Saturday, April 27, 2024
24.7 C
Jayapura

KPU Lanny Jaya, Tetapkan 25 Kursi Anggota DPRD

RAPAT PLENO: Ketua KPU Lanny Jaya, Yuli Kogoya (tengah)  didampingi empat komisioner KPU Lanny Jaya, Nias Wenda, Yunes Kogoya, Yetron Kogoya dan Desein Wanimbo saat memimpin rapat pleno terbuka penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Periode 2019-2024 di lantai 11, Hotel Aston Jayapura, Rabu (14/8). ( FOTO : Noel/Cepos)

JAYAPURA-KPU Kabupaten Lanny Jaya tetapkan 25 Angota DPRD Terpilih pada rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan penetapan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Pemilihan Umum tahun 2019 di Lantai 11, Hotel Aston, Rabu (14/8).

Ketua KPU Lanny Jaya Yuli Kogoya mengatakan sesuai berita acara  dari MK Nomor : 124/PL.01.9-BA/9123/KPUKab/VIII / 2019 tentang Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Pemilihan Umum Tahun 2019, tanggal 14 Agustus 2019 maka pihaknya menggelar rapat pleno penetapan di Jayapura bersama kabupaten lain.

“Jadi tiga hari setelah amar putusan dari MK, diminta agar segera KPUD melakukan  pleno penetapan DPRD terpilih dan tanggal 14 Agustus, penetapan terakhir untuk  semua kabupaten termasuk KPU Lanny Jaya. Untuk itu, kami menggelar rapat pleno penetapan anggota dewan terpilih di Jayapura. Tidak bisa dilakukan di Tiom, karena didesak dengan waktu yang sangat mepet,” jelasnya kepada Cenderawasih Pos usai rapat pleno di lantai 11 Hotel Aston Jayapura, Rabu (14/8). 

Dikatakan, rapat pleno penetapan kursi DPRD Kabupaten Lanny Jaya berjalan kondusif, meski terjadi beberapa perdebatan dalam proses pelayanan. Namun hal itu dapat diatasi dengan bantuan pihak keamanan sehingga proses pleno terus berjalan hingga penetapan.

Baca Juga :  Bupati Tolikara Apresiasi BPK RI Perwakilan Papua

“Kami telah menetapkan anggota DPRD lanny Jaya sebanyak 25 kursi, berjalan lancar,” tuturnya.

Yuli Kogoya yang didampingi 4 komisioner KPU Lanny Jaya yaitu Nias Wenda, Yunes Kogoya, Yetron Kogoya dan Desein Wanimbo menyebutkan, dengan dikeluarkannya putusan MK terkait penolakan berbagai macam pengaduan yang disampaikan partai politik, maka pihak hanya melanjutkan putusan tersebut untuk proses pleno.

“Bagi kami, keputusan MK adalah yang tertinggi dan kami menindaklanjuti dengan melakukan pleno,” ucapnya. 

Dengan ditetapkannya 25 kursi anggota DPR Kabupaten Lanny Jaya ini, Yuli Kogoya berharap setiap anggota terpilih dapat benar-benar mengimplementasikan tugas dan tanggung jawab sesuai aspirasi masyarakat di Lanny Jaya.

“KPU berharap pertandingan politik telah berakhir dan penetapan DPR terpilih telah kami bacakan. Untuk itu, yang terpilih jangan besar hati tetapi mari merakyat dengan mengaspirasikan apa yang menjadi keinginan masyarakat. Bagi yang tidak lolos, mari kita bergandengan tangan. Kita wujudkan kebersamaan mendukung Pemerintah Kabupaten Lanny Jaya membangun daerah tersebut,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua Partai Garuda Lanny Jaya,  Danius  Wenda yang berhasil meraih satu kursi mengatakan bahwa banyaknya kader potensial maka kedepannya KPU dapat berupaya untuk bisa menambah kursi dalam kuota DPRD Kabupaten Lanny Jaya.

Baca Juga :  Papua Kekurangan 3000 Guru SD Hingga SMA

“Kami harapkan ke depannya KPU bisa berupaya untuk menambah kursi lagi untuk Kabupaten Lanny Jaya. Karena banyak sekali kader-kader potensial Lanny Jaya yang tidak mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan ide dan gagasan dalam mendukung pembangunan di kabupaten ini,” tuturnya. 

Di tempat yang sama Korodinator Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Lanny Jaya,  Danniel Wanimbo memberikan apresiasi atas terselenggaranya proses pemilihan hingga penetapan anggota terpilih serta presiden dan wakil presiden  terpilih dengan aman. 

“Kami dari Bawaslu Lanny Jaya, yang melakukan pengawasan dari pemutahiran data sampai dengan pemilihan DPRD telah berakhir dan telah di tetap25 kursi maka semua masyarakat dan Caleg yang merasa dirugikan dari pesta politik ini, mari kita bersatu. Karena proses politik pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Bagi yang terpilih harus membawa wibawa dan marwah DPR serta mendukung pembangunan di Kabupaten Lanny Jaya dalam mengawal aspirasi masyarakat,” pungkasnya. (oel/nat)

RAPAT PLENO: Ketua KPU Lanny Jaya, Yuli Kogoya (tengah)  didampingi empat komisioner KPU Lanny Jaya, Nias Wenda, Yunes Kogoya, Yetron Kogoya dan Desein Wanimbo saat memimpin rapat pleno terbuka penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Periode 2019-2024 di lantai 11, Hotel Aston Jayapura, Rabu (14/8). ( FOTO : Noel/Cepos)

JAYAPURA-KPU Kabupaten Lanny Jaya tetapkan 25 Angota DPRD Terpilih pada rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan penetapan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Pemilihan Umum tahun 2019 di Lantai 11, Hotel Aston, Rabu (14/8).

Ketua KPU Lanny Jaya Yuli Kogoya mengatakan sesuai berita acara  dari MK Nomor : 124/PL.01.9-BA/9123/KPUKab/VIII / 2019 tentang Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Lanny Jaya Pemilihan Umum Tahun 2019, tanggal 14 Agustus 2019 maka pihaknya menggelar rapat pleno penetapan di Jayapura bersama kabupaten lain.

“Jadi tiga hari setelah amar putusan dari MK, diminta agar segera KPUD melakukan  pleno penetapan DPRD terpilih dan tanggal 14 Agustus, penetapan terakhir untuk  semua kabupaten termasuk KPU Lanny Jaya. Untuk itu, kami menggelar rapat pleno penetapan anggota dewan terpilih di Jayapura. Tidak bisa dilakukan di Tiom, karena didesak dengan waktu yang sangat mepet,” jelasnya kepada Cenderawasih Pos usai rapat pleno di lantai 11 Hotel Aston Jayapura, Rabu (14/8). 

Dikatakan, rapat pleno penetapan kursi DPRD Kabupaten Lanny Jaya berjalan kondusif, meski terjadi beberapa perdebatan dalam proses pelayanan. Namun hal itu dapat diatasi dengan bantuan pihak keamanan sehingga proses pleno terus berjalan hingga penetapan.

Baca Juga :  Revisi UU Pemda, Otsus Papua dan Ibukota Negara

“Kami telah menetapkan anggota DPRD lanny Jaya sebanyak 25 kursi, berjalan lancar,” tuturnya.

Yuli Kogoya yang didampingi 4 komisioner KPU Lanny Jaya yaitu Nias Wenda, Yunes Kogoya, Yetron Kogoya dan Desein Wanimbo menyebutkan, dengan dikeluarkannya putusan MK terkait penolakan berbagai macam pengaduan yang disampaikan partai politik, maka pihak hanya melanjutkan putusan tersebut untuk proses pleno.

“Bagi kami, keputusan MK adalah yang tertinggi dan kami menindaklanjuti dengan melakukan pleno,” ucapnya. 

Dengan ditetapkannya 25 kursi anggota DPR Kabupaten Lanny Jaya ini, Yuli Kogoya berharap setiap anggota terpilih dapat benar-benar mengimplementasikan tugas dan tanggung jawab sesuai aspirasi masyarakat di Lanny Jaya.

“KPU berharap pertandingan politik telah berakhir dan penetapan DPR terpilih telah kami bacakan. Untuk itu, yang terpilih jangan besar hati tetapi mari merakyat dengan mengaspirasikan apa yang menjadi keinginan masyarakat. Bagi yang tidak lolos, mari kita bergandengan tangan. Kita wujudkan kebersamaan mendukung Pemerintah Kabupaten Lanny Jaya membangun daerah tersebut,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua Partai Garuda Lanny Jaya,  Danius  Wenda yang berhasil meraih satu kursi mengatakan bahwa banyaknya kader potensial maka kedepannya KPU dapat berupaya untuk bisa menambah kursi dalam kuota DPRD Kabupaten Lanny Jaya.

Baca Juga :  Pembatasan Layanan Pesawat Penumpang Masih Berlaku

“Kami harapkan ke depannya KPU bisa berupaya untuk menambah kursi lagi untuk Kabupaten Lanny Jaya. Karena banyak sekali kader-kader potensial Lanny Jaya yang tidak mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan ide dan gagasan dalam mendukung pembangunan di kabupaten ini,” tuturnya. 

Di tempat yang sama Korodinator Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Lanny Jaya,  Danniel Wanimbo memberikan apresiasi atas terselenggaranya proses pemilihan hingga penetapan anggota terpilih serta presiden dan wakil presiden  terpilih dengan aman. 

“Kami dari Bawaslu Lanny Jaya, yang melakukan pengawasan dari pemutahiran data sampai dengan pemilihan DPRD telah berakhir dan telah di tetap25 kursi maka semua masyarakat dan Caleg yang merasa dirugikan dari pesta politik ini, mari kita bersatu. Karena proses politik pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Bagi yang terpilih harus membawa wibawa dan marwah DPR serta mendukung pembangunan di Kabupaten Lanny Jaya dalam mengawal aspirasi masyarakat,” pungkasnya. (oel/nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya