Friday, November 22, 2024
24.7 C
Jayapura

Dorong Pengembangan Soft Skill Siswa SMA Melalui OSIS

JAYAPURA-Pemkot Jayapura melalui Bidang SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Jayapura, mendorong pengembangan dan peningkatan kemampuan soft skill siswa SMA/SMK melalui organisasi Osis.

  “Mengapa kami anggap ini penting? Yang pertama bahwa OSIS merupakan pioner yang mewakili pelajar-pelajar yang ada di sekolah-sekolah. Jadi kami harapkan adanya wadah untuk mereka bisa saling berdiskusi saling berbagi pengalaman kemudian bisa memprogramkan kegiatan-kegiatan yang bisa membuat mereka lebih maju.

Tidak hanya untuk mereka, tetapi seluruh pelajar-pelajar terutama SMA SMK yang ada di Kota Jayapura” kata Kabid SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Nurjaya, dalam kegiatan FGD OSIS SMK/SMK se- Kota Jayapura, Selasa (5/12).

Baca Juga :  Soal Reses DPRD Sudah Melakukan Secara Efektif

   Dia mengatakan, bahwa saat ini kontribusi mereka untuk negara tidak hanya berupa akademik, kemampuan-kemampuan akademi, keberhasilan di bidang akademik. Tetapi juga di bidang yang lainnya. Mulai dari seni maupun olahraga.

   “Kami berharap tidak sampai di sini, ini adalah awal langkah awal dari ketua OSIS bertemu kemudian tergabung di dalam satu forum yaitu forum OSIS ini. Karena kita tahu  anak-anak kita sebenarnya  mereka bukan tidak mampu, tetapi karena tidak diberi kesempatan dan tidak diberi ruang,” katanya.

   Lanjut dia,  forum tersebut  merupakan wadah untuk mereka saling  mengekspresikan, ada argumen maupun ide-ide kemudian  kegiatan-kegiatan yang bisa memberikan dampak kepada mereka dan juga sekolah-sekolah mereka. Terutama yang berkaitan dengan peningkatan skill maupun wawasan ilmu pengetahuan anak-anak yang ada di sekolah.

Baca Juga :  Diduga Punya Masalah, Seorang Pria Nekat Gantung Diri

   “Saat turun dilapangan yang dituntut pertama itu kemampuan soft skill nya, komunikasi, kolaborasi, karakter. Jadi itu yang menjadi penting, itu yang kami harapkan dan betul betul memahami hal tersebut. Itu yang mereka akan dapatkan disini. Ini yang kami genjot karena mereka yang nanti akan gantikan pemimpin-pemimpin yang ada saat ini,” pungkasnya. (roy/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Pemkot Jayapura melalui Bidang SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Jayapura, mendorong pengembangan dan peningkatan kemampuan soft skill siswa SMA/SMK melalui organisasi Osis.

  “Mengapa kami anggap ini penting? Yang pertama bahwa OSIS merupakan pioner yang mewakili pelajar-pelajar yang ada di sekolah-sekolah. Jadi kami harapkan adanya wadah untuk mereka bisa saling berdiskusi saling berbagi pengalaman kemudian bisa memprogramkan kegiatan-kegiatan yang bisa membuat mereka lebih maju.

Tidak hanya untuk mereka, tetapi seluruh pelajar-pelajar terutama SMA SMK yang ada di Kota Jayapura” kata Kabid SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Jayapura, Nurjaya, dalam kegiatan FGD OSIS SMK/SMK se- Kota Jayapura, Selasa (5/12).

Baca Juga :  RAPBD Kota Jayapura Tahun 2024 Turun Rp 3 Miliar Lebih

   Dia mengatakan, bahwa saat ini kontribusi mereka untuk negara tidak hanya berupa akademik, kemampuan-kemampuan akademi, keberhasilan di bidang akademik. Tetapi juga di bidang yang lainnya. Mulai dari seni maupun olahraga.

   “Kami berharap tidak sampai di sini, ini adalah awal langkah awal dari ketua OSIS bertemu kemudian tergabung di dalam satu forum yaitu forum OSIS ini. Karena kita tahu  anak-anak kita sebenarnya  mereka bukan tidak mampu, tetapi karena tidak diberi kesempatan dan tidak diberi ruang,” katanya.

   Lanjut dia,  forum tersebut  merupakan wadah untuk mereka saling  mengekspresikan, ada argumen maupun ide-ide kemudian  kegiatan-kegiatan yang bisa memberikan dampak kepada mereka dan juga sekolah-sekolah mereka. Terutama yang berkaitan dengan peningkatan skill maupun wawasan ilmu pengetahuan anak-anak yang ada di sekolah.

Baca Juga :  KPU Diharap Segera Keluarkan Jadwal Kampanye

   “Saat turun dilapangan yang dituntut pertama itu kemampuan soft skill nya, komunikasi, kolaborasi, karakter. Jadi itu yang menjadi penting, itu yang kami harapkan dan betul betul memahami hal tersebut. Itu yang mereka akan dapatkan disini. Ini yang kami genjot karena mereka yang nanti akan gantikan pemimpin-pemimpin yang ada saat ini,” pungkasnya. (roy/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya