Friday, November 22, 2024
33.7 C
Jayapura

Data Korban dan Lapak Secara Akurat, Secepatnya Berikan Bantuan

Upaya Pemkot Jayapura Menyikapi Musibah Kebakaran di Pasar Youtefa Abepura

Musibah kebanjiran dan kebakaran, seolah lekat dengan keberadaan Pasar Youtefa Abepura. Meski begitu, para pedagang masih tetap bertahan, termasuk saat menghadapi musibah kebakaran yang terjadi Sabtu (7/1) pekan kemarin. Lantas apa yang dilakukan Pemkot menyikapi kebakaran ini?

Laporan: Priyadi_Jayapura

Bulan Januari yang biasanya erat dengan meningkatkan curah hujan hingga menyebabkan banjir, tapi kali ini seolah hujan enggan turun. Justru, musibah kebakaran mengagetkan penghuni pasar Youtefa Abepura, Sabtu (7/1) pagi pekan kemarin.

  Akibat kebakaran ini, puluhan kios dan lapak pedagang pasar Youtefa Abepura ludes terbakar api. Meski, ada yang berupaya menyelamatkan barang-barang yang berharga, namun kobaran api yang begitu cepat dan bahan yagn mudah terbakar, membuat tak banyak yang bisa diselamatkan.

 Pasca kejadian kebakaran ini, pada siang harinya Pj Wali Kota Jayapura Frans Pekey didampingi Plt Dinas Sosial Kota Jayapura Djong Makanuay meninjau lokasi kebakaran untuk melihat sejauh mana kondisinya.

Baca Juga :  Satrol Lantamal X Jayapura Gagalkan Penyelundupan BBM ke PNG

  Frans Pekey mengakui, kejadian kebakaran yang terjadi di Pasar Youtefa Abepura menghanguskan puluhan Ruko dan ratusan lapak/kios pedagang, untuk penyebabnya masih dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian dan saat ini sudah dibuatkan laporan.

   Untuk itu, dalam membantu korban musibah kebakaran di Pasar Youtefa yang rata-rata tinggal di luar pasar sehingga banyak barang dagangan pedagang habis terbakar. Nantinya pemerintah Kota Jayapura dalam waktu dekat ini akan melakukan rapat untuk membahas bersama dengan OPD terkait untuk mengambil langkah cepat selanjutnya, karena pasar Youtefa Abepura adalah aset Pemkot Jayapura.

  “Saya minta Dinas Sosial dan UPT Pasar Youtefa Abepura bisa mendata dengan baik dan benar berapa jumlah kios dan lapak yang terbakar milik pedagang termasuk nama-nama pemilik kios dan korban bisa berikan data yang valid. Pemkot akan berikan bantuan pertama dalam membantu membuatkan kembali Adminduk yang terbakar, termasuk dokumen Pendidikan, dan lainnya jika memang ada yang ditaruh di pasar kami akan fasilitasi akan dibantu mengurus pergantiannya dengan gratis,’’pesannya.

Baca Juga :  Kantor BPBD Dogiyai Terbakar

   Diakui, pasar Youtefa Abepura adalah Aset Pemkot Jayapura, sehingga tetap akan dipikirkan secara cepat langkah apa yang akan dilakukan baik melakukan pembersihan dan penataan ulang yang sudah terbakar, namun sesuai perencanaan Pemkot Jayapura.

  “Nanti kami akan bicarakan secepatnya, saya minta para korban tetap semangat optimis atas kejadian ini, karena ini bencana tidak ada orang yang mau terjadi seperti ini dan Pemkot terus memberikan pelayanan termasuk distribusi makanan dari Kemensos dan dari kami dengan memberikan makanan cepat saji sesuai dengan SOP yang ada dan kami buat Posko nanti ada OPD terkait yang memberikan pelayanan seperti Dukcapil, BPBD, Dinas Sosial, PMI, Dinas Kesehatan dan lainnya di Kantor UPT Pasar Youtefa Abepura,’’bebernya.

  Frans berharap korban musibah kebakaran harus tetap berjualan dan nanti Pemkot melalui Dinas Perindagkop dan UKM Kota Jayapura tetap akan memberikan jalan terbaik dan secepatnya dilakukan rapat bersama.(*/tri)

Upaya Pemkot Jayapura Menyikapi Musibah Kebakaran di Pasar Youtefa Abepura

Musibah kebanjiran dan kebakaran, seolah lekat dengan keberadaan Pasar Youtefa Abepura. Meski begitu, para pedagang masih tetap bertahan, termasuk saat menghadapi musibah kebakaran yang terjadi Sabtu (7/1) pekan kemarin. Lantas apa yang dilakukan Pemkot menyikapi kebakaran ini?

Laporan: Priyadi_Jayapura

Bulan Januari yang biasanya erat dengan meningkatkan curah hujan hingga menyebabkan banjir, tapi kali ini seolah hujan enggan turun. Justru, musibah kebakaran mengagetkan penghuni pasar Youtefa Abepura, Sabtu (7/1) pagi pekan kemarin.

  Akibat kebakaran ini, puluhan kios dan lapak pedagang pasar Youtefa Abepura ludes terbakar api. Meski, ada yang berupaya menyelamatkan barang-barang yang berharga, namun kobaran api yang begitu cepat dan bahan yagn mudah terbakar, membuat tak banyak yang bisa diselamatkan.

 Pasca kejadian kebakaran ini, pada siang harinya Pj Wali Kota Jayapura Frans Pekey didampingi Plt Dinas Sosial Kota Jayapura Djong Makanuay meninjau lokasi kebakaran untuk melihat sejauh mana kondisinya.

Baca Juga :  Kapolda Papua: Aksi Pembakaran Sekolah Berdampak Besar bagi Generasi Muda

  Frans Pekey mengakui, kejadian kebakaran yang terjadi di Pasar Youtefa Abepura menghanguskan puluhan Ruko dan ratusan lapak/kios pedagang, untuk penyebabnya masih dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian dan saat ini sudah dibuatkan laporan.

   Untuk itu, dalam membantu korban musibah kebakaran di Pasar Youtefa yang rata-rata tinggal di luar pasar sehingga banyak barang dagangan pedagang habis terbakar. Nantinya pemerintah Kota Jayapura dalam waktu dekat ini akan melakukan rapat untuk membahas bersama dengan OPD terkait untuk mengambil langkah cepat selanjutnya, karena pasar Youtefa Abepura adalah aset Pemkot Jayapura.

  “Saya minta Dinas Sosial dan UPT Pasar Youtefa Abepura bisa mendata dengan baik dan benar berapa jumlah kios dan lapak yang terbakar milik pedagang termasuk nama-nama pemilik kios dan korban bisa berikan data yang valid. Pemkot akan berikan bantuan pertama dalam membantu membuatkan kembali Adminduk yang terbakar, termasuk dokumen Pendidikan, dan lainnya jika memang ada yang ditaruh di pasar kami akan fasilitasi akan dibantu mengurus pergantiannya dengan gratis,’’pesannya.

Baca Juga :  Pegawai Honorer Tagih Janji Gubernur Enembe

   Diakui, pasar Youtefa Abepura adalah Aset Pemkot Jayapura, sehingga tetap akan dipikirkan secara cepat langkah apa yang akan dilakukan baik melakukan pembersihan dan penataan ulang yang sudah terbakar, namun sesuai perencanaan Pemkot Jayapura.

  “Nanti kami akan bicarakan secepatnya, saya minta para korban tetap semangat optimis atas kejadian ini, karena ini bencana tidak ada orang yang mau terjadi seperti ini dan Pemkot terus memberikan pelayanan termasuk distribusi makanan dari Kemensos dan dari kami dengan memberikan makanan cepat saji sesuai dengan SOP yang ada dan kami buat Posko nanti ada OPD terkait yang memberikan pelayanan seperti Dukcapil, BPBD, Dinas Sosial, PMI, Dinas Kesehatan dan lainnya di Kantor UPT Pasar Youtefa Abepura,’’bebernya.

  Frans berharap korban musibah kebakaran harus tetap berjualan dan nanti Pemkot melalui Dinas Perindagkop dan UKM Kota Jayapura tetap akan memberikan jalan terbaik dan secepatnya dilakukan rapat bersama.(*/tri)

Berita Terbaru

Belasan Orang Hilang Hingga November 2024

Jangan Ada PSU Maupun Gugatan di MK

DPTb Kota Jayapura 21 Orang

Artikel Lainnya