Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

Si Jago Merah Lahap Sejumlah Bangunan di Jalan Yos Soedarso, Mimika

MIMIKA – Sejumlah bangunan ludes terbakar di Jalan Yos Soedarso, Mimika Papua Tengah, tepatnya di depan Kantor Cabang Bank Papua, Jumat (7/6/2024) sore.

Tercatat, lebih dari dua bangunan di kawasan tersebut ludes terbakar api. Menurut pengakuan warga, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.12 WIT.

Mereka bilang, awalnya api kobaran api datang dari salahsatu kos-kosan yang berada di belakang bangunan depan Bank Papua. Api dengan sangat cepat melahap bangunan yang semi beton dengan sebagian besar konstruksinya berbahan kayu.

Beberapa menit setelah kebakaran terjadi, petugas pemadam kebakaran pun tiba dan langsung berupaya untuk memadamkan api. Warga sibuk mengerumuni petugas saat bekerja.

Sementara, arus lalu lintas di Jalan Yos Sudarso dari Perempatan Bank Papua-Babussalam.Terpantau lumpuh akibat padatnya warga yang datang melihat dari dekat peristiwa kebakaran tersebut a.

Baca Juga :  Pengusulan Johannes Rettob Masih Jadi Pertimbangan Mendagri

Pantauan media ini, selain semua armada pemadam kebakaran yang dikerahkan BPBD Kabupaten Mimika, satu unit Water Canon juga diturunkan dari Polres Mimika untuk membantu proses pemadaman api.

Hingga saat ini, belum diketahui total bangunan yang terbakar serta penyebab kebakaran terjadi.

Aparat kepolisian di Mimika masih melakukan penyelidikan penyebab terjadinya peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Yos Sudarso, depan kantor Bank Papua, hingga Jumat sore.

Kapolsek Mimika Baru, AKP J. Limbong mengatakan, peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Yos Sudarso terjadi sekitar pukul 15.12 WIT. Dimana diduga sumber api berasal dari belakang ruko dan toko yang ada di depan Bank Papua.

“Kalau melihat dari sumber api dari belakang, tepatnya rumah kos. Namun sampai sekarang tim masih melakukan penyelidikan sebab terjadinya kejadian kebakaran,” kata AKP Limbong, saat ditemui di lokasi kebakaran.

Baca Juga :  Ditetapkan Tersangka, Plt Bupati Mimika Ajukan Praperadilan

Kata Limbong, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Walaupun masyarakat yang di depan sempat panik karena pemilik toko.

Sementara itu, menanggapi peristiwa yang terjadi, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mimika, Mozes Yarangga mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menggunakan sesuatu apapun yang berhubungan dengan api.“Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Mozes.

Untuk diketahui, jumlah rumah yang terbakar, ada 5 petak, ditambah beberapa unit rumah kos, toko, dan ruko. Sedangkan kerugian belum dapat diprediksi.

Saat ini, pihak BPBD Kabupaten Mimika dan kepolisian masih mendata jumlah kerugian serta hal-hal lainnya yang berkaitan dengan sebab akibat kebakaran tersebut.  (mww)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

MIMIKA – Sejumlah bangunan ludes terbakar di Jalan Yos Soedarso, Mimika Papua Tengah, tepatnya di depan Kantor Cabang Bank Papua, Jumat (7/6/2024) sore.

Tercatat, lebih dari dua bangunan di kawasan tersebut ludes terbakar api. Menurut pengakuan warga, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.12 WIT.

Mereka bilang, awalnya api kobaran api datang dari salahsatu kos-kosan yang berada di belakang bangunan depan Bank Papua. Api dengan sangat cepat melahap bangunan yang semi beton dengan sebagian besar konstruksinya berbahan kayu.

Beberapa menit setelah kebakaran terjadi, petugas pemadam kebakaran pun tiba dan langsung berupaya untuk memadamkan api. Warga sibuk mengerumuni petugas saat bekerja.

Sementara, arus lalu lintas di Jalan Yos Sudarso dari Perempatan Bank Papua-Babussalam.Terpantau lumpuh akibat padatnya warga yang datang melihat dari dekat peristiwa kebakaran tersebut a.

Baca Juga :  Operasi Gerilya, Operasi Merebut Hati Rakyat

Pantauan media ini, selain semua armada pemadam kebakaran yang dikerahkan BPBD Kabupaten Mimika, satu unit Water Canon juga diturunkan dari Polres Mimika untuk membantu proses pemadaman api.

Hingga saat ini, belum diketahui total bangunan yang terbakar serta penyebab kebakaran terjadi.

Aparat kepolisian di Mimika masih melakukan penyelidikan penyebab terjadinya peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Yos Sudarso, depan kantor Bank Papua, hingga Jumat sore.

Kapolsek Mimika Baru, AKP J. Limbong mengatakan, peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Yos Sudarso terjadi sekitar pukul 15.12 WIT. Dimana diduga sumber api berasal dari belakang ruko dan toko yang ada di depan Bank Papua.

“Kalau melihat dari sumber api dari belakang, tepatnya rumah kos. Namun sampai sekarang tim masih melakukan penyelidikan sebab terjadinya kejadian kebakaran,” kata AKP Limbong, saat ditemui di lokasi kebakaran.

Baca Juga :  Diduga Korsleting, Boulevard Bar I Entrop Terbakar

Kata Limbong, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Walaupun masyarakat yang di depan sempat panik karena pemilik toko.

Sementara itu, menanggapi peristiwa yang terjadi, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mimika, Mozes Yarangga mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menggunakan sesuatu apapun yang berhubungan dengan api.“Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Mozes.

Untuk diketahui, jumlah rumah yang terbakar, ada 5 petak, ditambah beberapa unit rumah kos, toko, dan ruko. Sedangkan kerugian belum dapat diprediksi.

Saat ini, pihak BPBD Kabupaten Mimika dan kepolisian masih mendata jumlah kerugian serta hal-hal lainnya yang berkaitan dengan sebab akibat kebakaran tersebut.  (mww)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya