Sunday, November 24, 2024
25.7 C
Jayapura

Jadwal Disepakati, Seluruh Paslon Gubernur Papsel Tak Gelar Kampanye Terbuka

MERAUKE– Jadwal kampanye bagi pasangan calon gubernur Papua Selatan telah disepakati  antara KPU Papua Selatan-LO dan Bawaslu Papua Selatan. Bahkan  jadwal kampanye di Provinsi Papua Selatan yang berlangsung  dari 25 September sampai 23 November 2024 tersebut  telah dibuat dalam surat keputusan (SK) KPU Provinsi Papua Selatan.

   ‘’Untuk jadwal kampanye  sudah kita buat dalam SK setelah sebelumnya disepakati bersama,’’ kata Ketua KPU Provinsi Papua  Selatan Theresia Mahuze ditemui di ruang kerjanya,  Senin (30/9) kemarin.

Theresia Mahuze menjelaskan  untuk  kampanye terbatas  tersebut dapat dilakukan oleh Paslon  setiap harinya mulai dari 25 September -23 November 2024. Bahkan, untuk kampanye terbatas ini bisa  dilakukan  lebih dari 1 tempat  tergantung dari Paslon setelah mendapatkan izin dari kepolisian  yang akan mengamankan  pelaksanaan kampanye  terbatas  tersebut.

Baca Juga :  RSUD Merauke Libatkan 17 Dokter Spesialis

Sementara untuk kampanye  terbuka atau rapat umum dengan pengarahan massa yang lebih banyak, kata  Theresia Mahuze, telah disepakati 2 kali.  Dimana tanggal yang disepakati bersama untuk bulan Oktober 2024 yakni tanggal 10, 16 dan 17. Sementara untuk bulan November  2024 disepakati  tanggal 20, 21 dan tanggal 23.

Menariknya, dari Paslon gubernur dan wakil gubernur Papua Selatan yakni nomor urut 1 Darius Gebze,  Paslon nomor urut 2 Nikolas Kondomo-Baidin Kurita, Paslon nomor urut 3 Romanus Mbaraka-Albertus Muyak dan Paslon nomor urut 4 Apolo Safanpo-Paskalis Imadawa tak ada satupun Paslon yang mengambil Kabupaten Boven Digoel sebagai salah satu titik untuk  kampanye terbuka. Namun  sebaliknya, dari 4 Paslon ini   seluruhnya memilih   Kabupaten Merauke sebagai salah satu titik untuk menggelar rapat umum atau kampanye  terbuka.  (ulo/wen)

Baca Juga :  H-1, Baru 8 Parpol Laporkan Pencermatan ke KPU Merauke

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

MERAUKE– Jadwal kampanye bagi pasangan calon gubernur Papua Selatan telah disepakati  antara KPU Papua Selatan-LO dan Bawaslu Papua Selatan. Bahkan  jadwal kampanye di Provinsi Papua Selatan yang berlangsung  dari 25 September sampai 23 November 2024 tersebut  telah dibuat dalam surat keputusan (SK) KPU Provinsi Papua Selatan.

   ‘’Untuk jadwal kampanye  sudah kita buat dalam SK setelah sebelumnya disepakati bersama,’’ kata Ketua KPU Provinsi Papua  Selatan Theresia Mahuze ditemui di ruang kerjanya,  Senin (30/9) kemarin.

Theresia Mahuze menjelaskan  untuk  kampanye terbatas  tersebut dapat dilakukan oleh Paslon  setiap harinya mulai dari 25 September -23 November 2024. Bahkan, untuk kampanye terbatas ini bisa  dilakukan  lebih dari 1 tempat  tergantung dari Paslon setelah mendapatkan izin dari kepolisian  yang akan mengamankan  pelaksanaan kampanye  terbatas  tersebut.

Baca Juga :  Mantap Calonkan Diri dalam Konstestan Pilkada Gubernur Papua Selatan

Sementara untuk kampanye  terbuka atau rapat umum dengan pengarahan massa yang lebih banyak, kata  Theresia Mahuze, telah disepakati 2 kali.  Dimana tanggal yang disepakati bersama untuk bulan Oktober 2024 yakni tanggal 10, 16 dan 17. Sementara untuk bulan November  2024 disepakati  tanggal 20, 21 dan tanggal 23.

Menariknya, dari Paslon gubernur dan wakil gubernur Papua Selatan yakni nomor urut 1 Darius Gebze,  Paslon nomor urut 2 Nikolas Kondomo-Baidin Kurita, Paslon nomor urut 3 Romanus Mbaraka-Albertus Muyak dan Paslon nomor urut 4 Apolo Safanpo-Paskalis Imadawa tak ada satupun Paslon yang mengambil Kabupaten Boven Digoel sebagai salah satu titik untuk  kampanye terbuka. Namun  sebaliknya, dari 4 Paslon ini   seluruhnya memilih   Kabupaten Merauke sebagai salah satu titik untuk menggelar rapat umum atau kampanye  terbuka.  (ulo/wen)

Baca Juga :  Kaledonia Baru Kebobolan 24 Gol, Nicolas Kutran Penjaga Gawang ’’Tersibuk’’

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya