, Yohanis Tjoe, dan Patrik Womsiwor. Striker asing Persipura Mamadou Samassa juga diragukan tampil karena baru bergabung bersama tim.

“Minggu lalu ada sedikit gangguan yang dirasakan oleh Oh In Kyun, Yohanis Tjoe, Todd Ferre dan Patrik Womsiwor. Tibo dan Evraim harus pulang ke Jayapura karena ada kedukaan dan kemungkinan besar belum bisa diturunkan,” ungkap Asisten Manajer Persipura Jayapura, Ridwan Bento Madubun kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Kamis (16/5) sore.

Baca Juga :  Sebelum 14 Agustus, Pemprov akan Tuntaskan

Mengenai Conteh, Bento menjelaskan bahwa pemain berpaspor Sierra Loene itu masih menjalani sanksi dari PSSI yang ia terima saat masih berkostum PSIS Semarang di musim 2018 lalu.

“Conteh juga belum bisa diturunkan, karena masih menjalani sisa sanksi satu larangan bermain. Saat masih bersama PSIS Semarang, Conteh mendapat hukuman dua pertandingan, dan satu pertandingan sudah dijalani bersama PSIS, dan sisa satu pertandingan lagi,” ujarnya.

Secara terpisah, Pelatih Persipura Jayapura, Luciano Gomes Leandro mengakui jika ada beberapa pemainnya yang dipastikan absen dalam laga perdana. Selain itu sejumlah pemain juga diragukan tampil karena masih dalam masa pemulihan pasca cidera.

Kendati demikian, pelatih asal Brasil ini tetap optimis dengan materi pemain yang ia miliki. Dirinya akan mengoptimalkan pemain yang mereka miliki saat ini.

“Kita harus percaya dengan semua pemain yang kita punya. Soal masalah cidera, kita lagi komunikasi terus dengan dokter tim. Tapi yang kita harus pikir itu adalah menurunkan pemain yang sudah siap. Kita tidak bisa paksakan pemain yang masih cidera, sehingga yang kita turunkan adalah yang 100 persen bisa bantu kita,” jelasnya.

Baca Juga :  Sempat Kebanjiran, Pengungsi Mulai Dilepas

Mengenai dengan strikernya Mamadous Samassa, Luciano akan menentukan Jumat (17/5) hari ini, apakah striker asal Francis itu bisa menjalani debutnya bersama Persipura atau tidak. Pasalnya mantan pemain Madura United itu baru sekali mengikuti latihan bersama Persipura.

“Untuk Samassa dia baru gabung dalam latihan, dan besok (hari ini) kita akan tentutkan apakah bisa kita turunkan atau tidak. Tapi kita berharap semoga Samassa bisa bermain dan bantu kita,” harapannya.

Jika Mamadou Samassa absen dalam laga ini, Persipura dipastikan krisis lini depan. Pasalnya, Titus Bonai sudah dipastikan apsen karena harus kembali ke Kota Jayapura.

Sementara untuk beberapa pemain yang masih mengalami pemulihan, Luciano optimis mereka bisa menunjukkan permainan terbaik mereka. “Kita juga berharap mereka segera pulih sebelum pertandingan,” pungkasnya. (eri/nat)

LATIHAN: Striker Persipura Titus Bonai saat menjalani latihan fisik di Stadion Mandala Jayapura, beberapa waktu yang lalu. ( FOTO : Erik/Cepos)

JAYAPURA-Persipura Jayapura dipastikan tidak tampil full tim saat menghadapi tuan rumah Persib Bandung dalam laga perdana Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (18/5) besok.

Beberapa penggawa Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura seperti Titus Bonai dan Evraim Awes termasuk legiun asingnya Ibrahim Conteh  dipastikan absen dalam laga big match ini. Ibrahim Conteh tidak bisa diturunkan karena masih menjalani sanksi larangan bermain dari PSSI.

Pemain lain yang diragukan tampil karena masih dalam tahap pemulihan cedera yaitu Oh In Kyun, Todd Rivaldo Ferre, Yohanis Tjoe, dan Patrik Womsiwor. Striker asing Persipura Mamadou Samassa juga diragukan tampil karena baru bergabung bersama tim.

“Minggu lalu ada sedikit gangguan yang dirasakan oleh Oh In Kyun, Yohanis Tjoe, Todd Ferre dan Patrik Womsiwor. Tibo dan Evraim harus pulang ke Jayapura karena ada kedukaan dan kemungkinan besar belum bisa diturunkan,” ungkap Asisten Manajer Persipura Jayapura, Ridwan Bento Madubun kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Kamis (16/5) sore.

Baca Juga :  Diduga Masalah Keluarga, 3 Unit Rumah Terbakar

Mengenai Conteh, Bento menjelaskan bahwa pemain berpaspor Sierra Loene itu masih menjalani sanksi dari PSSI yang ia terima saat masih berkostum PSIS Semarang di musim 2018 lalu.

“Conteh juga belum bisa diturunkan, karena masih menjalani sisa sanksi satu larangan bermain. Saat masih bersama PSIS Semarang, Conteh mendapat hukuman dua pertandingan, dan satu pertandingan sudah dijalani bersama PSIS, dan sisa satu pertandingan lagi,” ujarnya.

Secara terpisah, Pelatih Persipura Jayapura, Luciano Gomes Leandro mengakui jika ada beberapa pemainnya yang dipastikan absen dalam laga perdana. Selain itu sejumlah pemain juga diragukan tampil karena masih dalam masa pemulihan pasca cidera.

Kendati demikian, pelatih asal Brasil ini tetap optimis dengan materi pemain yang ia miliki. Dirinya akan mengoptimalkan pemain yang mereka miliki saat ini.

“Kita harus percaya dengan semua pemain yang kita punya. Soal masalah cidera, kita lagi komunikasi terus dengan dokter tim. Tapi yang kita harus pikir itu adalah menurunkan pemain yang sudah siap. Kita tidak bisa paksakan pemain yang masih cidera, sehingga yang kita turunkan adalah yang 100 persen bisa bantu kita,” jelasnya.

Baca Juga :  Besok, KM Tidar Mulai Difungsikan

Mengenai dengan strikernya Mamadous Samassa, Luciano akan menentukan Jumat (17/5) hari ini, apakah striker asal Francis itu bisa menjalani debutnya bersama Persipura atau tidak. Pasalnya mantan pemain Madura United itu baru sekali mengikuti latihan bersama Persipura.

“Untuk Samassa dia baru gabung dalam latihan, dan besok (hari ini) kita akan tentutkan apakah bisa kita turunkan atau tidak. Tapi kita berharap semoga Samassa bisa bermain dan bantu kita,” harapannya.

Jika Mamadou Samassa absen dalam laga ini, Persipura dipastikan krisis lini depan. Pasalnya, Titus Bonai sudah dipastikan apsen karena harus kembali ke Kota Jayapura.

Sementara untuk beberapa pemain yang masih mengalami pemulihan, Luciano optimis mereka bisa menunjukkan permainan terbaik mereka. “Kita juga berharap mereka segera pulih sebelum pertandingan,” pungkasnya. (eri/nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya