Wednesday, February 12, 2025
25.7 C
Jayapura

KPU Tetapkan Yoseph-Fauzun Bupati  dan Wakil Bupati Terpilih

MERAUKE – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke akhirnya menetapkan pasangan  Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah sebagai bupati dan wakil bupati Merauke periode 2025-2030 dalam sidang pleno terbuka yang digelar di swiss belhotel Merauke, Kamis (6/2) malam. 

Pleno penetapan bupati dan wakil bupati Merauke terpilih ini dilakukan KPU Merauke setelah Mahkamah Konstitusi  (MK) menolak gugatan yang diajiukan Paslon 3.

    ‘’Sebenarnya kami telah menjadwalkan pleno penetapan ini pada tanggal 7 Februari, tapi sesuiai arahan dari pimpinan KPU RI bahwa seluruh KPU provinsi, kabupaten  dan kota yang telah dibacakan MK yang dinyatakan tidak memenuhi syarat formil, untuk dilaksanakan pleno hari ini sehingga mau tidak mau kami laksanakan tahapan akhir dari seluruh rangkaian tahapan  ini,’’ kata Ketua KPU Kabupaten  Merauke Rosina Kebubun.   

Baca Juga :  Polisi Masih Dalami Terduga Pengeroyokan Sopir Taksi

Kebubun menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan Pilkada di Merauke yang berjalan dengan aman dan sukses. Karena Pilkada di Merauke adalah pesta demokrasi yang gembira.

  Bupati terpilih Yoseph Bladib Gebze menjelaskan  bahwa MK telah memutuskan atas gugatan Pilkada Kabupaten Merauke. 

‘’Bagi kami, inilah putusan tertinggi yang dilaksanakan opleh MK dalam mengawal proses demokrasi di Kabupaten Merauke. Karena diatas MK tidak ada lagi lembaga negara lagi. Tentu diantara kita ada yang merasa puas dan tidak. Tapi, saya ingin mengatakan bahwa mulai malam ini tidak ada lagi paslon nomor urut 1, paslon nomor urut 2, paslon nomor urut 3 dan paslon noor urut  4. Bagi kami ini adalah kemenangan bagi seluruh masyarakat Kabupate Merauke,’’ katanya. (ulo/wen)

Baca Juga :  NTP Provinsi Papua Turun -1,21 Persen

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

MERAUKE – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke akhirnya menetapkan pasangan  Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah sebagai bupati dan wakil bupati Merauke periode 2025-2030 dalam sidang pleno terbuka yang digelar di swiss belhotel Merauke, Kamis (6/2) malam. 

Pleno penetapan bupati dan wakil bupati Merauke terpilih ini dilakukan KPU Merauke setelah Mahkamah Konstitusi  (MK) menolak gugatan yang diajiukan Paslon 3.

    ‘’Sebenarnya kami telah menjadwalkan pleno penetapan ini pada tanggal 7 Februari, tapi sesuiai arahan dari pimpinan KPU RI bahwa seluruh KPU provinsi, kabupaten  dan kota yang telah dibacakan MK yang dinyatakan tidak memenuhi syarat formil, untuk dilaksanakan pleno hari ini sehingga mau tidak mau kami laksanakan tahapan akhir dari seluruh rangkaian tahapan  ini,’’ kata Ketua KPU Kabupaten  Merauke Rosina Kebubun.   

Baca Juga :  Perbaiki Baling-Baling Kapal, Seorang ABK Dilaporkan Hilang

Kebubun menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan Pilkada di Merauke yang berjalan dengan aman dan sukses. Karena Pilkada di Merauke adalah pesta demokrasi yang gembira.

  Bupati terpilih Yoseph Bladib Gebze menjelaskan  bahwa MK telah memutuskan atas gugatan Pilkada Kabupaten Merauke. 

‘’Bagi kami, inilah putusan tertinggi yang dilaksanakan opleh MK dalam mengawal proses demokrasi di Kabupaten Merauke. Karena diatas MK tidak ada lagi lembaga negara lagi. Tentu diantara kita ada yang merasa puas dan tidak. Tapi, saya ingin mengatakan bahwa mulai malam ini tidak ada lagi paslon nomor urut 1, paslon nomor urut 2, paslon nomor urut 3 dan paslon noor urut  4. Bagi kami ini adalah kemenangan bagi seluruh masyarakat Kabupate Merauke,’’ katanya. (ulo/wen)

Baca Juga :  TNI Polri Netral Bisa Jadi Pondasi Demokrasi

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya