Thursday, April 18, 2024
29.7 C
Jayapura

Laga Berat

Persipura vs Persija

JAYAPURA-Pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 akan menyajikan laga super big match dengan mempertemukan dua klub raksasa tanah air, Persipura Jayapura vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Minggu (19/9) besok.

Laga ini diprediksi akan berjalan sengit, mengingat kedua tim sama-sama mengejar kemenangan perdana musim ini. Persija Jakarta dalam dua pertandingan awal hanya selalu berakhir dengan hasil imbang.
Nasib Persipura justru lebih buruk. Tim kebanggaan masyarakat Papua itu dalam dua pertandingan awal justru tidak mampu meraup poin. Sehingga pertandingan ini patut dinanti.

Persipura tentu akan tampil habis-habisan dalam pertandingan ini. Mengingat, tim berjuluk Mutiara Hitam butuh kemenangan untuk bisa beranjak dari dasar klasemen.

Namun bukan perkara mudah bagi anak-anak Mutiara Hitam untuk mencuri poin dari tim ibu kota itu. Melihat 5 kali pertemuan kedua tim di kompetisi resmi, Persija mendominasi atas tim pemilik empat gelar juara Liga Indonesia tersebut.

Dalam 5 pertemuan terakhir, Persija tercatat meraih 3 kemenangan dan sekali seri atas Persipura. Sementara Persipura hanya mampu meraih sekali  kemenangan atas Persija saat menang 2-0 pada putaran pertama Liga 1 2019.

Baca Juga :  Terus Pertahankan Opini WTP dari LHP BPK RI!

Selain itu, tugas berat juga menanti Persipura dalam laga ini. Mengingat, Persipura dalam laga ini kembali terancam tanpa para pemain asingnya. Pasalnya Henrique Motta, Takuya Matsunaga dan Yevhen Bokhasvili masih ikut dalam latihan terpisah. Ketiganya mengalami cedera dan masih dalam tahap akhir pemulihan.
Fisioteraphy Persipura Jayapura, Dian Erfianto P memastikan bahwa dari tiga pemain asing tersebut, Takuya dan Yevhen masih memiliki peluang untuk dimainkan. Namun untuk Motta, Erfianto memastikan tidak akan dimainkan.

“Untuk Takuya sendiri sudah mulai latihan dengan bola untuk mengembalikan feeling ball dan menghilangkan trauma. Untuk Yevhen ia masih ada inflamasi di daerah extensor hallucis longusnya, jadi saya masih melihat kondisi ke depannya,” ungkap Efrianto kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Jumat (17/9).

Menurut Efrianto, mereka tidak akan memaksakan pemainnya untuk merumput jika belum dalam kondisi yang benar-benar bugar. Apalagi perjalan kompetisi masih panjang kedepan.

“Untuk Motta sudah lebih baik, dia sudah melakukan exc bertahap dan jogging dengan kecepatan 30 persen. Saya takut jika dipaksakan main dalam match ini tidak maksimal. Lebih baik tunggu sampai Motta siap 100 persen baru gabung dengan tim agar tidak terjadi re-injury kembali,” ujar Efrianto.

Baca Juga :  Program Sinode GKI Tahun 2020 Fokus Pengembangan Ekonomi, Keuangan dan Pelayanan Jemaat

“Soal Yevhen, saya juga belum bisa pastikan, kalau inflamasi Yevhen sudah berkurang mungkin bisa main,” sambungnya.
Meski ketiga pemain asing itu diragukan tampil, setidaknya Persipura sedikit bisa bernafas lega. Sebab Ian Louis Kabes dan Dede Sulaiman yang sebelumnya tidak bermain akibat cedera bisa menjadi pilihan utama dalam pertandingan besok.

Senada dengan itu, dokter tim Persipura, Benny Suripatty juga menyebutkan bahwa Dede Sulaiman telah kembali dari cedera panjang. Begitu juga Ian Kabes yang sempat diparkir pada laga pekan kedua kemarin juga bisa menjadi andalan Persipura di lini tengah.
“Dede Sulaiman secara fisik sudah ok, begitu juga dengan Ian Kabes juga sudah Ok. Mereka sudah gabung dalam tim,” pungkas dr Benny Suripatty. (eri/nat)

Persipura vs Persija

JAYAPURA-Pekan ketiga BRI Liga 1 2021/2022 akan menyajikan laga super big match dengan mempertemukan dua klub raksasa tanah air, Persipura Jayapura vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Minggu (19/9) besok.

Laga ini diprediksi akan berjalan sengit, mengingat kedua tim sama-sama mengejar kemenangan perdana musim ini. Persija Jakarta dalam dua pertandingan awal hanya selalu berakhir dengan hasil imbang.
Nasib Persipura justru lebih buruk. Tim kebanggaan masyarakat Papua itu dalam dua pertandingan awal justru tidak mampu meraup poin. Sehingga pertandingan ini patut dinanti.

Persipura tentu akan tampil habis-habisan dalam pertandingan ini. Mengingat, tim berjuluk Mutiara Hitam butuh kemenangan untuk bisa beranjak dari dasar klasemen.

Namun bukan perkara mudah bagi anak-anak Mutiara Hitam untuk mencuri poin dari tim ibu kota itu. Melihat 5 kali pertemuan kedua tim di kompetisi resmi, Persija mendominasi atas tim pemilik empat gelar juara Liga Indonesia tersebut.

Dalam 5 pertemuan terakhir, Persija tercatat meraih 3 kemenangan dan sekali seri atas Persipura. Sementara Persipura hanya mampu meraih sekali  kemenangan atas Persija saat menang 2-0 pada putaran pertama Liga 1 2019.

Baca Juga :  Dukung Pemkab Keerom Manfaatkan Lahan di Arsopura

Selain itu, tugas berat juga menanti Persipura dalam laga ini. Mengingat, Persipura dalam laga ini kembali terancam tanpa para pemain asingnya. Pasalnya Henrique Motta, Takuya Matsunaga dan Yevhen Bokhasvili masih ikut dalam latihan terpisah. Ketiganya mengalami cedera dan masih dalam tahap akhir pemulihan.
Fisioteraphy Persipura Jayapura, Dian Erfianto P memastikan bahwa dari tiga pemain asing tersebut, Takuya dan Yevhen masih memiliki peluang untuk dimainkan. Namun untuk Motta, Erfianto memastikan tidak akan dimainkan.

“Untuk Takuya sendiri sudah mulai latihan dengan bola untuk mengembalikan feeling ball dan menghilangkan trauma. Untuk Yevhen ia masih ada inflamasi di daerah extensor hallucis longusnya, jadi saya masih melihat kondisi ke depannya,” ungkap Efrianto kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Jumat (17/9).

Menurut Efrianto, mereka tidak akan memaksakan pemainnya untuk merumput jika belum dalam kondisi yang benar-benar bugar. Apalagi perjalan kompetisi masih panjang kedepan.

“Untuk Motta sudah lebih baik, dia sudah melakukan exc bertahap dan jogging dengan kecepatan 30 persen. Saya takut jika dipaksakan main dalam match ini tidak maksimal. Lebih baik tunggu sampai Motta siap 100 persen baru gabung dengan tim agar tidak terjadi re-injury kembali,” ujar Efrianto.

Baca Juga :  Terus Pertahankan Opini WTP dari LHP BPK RI!

“Soal Yevhen, saya juga belum bisa pastikan, kalau inflamasi Yevhen sudah berkurang mungkin bisa main,” sambungnya.
Meski ketiga pemain asing itu diragukan tampil, setidaknya Persipura sedikit bisa bernafas lega. Sebab Ian Louis Kabes dan Dede Sulaiman yang sebelumnya tidak bermain akibat cedera bisa menjadi pilihan utama dalam pertandingan besok.

Senada dengan itu, dokter tim Persipura, Benny Suripatty juga menyebutkan bahwa Dede Sulaiman telah kembali dari cedera panjang. Begitu juga Ian Kabes yang sempat diparkir pada laga pekan kedua kemarin juga bisa menjadi andalan Persipura di lini tengah.
“Dede Sulaiman secara fisik sudah ok, begitu juga dengan Ian Kabes juga sudah Ok. Mereka sudah gabung dalam tim,” pungkas dr Benny Suripatty. (eri/nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya