MERAUKE– Umat Katolik yang ada di Papua Selatan khususnya Kevikepan Merauke, Keuskupan Agung Merauke merayakan 119 tahun gereja Katolik masuk Papua Selatan, Rabu (14/8) hari ini .
Misa syukur 119 tahun misi Katolik berkarya di Papua Selatan tersebut akan dilaksanakan di Patung Hati Kudus Yesus, kompleks Bandara Merauke.
Dari koran ini, panitia telah menyiapkan panggung, tenda dan kursi untuk pelaksanaan misa syukur yang akan dipimpin langsung Uskup Agung Merauke Mgr. Petrus Canisius Mandagi, MSC.
Sekretaris Kevikepan Merauke RD. Emanuel Djogo yang juga Sekretaris Panitia Pelaksana ditemui disela-sela persiapan pelaksanaanmisa syukur tersebut mengungkapkan, panitia mempersiapkan sekitar 3.000 kursi.
‘’Karena diperkirakan umat Katolik yang hadir sekitar 3.000 orang dari 9 paroki yang ada di Kevikepan Merauke maupun umat Katolik dari luar Kevikepan Merauke,’’ katanya, Selasa (13/8) kemarin.
Romo Emanuel Djogo menjelaskan, misa syukur akan dipimpin Uskup Agung Merauke sebagai selebran utama didampingi sekitar 30 imam Kevikepan Merauke sebagai selebran, yang akan dimulai sekitar pukul 09.00 WIT. Umat Katolik akan start dari parokinya masing-masing menuju Patung Hati Kudus Yesus.
Terkait dengan HUT ke-119 Gereja Katolik masuk ke Papua Selatan itu, Pemerintah Provinsi Papua Selatan maupun Pemerintah Kabupaten Merauke telah menjadikan sebagai hari libur fakultatif berdasarkan surat edaran yang beredar. (ulo/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos