SENTANI -Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Parson Horota mengatakan, Pemkab Jayapura melalui Organisasi Perangkat Daerah (PD) sudah melakukan proses pembahasan APBD Perubahan TA 2024, yang direncanakan targetnya akan dilaksanakan pada bulan September 2024 sudah bisa dilakukan Sidang APBD P TA 2024.
“Kita target bulan September 2024 sudah bisa lakukan sidang APBD P TA 2024 dan saat ini sedangkan proses pembahasan,”ucapnya, Kamis (15/8 ) kemarin.
Diakuinya, saat ini masing- masing Pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Jayapura sudah mulai melakukan pembahasan, terkait program kegiatan yang dijalankan dengan sisa waktu yang semakin mepet di tahun 2024 ini. Jika memang tidak bisa dikerjakan atau dilanjutkan sampai selesai dalam pembahasan APBD P 2024, ia akan tentukan.
Termasuk jika dilanjutkan dengan sisa waktu yang semakin mepet di tahun 2024, apakah harus ada penambahan dana. Ini juga nanti bisa diusulkan, namun semua dikembalikan dengan keuangan daerah. Apakah daerah mampu membiayai dengan PAD nya atau dari dana pusat.
“Jadi saat ini juga telah dilakukan rapat teknis terkait PAD Kabupaten Jayapura. Di sana juga membahas apakah nanti dalam APBD P TA 2024 ada penambahan dana atau tidak, karena ini juga tergantung PAD Kabupaten Jayapura targetnya tercapai atau tidak,”ungkapnya.
Untuk itu, dalam program pembahasan APBD Perubahan 2024, masing- masing OPD harus bisa melihat kembali terkait PAD untuk APBD Perubahan. Sekarang pendapatan untuk APBD P tidak banyak hanya Rp 1 miliar, tapi tidak tahu nanti jika ada penambahan dari lainnya. Namun paling tidak ada efisien untuk mengatur kebijakan pimpinan terhadap APBD Perubahan.
Oleh karena itu, diharapkan semua OPD bisa mengoptimalkan PAD kabupaten Jayapura karena ini bisa untuk penambahan anggaran pada OPD di APBD P 2024, termasuk untuk membayar TPP pegawai. Tapi kalau target PAD tidak tercapai dan tidak ada tambahan dana transfer, tentu dalam APBD P sangatlah sulit ada penambahan dana atau pembiayaan untuk program yang diusulkan oleh masing-masing OPD. (dil/ary)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos