Sunday, April 28, 2024
29.7 C
Jayapura

Dalam Membangun Papua Tidak Boleh Lelah Apalagi Putus Asa

JAYAPURA – Pemerintah Provinsi  Papua berharap pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 di 2022 dapat menjadi contoh terbaik dalam pengelolaan pemerintahan khususnya bagi tiga provinsi yang baru dimekarkan, dengan mengutamakan pelayanan dan kepentingan masyarakat.

Juru Bicara Gubernur Papua Muhammad Rifai Darus mengatakan, dalam membangun Papua tidak boleh lelah apalagi cepat putus asa. Sebab, Papua unik dengan segala dinamika yang ada apalagi telah dimekarkan dengan menjadi empat provinsi dan bahkan kini menuju menjadi lima provinsi.

“Sebagai provinsi induk dari semua pemekaran harus tetap menjadi yang terbaik dan contoh bagi semua Provinsi di Papua dengan mengutamakan kepentingan rakyat di atas segalanya. Papua harus maju dan tumbuh dengan siapapun yang menjadi pemimpin ke depannya, diharapkan terus membangun Indonesia dari Papua,” kata Rifai.

Baca Juga :  Ratusan Truk Dievakuasi dari Kubangan

Dikatakan, Papua adalah tanah yang sedang beranjak menuju terang, yang mana hidup di sini masih memiliki harapan serta tujuan. Sehingga perlu keyakinan bahwa kemajuan akan dapat dirasakan.

“Memang tidak banyak yang menyangka kini Provinsi Papua mampu menembus batas imajinasi orang-orang di luar Papua,”Pungkasnya. (fia/gin)

JAYAPURA – Pemerintah Provinsi  Papua berharap pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-73 di 2022 dapat menjadi contoh terbaik dalam pengelolaan pemerintahan khususnya bagi tiga provinsi yang baru dimekarkan, dengan mengutamakan pelayanan dan kepentingan masyarakat.

Juru Bicara Gubernur Papua Muhammad Rifai Darus mengatakan, dalam membangun Papua tidak boleh lelah apalagi cepat putus asa. Sebab, Papua unik dengan segala dinamika yang ada apalagi telah dimekarkan dengan menjadi empat provinsi dan bahkan kini menuju menjadi lima provinsi.

“Sebagai provinsi induk dari semua pemekaran harus tetap menjadi yang terbaik dan contoh bagi semua Provinsi di Papua dengan mengutamakan kepentingan rakyat di atas segalanya. Papua harus maju dan tumbuh dengan siapapun yang menjadi pemimpin ke depannya, diharapkan terus membangun Indonesia dari Papua,” kata Rifai.

Baca Juga :  Luas Panen Padi di Papua Tercatat 2.181 Hektar

Dikatakan, Papua adalah tanah yang sedang beranjak menuju terang, yang mana hidup di sini masih memiliki harapan serta tujuan. Sehingga perlu keyakinan bahwa kemajuan akan dapat dirasakan.

“Memang tidak banyak yang menyangka kini Provinsi Papua mampu menembus batas imajinasi orang-orang di luar Papua,”Pungkasnya. (fia/gin)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya