Monday, July 7, 2025
23.8 C
Jayapura

Dua Pencuri BBM di Merauke Diamankan Polisi

MERAUKE– Dua pelaku pencurian BBM jenis pertalite  di Semangga, Distrik Semangga Merauke,  Rabu (29/3), sekitar siang hari berhasil diamankan Opsnal Reserse Kriminal Polres Merauke.

Keduanya berisnial D dan E. Kedua  pelaku ini berhasil diamankan polisi berkat rekaman CCTV yang dimiliki oleh pemilik kios. Dari rekaman CCTV yang beredar di media sosial tersebut, salah satu dari pelaku tersebut turun dari mobil, kemudian masuk ke dalam kios yang saat itu dijaga seorang anak laki-laki.

Lalu pelaku tersebut mengalihkan perhatian dari anak tersebut. Sementara salah satu temannya  mengambil satu jeringen ukuran 20 liter yang berisi sekitar 5 liter pertalie. Setelah  mengambil jeringen berisi pertalite tersebut, pelaku tersebut balik lagi mengambil jeringen yang masih tersisa di depan kios.

Baca Juga :  Beberapa Hari Terakhir, Tidak Ada Penambahan Positif Corona

‘’Dua orang yang diduga sebagai pelaku itu sudah diamankan Opsnal Reskrim dan sekarang dilakukan pengembangan. Nantinya apakah akan ditindaklanjuti dengan proses hukum atau hanya diberikan pembinaan saja dengan catatan tidak lagi melakukan tindak pidana yang sama, nanti kita lihat dari hasil pemeriksaan,’’ kata Kapolres Merauke AKBP Sandi Sultan, SIK melalui Kasie Humas AKP Ahmad Nurung, SH, kepada wartawan, Jumat (31/3).

Namun begitu, Kasi Humas Ahmad Nurung mengimbau kepada seluruh pengusaha -pengusaha kecil khususnya kios agar lebih berhati-hati menyimpan atau menaruh barang jualan .

‘’Sekiranya bisa mengamankan di tempat yang aman, jangan ditaruh ditempat yang lebih mudah diangkat atau dicuri orang seperti contoh yang kelihatan di dalam video itu. Karena menaruh  barang diluar kios akan lebih mudah diambil orang apalagi kalau kurang dijaga dan tidak terpantau. Tapi untungnya, kios ini punya kamera CCTV sehingga masih bisa terpantau,’’ pungkasnya. (ulo/tho)

Baca Juga :  Di Merauke, Ribuan Meter Kabel PLN Dilaporkan Raib

MERAUKE– Dua pelaku pencurian BBM jenis pertalite  di Semangga, Distrik Semangga Merauke,  Rabu (29/3), sekitar siang hari berhasil diamankan Opsnal Reserse Kriminal Polres Merauke.

Keduanya berisnial D dan E. Kedua  pelaku ini berhasil diamankan polisi berkat rekaman CCTV yang dimiliki oleh pemilik kios. Dari rekaman CCTV yang beredar di media sosial tersebut, salah satu dari pelaku tersebut turun dari mobil, kemudian masuk ke dalam kios yang saat itu dijaga seorang anak laki-laki.

Lalu pelaku tersebut mengalihkan perhatian dari anak tersebut. Sementara salah satu temannya  mengambil satu jeringen ukuran 20 liter yang berisi sekitar 5 liter pertalie. Setelah  mengambil jeringen berisi pertalite tersebut, pelaku tersebut balik lagi mengambil jeringen yang masih tersisa di depan kios.

Baca Juga :  Diduga Lakukan Penipuan, Pasutri  Resmi Tersangka

‘’Dua orang yang diduga sebagai pelaku itu sudah diamankan Opsnal Reskrim dan sekarang dilakukan pengembangan. Nantinya apakah akan ditindaklanjuti dengan proses hukum atau hanya diberikan pembinaan saja dengan catatan tidak lagi melakukan tindak pidana yang sama, nanti kita lihat dari hasil pemeriksaan,’’ kata Kapolres Merauke AKBP Sandi Sultan, SIK melalui Kasie Humas AKP Ahmad Nurung, SH, kepada wartawan, Jumat (31/3).

Namun begitu, Kasi Humas Ahmad Nurung mengimbau kepada seluruh pengusaha -pengusaha kecil khususnya kios agar lebih berhati-hati menyimpan atau menaruh barang jualan .

‘’Sekiranya bisa mengamankan di tempat yang aman, jangan ditaruh ditempat yang lebih mudah diangkat atau dicuri orang seperti contoh yang kelihatan di dalam video itu. Karena menaruh  barang diluar kios akan lebih mudah diambil orang apalagi kalau kurang dijaga dan tidak terpantau. Tapi untungnya, kios ini punya kamera CCTV sehingga masih bisa terpantau,’’ pungkasnya. (ulo/tho)

Baca Juga :  Dewan Setujui Hibah Lahan 4 Hektar ke Perum Bulog

Berita Terbaru

Artikel Lainnya