Thursday, April 3, 2025
27.7 C
Jayapura

Operasional Radioterapi Kanker Masih Terkendala

JAYAPURA-Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura, drg. Aloysius Giyai, menyebut Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah merealisasikan alat radioterapi buat kanker di RS Jayapura.

  “Sudah diberikan lewat dana alokasi khusus (DAK) tahun 2023 dengan anggaran Rp 6 miliar, sedang disetting alatnya di gedung banker radioterapi,” ucap Aloysius saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Selasa (30/1).

  Hanya saja kata Aloysius, belum bisa operasionalnya lantaran beberapa hal. Salah satunya Bahan Habis Pakai (BHP) yang belum tersedia dan beberapa perlengkapan lainnya.

  “Difungsikan jika BHP sudah ada, untuk tenaga Nakesnya kita bisa maksimalkan yang sudah ada sekaligus sudah didampingi dari Kemenkes,” ujarnya.

  Aloysius mengaku jika RSUD Jayapura saat ini sedang mengalami keterbatasan anggaran. Dimana dana yang diterima melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 sebesar Rp 22 miliar.

Baca Juga :  BPOM Rutin Lakukan Pengawasan, Beri Tindakan Bagi Pelanggar

  “Kita beli obat dan bahan habis pakai saja sudah kewalahan, jika kita tidak buat skala prioritas efisiensi anggaran. Kami tidak tahu apakah rumah sakit bisa bertahan sampai akhir  tahun atau tidak,” ucap Aloysius.

  Di lain sisi, kata Aloysius, Pemprov mengharapkan RSUD Jayapura meningkatkan pendapatan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) melalui pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

  Sebelumnya, pada 11  Oktober tahun 2023 lalu,  Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura. Dalam kunjungannya, Menkes mendukung upaya manajemen RSUD Jayapura untuk meningkatkan layanan bagi pasien. Terlebih RSUD Jayapura merupakan rumah sakit rujukan tertinggi di tanah Papua.

Baca Juga :  Mahasiswa Minta Manajemen USTJ Dibenahi

  “Yang akan kita kasih adalah alat radioterapi buat kanker, sudah dapat jatahnya,” ungkapnya. (fia/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura, drg. Aloysius Giyai, menyebut Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah merealisasikan alat radioterapi buat kanker di RS Jayapura.

  “Sudah diberikan lewat dana alokasi khusus (DAK) tahun 2023 dengan anggaran Rp 6 miliar, sedang disetting alatnya di gedung banker radioterapi,” ucap Aloysius saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos, Selasa (30/1).

  Hanya saja kata Aloysius, belum bisa operasionalnya lantaran beberapa hal. Salah satunya Bahan Habis Pakai (BHP) yang belum tersedia dan beberapa perlengkapan lainnya.

  “Difungsikan jika BHP sudah ada, untuk tenaga Nakesnya kita bisa maksimalkan yang sudah ada sekaligus sudah didampingi dari Kemenkes,” ujarnya.

  Aloysius mengaku jika RSUD Jayapura saat ini sedang mengalami keterbatasan anggaran. Dimana dana yang diterima melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 sebesar Rp 22 miliar.

Baca Juga :  UN Jadi Sarana Uji Kemampuan Siswa

  “Kita beli obat dan bahan habis pakai saja sudah kewalahan, jika kita tidak buat skala prioritas efisiensi anggaran. Kami tidak tahu apakah rumah sakit bisa bertahan sampai akhir  tahun atau tidak,” ucap Aloysius.

  Di lain sisi, kata Aloysius, Pemprov mengharapkan RSUD Jayapura meningkatkan pendapatan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) melalui pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

  Sebelumnya, pada 11  Oktober tahun 2023 lalu,  Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura. Dalam kunjungannya, Menkes mendukung upaya manajemen RSUD Jayapura untuk meningkatkan layanan bagi pasien. Terlebih RSUD Jayapura merupakan rumah sakit rujukan tertinggi di tanah Papua.

Baca Juga :  Peluang Ekspor Sagu Masih Terbuka Lebar

  “Yang akan kita kasih adalah alat radioterapi buat kanker, sudah dapat jatahnya,” ungkapnya. (fia/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya