Friday, September 20, 2024
23.7 C
Jayapura

Bawaslu Dorong Pengawasan Pilkada Bersama Berbagai Organisasi

WAMENA – Guna menghimpun pengawasan dari  seluruh kalangan masyarakat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Papua Pegunungan  bersama Organisasi masyarakatan, keagamaan, kepemudaan , Mahasiswa, Siswa dan Media melakukan sosialisasi bersama rakyat awasi pemilu, bersama Bawaslu tegakan keadilan pemilu.

Sekretaris Bawaslu Provinsi Papua Pegunungan George Ausi menyatakan tanggungjawab dalam demokrasi adalah tanggungjawab seluruh anak bangsa, dalam proses pengawasan bawaslu harus bersama seluruh stekholder, karena tanggungjawab penyelenggaraan pilkada bukan hanya kepada penyelenggara semata dalam hal ini KPU dan Bawaslu saja namun semua memiliki tanggungjawab yang sama untuk mensukseskan pesta demokrasi

“Mengapa Bawaslu  harus melibatkan semua stekholder dalam melakukan pengawasan organisasi masyarakatan, keagamaan, kepemudaan , Mahasiswa, Siswa dan Media karena ini adalah pionir yang harus bersama -sama melakukan kolaborasi dan sinergitas untuk mengedukasi masyarakat,” ungkapnya Senin (9/9) di Hotel Grand Sartika Wamena.

Baca Juga :  Ajak Masyarakat Welesi Ciptakan Keamanan

Menurutnya, KPU dan Bawaslu tidak bisa menjangkau masyarakat sampai ke kampung -kampung terpencil, namun sosialisasi yang disampaikan kepada organisasi ini maka edukasi ini bisa berjalan kepada masyarakat,  sehingga dalam penyelenggaraan pilkada serentak 27 November 2024 bisa berjalan dengan damai dan bisa menjalaninya dengan baik.

Di tempat yang sama Komisioner KPU Provinsi Papua Pegunungan Devisi Teknis Melkianus Kambu mengakui jika, KPU Mengharapkan organisasi yang dilibatkan dalam sosialisasi ini menjadi pionir atau tokoh- tokoh yang menyaksikan atau memberikan gambaran untuk pelaksanaan pemilu dan pilkada yang saat ini berlangsung.

“Kita di Papua Pegunungan ini ada 2 calon yang mencalonkan diri sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan dan pilkada ini dilakukan pertama kali, oleh karena itu diharapkan bukan hanya KPU dan Bawaslu yang melakukan sosialisasi namun semua semua stekholder,”katanya.(jo/wen)

Baca Juga :  Dengan Semangat Besar, PON XX Papua akan Sukses

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

WAMENA – Guna menghimpun pengawasan dari  seluruh kalangan masyarakat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Papua Pegunungan  bersama Organisasi masyarakatan, keagamaan, kepemudaan , Mahasiswa, Siswa dan Media melakukan sosialisasi bersama rakyat awasi pemilu, bersama Bawaslu tegakan keadilan pemilu.

Sekretaris Bawaslu Provinsi Papua Pegunungan George Ausi menyatakan tanggungjawab dalam demokrasi adalah tanggungjawab seluruh anak bangsa, dalam proses pengawasan bawaslu harus bersama seluruh stekholder, karena tanggungjawab penyelenggaraan pilkada bukan hanya kepada penyelenggara semata dalam hal ini KPU dan Bawaslu saja namun semua memiliki tanggungjawab yang sama untuk mensukseskan pesta demokrasi

“Mengapa Bawaslu  harus melibatkan semua stekholder dalam melakukan pengawasan organisasi masyarakatan, keagamaan, kepemudaan , Mahasiswa, Siswa dan Media karena ini adalah pionir yang harus bersama -sama melakukan kolaborasi dan sinergitas untuk mengedukasi masyarakat,” ungkapnya Senin (9/9) di Hotel Grand Sartika Wamena.

Baca Juga :  Ajak Masyarakat Welesi Ciptakan Keamanan

Menurutnya, KPU dan Bawaslu tidak bisa menjangkau masyarakat sampai ke kampung -kampung terpencil, namun sosialisasi yang disampaikan kepada organisasi ini maka edukasi ini bisa berjalan kepada masyarakat,  sehingga dalam penyelenggaraan pilkada serentak 27 November 2024 bisa berjalan dengan damai dan bisa menjalaninya dengan baik.

Di tempat yang sama Komisioner KPU Provinsi Papua Pegunungan Devisi Teknis Melkianus Kambu mengakui jika, KPU Mengharapkan organisasi yang dilibatkan dalam sosialisasi ini menjadi pionir atau tokoh- tokoh yang menyaksikan atau memberikan gambaran untuk pelaksanaan pemilu dan pilkada yang saat ini berlangsung.

“Kita di Papua Pegunungan ini ada 2 calon yang mencalonkan diri sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan dan pilkada ini dilakukan pertama kali, oleh karena itu diharapkan bukan hanya KPU dan Bawaslu yang melakukan sosialisasi namun semua semua stekholder,”katanya.(jo/wen)

Baca Juga :  Gubernur Ingin Menjadikan Papua Sebagai Tempat Industri Olahraga

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya