Sunday, November 24, 2024
25.7 C
Jayapura

Ratusan Warga Antre Dapatkan Ikan Bakar Gratis di Festival Port Numbay

JAYAPURA-Ribuan warga di Kota Jayapura menghadiri  pembukaan sekaligus pelaksanaan kegiatan Festival Port Numbai dengan tagline Makan Ikan gratis di Kampung Yoka dan Kampung Waena Kota Jayapura Jumat (26/4), kemarin. Ratusan pengunjung terlihat rela berdesak-desakan dalam antrean panjang untuk mendapatkan ikan gratis dalam kegiatan festival tersebut.

   Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jayapura, Mathias Mano mengatakan, tujuan dari kegiatan Festival Port Numbay ini adalah untuk mengeksplore, atau mencari spot-spot atau potensi wisata baru   yang ada di kampung-kampung.

    “Kalau selama ini kita buat event atau festival di tengah kota, orang kampung ke kota, sekarang kita harus bawa orang kota masuk kampung,” kata Mathias B.Mano,

    Menurut Mathias Mano, dalam festival ini tidak hanya makan ikan gratis tetapi   juga ditampilkan berbagai aneka ragam potensi-potensi lainnya yang ada di kampung, baik itu potensi spot wisata, kuliner, souvenir, juga spot foto dan seni budaya yang ada di kampung tersebut.

Baca Juga :  Pemprov Minta Kualitas Event Perlu Dijaga

    “Supaya kita lihat sama-sama apa saja potensi yang ada. Temanya keliling kampung untuk explore kampung,”ujarnya.

    Festival Port Numbay ini menampilkan semua potensi-potensi yang ada di kampung terutama seni dan budaya yang ada di kampung di mana festival itu dilaksanakan. Misalnya festival Port Numbai  kali ini digelar di kampung Yoka dan Waena,  maka semua potensi seni dan budaya yang ada di kampung itu harus ditampilkan. Begitu juga dengan UMKM nya, yang terlibat di dalam festival Port Numbai di dua kampung itu  paling banyak berasal dari dua Kampung tersebut.

   “Yang dari luar itu hanya menambah nuansa saja, supaya ada warna-warninya begitu,”katanya.

  Karena itu, pihaknya juga sangat berterima kasih dan mengapresiasi kepada masyarakat adat terutama ondofolo di dua kampung itu yang sudah membuka diri mendukung pemerintah dalam penyelenggaraan kegiatan festival tersebut.

Baca Juga :  Memasuki Masa Panen, Stok Cabai Dipastikan Aman Sampai Akhir Tahun

   Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kampung yang telah memberikan support anggaran 50% untuk pelaksanaan kegiatan tersebut.  Untuk diketahui festival makan ikan gratis ini menjadi menu utama dalam kegiatan festival itu.

   Setiap masyarakat yang datang akan diberikan kupon masing-masing satu buah kupon dengan ditukarkan  1 ekor ikan kepada panitia penyelenggara. Selanjutnya ikan ini akan dikuliti atau dibersihkan oleh panitia dan langsung dibakar di atas peralatan panggang yang sudah disiapkan oleh panitia. Panitia memastikan stok ikan akan memenuhi kebutuhan selama pelaksanaan kegiatan Festival tiga hari berturut-turut  mulai 26 -28 April 2024.(roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Ribuan warga di Kota Jayapura menghadiri  pembukaan sekaligus pelaksanaan kegiatan Festival Port Numbai dengan tagline Makan Ikan gratis di Kampung Yoka dan Kampung Waena Kota Jayapura Jumat (26/4), kemarin. Ratusan pengunjung terlihat rela berdesak-desakan dalam antrean panjang untuk mendapatkan ikan gratis dalam kegiatan festival tersebut.

   Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jayapura, Mathias Mano mengatakan, tujuan dari kegiatan Festival Port Numbay ini adalah untuk mengeksplore, atau mencari spot-spot atau potensi wisata baru   yang ada di kampung-kampung.

    “Kalau selama ini kita buat event atau festival di tengah kota, orang kampung ke kota, sekarang kita harus bawa orang kota masuk kampung,” kata Mathias B.Mano,

    Menurut Mathias Mano, dalam festival ini tidak hanya makan ikan gratis tetapi   juga ditampilkan berbagai aneka ragam potensi-potensi lainnya yang ada di kampung, baik itu potensi spot wisata, kuliner, souvenir, juga spot foto dan seni budaya yang ada di kampung tersebut.

Baca Juga :  Pemkot Anugerahkan Penghargaan kepada Para Pelaku Budaya

    “Supaya kita lihat sama-sama apa saja potensi yang ada. Temanya keliling kampung untuk explore kampung,”ujarnya.

    Festival Port Numbay ini menampilkan semua potensi-potensi yang ada di kampung terutama seni dan budaya yang ada di kampung di mana festival itu dilaksanakan. Misalnya festival Port Numbai  kali ini digelar di kampung Yoka dan Waena,  maka semua potensi seni dan budaya yang ada di kampung itu harus ditampilkan. Begitu juga dengan UMKM nya, yang terlibat di dalam festival Port Numbai di dua kampung itu  paling banyak berasal dari dua Kampung tersebut.

   “Yang dari luar itu hanya menambah nuansa saja, supaya ada warna-warninya begitu,”katanya.

  Karena itu, pihaknya juga sangat berterima kasih dan mengapresiasi kepada masyarakat adat terutama ondofolo di dua kampung itu yang sudah membuka diri mendukung pemerintah dalam penyelenggaraan kegiatan festival tersebut.

Baca Juga :  Kompor Meledak, Satu Unit Rumah Terbakar di Expo

   Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kampung yang telah memberikan support anggaran 50% untuk pelaksanaan kegiatan tersebut.  Untuk diketahui festival makan ikan gratis ini menjadi menu utama dalam kegiatan festival itu.

   Setiap masyarakat yang datang akan diberikan kupon masing-masing satu buah kupon dengan ditukarkan  1 ekor ikan kepada panitia penyelenggara. Selanjutnya ikan ini akan dikuliti atau dibersihkan oleh panitia dan langsung dibakar di atas peralatan panggang yang sudah disiapkan oleh panitia. Panitia memastikan stok ikan akan memenuhi kebutuhan selama pelaksanaan kegiatan Festival tiga hari berturut-turut  mulai 26 -28 April 2024.(roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya