Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Jumlah Warga Peroleh BLT BBM 17.739 KPM

MERAUKE- Dengan adanya kenaikan harga BBM subsidi yakni Pertalite dan Bio Solar, Pemerintah Pusat memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Merauke Drs. Gentur Esty Pranowo, M.Si, mengungkapkan, jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai  (BLT) BBM  di Merauke sebanyak 17.739 Keluarga Penerima Manfaat (PKM).

‘’Untuk Kabupaten Merauke dari 22 distrik, ada 17.739 KPM. Setiap KPM akan menerima Rp 150.000 yang dihitung mulai September sampai Desember 2022. Untuk September dan Oktober sudah disalurkan PT Pos di bulan September ini. Sedangkan untuk 2 bulan terakhir rencananya akan disalurkan akhir November atau awal Desember. Dislaurkan lewat nama dan alamat,’’ kata Gentur Esty Pranowo.   

Baca Juga :  Pemilik Kios Diimbau Tidak Jual Makanan dan Minuman Ringan Kedaluwarsa 

     Gentur Pranowo menjelaskan, untuk penerima bantuan BLT BBM tersebut ditentukan oleh Kementrian Sosial sesuai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Oleh karena itu, masyarakat yang sudah punya kartu keluarga (KK) tapi belum menggunakan barkode diminta untuk  segera memperbaharuinya di  Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Merauke. Ketika KK sudah ada barcode maka datanya dipastikan telah tercatat di  Adminduk Kemendagri Republik Indonesia.

‘’Yang terjadi masih banyak masyarakat yang mempunyai KK  yang lama dan itu harus diperbaharui.  KK yang lama masih pakai tanda tangan kepala dinas tapi yang baru yang sudah barkode tidak perlu pakai tandatangan kepala dinas dan itu tidak dipunggut biaya,”jelasnya. 

Baca Juga :  Ajak Seluruh Kompenen Bergandengan Tangan Bangun PPS

Selain itu, tambah dia, masih banyak warga ketika mengurus KTP atau kartu keluarga yang masih menggunakan wiraswasta  sebagai pekerjaannya, padahal dia petani atau nelayan atau belum bekerja. ‘’Kalau pekerjaannya wiraswasta sudah pasti dikeluarkan dari DTKS. Karena wiraswasta dianggap orang yang mampu,’’pungkasnya. (ulo/tho)   

MERAUKE- Dengan adanya kenaikan harga BBM subsidi yakni Pertalite dan Bio Solar, Pemerintah Pusat memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Merauke Drs. Gentur Esty Pranowo, M.Si, mengungkapkan, jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai  (BLT) BBM  di Merauke sebanyak 17.739 Keluarga Penerima Manfaat (PKM).

‘’Untuk Kabupaten Merauke dari 22 distrik, ada 17.739 KPM. Setiap KPM akan menerima Rp 150.000 yang dihitung mulai September sampai Desember 2022. Untuk September dan Oktober sudah disalurkan PT Pos di bulan September ini. Sedangkan untuk 2 bulan terakhir rencananya akan disalurkan akhir November atau awal Desember. Dislaurkan lewat nama dan alamat,’’ kata Gentur Esty Pranowo.   

Baca Juga :  Menuju New Normal, Satgas Covid-19 Desinfektan Lagi

     Gentur Pranowo menjelaskan, untuk penerima bantuan BLT BBM tersebut ditentukan oleh Kementrian Sosial sesuai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Oleh karena itu, masyarakat yang sudah punya kartu keluarga (KK) tapi belum menggunakan barkode diminta untuk  segera memperbaharuinya di  Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Merauke. Ketika KK sudah ada barcode maka datanya dipastikan telah tercatat di  Adminduk Kemendagri Republik Indonesia.

‘’Yang terjadi masih banyak masyarakat yang mempunyai KK  yang lama dan itu harus diperbaharui.  KK yang lama masih pakai tanda tangan kepala dinas tapi yang baru yang sudah barkode tidak perlu pakai tandatangan kepala dinas dan itu tidak dipunggut biaya,”jelasnya. 

Baca Juga :  Satu Skuadron Pesawat Tempur akan Dibangun di Merauke 

Selain itu, tambah dia, masih banyak warga ketika mengurus KTP atau kartu keluarga yang masih menggunakan wiraswasta  sebagai pekerjaannya, padahal dia petani atau nelayan atau belum bekerja. ‘’Kalau pekerjaannya wiraswasta sudah pasti dikeluarkan dari DTKS. Karena wiraswasta dianggap orang yang mampu,’’pungkasnya. (ulo/tho)   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya