WAMENA– Komisi pemilihan Umum (KPU) Jayawijaya memastikan saat ini KPPS masih kesulitan untuk mengupload hasil pemilihan di TPS ke aplikasi SIREKAP lantaran terkendala dengan jaringan internet yang kurang memadai di Kabupaten Jayawijaya, sehingga mereka sudah diarahkan untuk mendokumentasikan hasilnya dulu sementara.
Ketua KPU Kabupaten Jayayawijaya Silas Hubi menyatakan sampai saat ini yang menjadi kendala untuk merekap di aplikasi SIREKAP terkait masalah jaringan, sehingga kemarin KPU sudah anjurkan kepada setiap KPPS untuk foto dulu hasilnya, setelah itu nanti akan dibantu PPD yang juga dibackup langsung oleh KPU untuk membantu untuk pengisian kedalam alpikasi tersebut.
“Kami anjurkan agar proses penghitungan di setiap KPPS lebih cepat lebih baik, karena pada 15 Desember 2024 sudah harus masuk ke tingkat provinsi oleh karena itu dengan kendala yang ad akita upayakan agar KPPS ini bisa mengupload hasil Pungut hitung kemarin,”ungkapnya jumat (29/11) di Wamena.
Silas juga memastikan jika penghitungan suara usai dilakukan pencoblosan di KPPS itu hanya berlaku sehari, untuk selanjutnya diserahkan ke PPS setelah itu ke PPD. Lalu dimasukan ke D Hasil usai hasilnya di upload dalam SIREKAP, lalu dibawa ke KPU Kabupaten untuk diplenokan selanjutnya ke provinsi.
“Jadi sampai 27 November sampai dengan saat ini belum ada KPPS yang mengapload hasil pungut hitung ini yang nanti kita akan meminta kepada PPD untuk melakuklan pengecekan dan membantu mereka mengupload hasilnya ke aplikasi SIREKAP,”katanya
Ia mengaku untuk jaringan internet dari hand phone seluler jika digunakan dalam kota wamena saja masih terbatas, apalgi untuk KPPS yang ada di distrik -distrik di luar kota Wamena tentunya akan sangat sulit, sehingga mereka harus mencari tempat yang memungkinkan mereka untuk mendaspatkan signal terlebih dahulu baru bisa di upload.
“Tentunya masalah jaringan internet ini menjadi masalah, namun kami tetap akan upayakan agar di hari -hari ini KPPS harus mengupload hasil pungut hitung yang dilakukan di TPS baik itu secara demokrasi maupun dengan sistem noken,”jelas Silas Hubi.
Ketua KPU Jayawijaya juga mengimbau kepada empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati bersama tim pemenangan, untuk tetap menunggu hasil resmi dari KPU Jayawijaya melalui perhitungan Aplikasi SIREKAP
“Sampai saat ini masih ada penghitungan di setiap tingkat TPS, sehingga kami juga berupaya agar setiap KPPS secepatnya rekap menghitung dan segera dilaporkan, sehingga KPU Jayawijaya bisa memberitahukan kepada publik bahwa hasil sebenarnya.” tutupnya. (jo/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos