Sunday, June 30, 2024
28.7 C
Jayapura

Identitas Jenazah di Kolong Jembatan Kali Acay Terungkap

JAYAPURA-Setelah tiga hari disemayamkan di Kamar Jenazah, Rumah Sakit Bhayangkara Jayapura,  identitas mayat yang ditemukan di kolong jembatan Kali Acay, Pasar Lama Abepura, akhirnya terungkap. Pengungkapan identitas mayat tersebut setelah pihak keluarganya mendatangi RS Bhayangkara. Adapun nama dari Korban adalah Juli Ilianeke Walili.

   Setelah terungkap jenazah korban dikembalikan pihak keluarga untuk dikuburkan.”Pihak keluarga telah membawa pulang jenazah ke Buper Waena Distrik Heram, pada Minggu (16/6) lalu,” ungkap Kaur yan Dokpol RS Bhayangkara, dr. Annisa R Alkatiry, kepada Cendrawasih Pos, Kamis (20/6) kemarin.

  Korban, kata Anisa, hanya dilakukan vizum luar. Dari hasil visum tampak jenazah sudah mengalami proses pembusukan. “Kalau penyebab kematian tidak bisa dipastikan karena tidak dilakukan bedah (Otopsi),” jelasnya.

Baca Juga :  Bhayangkari Cabang Tolikara Lakukan Bakti Sosial

  Sementara itu Kapolsek Abepura melalui Kanit Reskrim Polsek Abepura Ipda  Arman, S.H, mengatakan korban hanya dilakukan visum bagian luar. Dari hasil visum, tidak ditemukan tanda tanda kekerasan fisik, seperti patah tulang dan luka-luka.

  Sementara bagian kepala tampak sudah mengelupas hingga kelihatan batok kepala bagian depan. Tulang tangan kiri telah terlepas dari persendiannya. “Tubuh mayat sudah dirayapi belatung,” ungkapnya.

  Pihaknyapun tidak dapat mengungkapkan penyebab kematian korban, lantaran tidak dilakukan pemeriksaan bedah mayat (Otopsi). “Pihak keluarga menolak otopsi, jadi penyebab kematiannya tidak dapat terungkap,” ujarnya.

  “Setelah proses visum, mayat korban dipulangkan kepihak keluarga di Buper Waena, Distrik Heram, untuk dikubur,” tutup Arman. (rel/tri)

Baca Juga :  Jadwal Kampanye di Media Dimulai 21 Januari

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Setelah tiga hari disemayamkan di Kamar Jenazah, Rumah Sakit Bhayangkara Jayapura,  identitas mayat yang ditemukan di kolong jembatan Kali Acay, Pasar Lama Abepura, akhirnya terungkap. Pengungkapan identitas mayat tersebut setelah pihak keluarganya mendatangi RS Bhayangkara. Adapun nama dari Korban adalah Juli Ilianeke Walili.

   Setelah terungkap jenazah korban dikembalikan pihak keluarga untuk dikuburkan.”Pihak keluarga telah membawa pulang jenazah ke Buper Waena Distrik Heram, pada Minggu (16/6) lalu,” ungkap Kaur yan Dokpol RS Bhayangkara, dr. Annisa R Alkatiry, kepada Cendrawasih Pos, Kamis (20/6) kemarin.

  Korban, kata Anisa, hanya dilakukan vizum luar. Dari hasil visum tampak jenazah sudah mengalami proses pembusukan. “Kalau penyebab kematian tidak bisa dipastikan karena tidak dilakukan bedah (Otopsi),” jelasnya.

Baca Juga :  Distan Programkan Produksi Pakan Berbahan Baku Lokal

  Sementara itu Kapolsek Abepura melalui Kanit Reskrim Polsek Abepura Ipda  Arman, S.H, mengatakan korban hanya dilakukan visum bagian luar. Dari hasil visum, tidak ditemukan tanda tanda kekerasan fisik, seperti patah tulang dan luka-luka.

  Sementara bagian kepala tampak sudah mengelupas hingga kelihatan batok kepala bagian depan. Tulang tangan kiri telah terlepas dari persendiannya. “Tubuh mayat sudah dirayapi belatung,” ungkapnya.

  Pihaknyapun tidak dapat mengungkapkan penyebab kematian korban, lantaran tidak dilakukan pemeriksaan bedah mayat (Otopsi). “Pihak keluarga menolak otopsi, jadi penyebab kematiannya tidak dapat terungkap,” ujarnya.

  “Setelah proses visum, mayat korban dipulangkan kepihak keluarga di Buper Waena, Distrik Heram, untuk dikubur,” tutup Arman. (rel/tri)

Baca Juga :  RSJ Mulai Siapkan Ruangan Khusus

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya