SENTANI – KPU Kabupaten Jayapura memastikan siap untuk melaksanakan Pilkada Kabupaten Jayapura yang nantinya akan dilakukan pencoblosan pada 27 November 2024.
“Saat ini untuk kebutuhan logistik Pilkada Kabupaten Jayapura yang diikuti lima pasangan calon bupati dan calon wakil Bupati Jayapura, telah dipersiapkan dengan baik, mulai dari surat suara, kotak suara, penginputan dan dan lainnya sudah dipersiapkan dengan baik,'”ungkapnya, Rabu (13/11/2024).
Diakui, dalam waktu dekat ini untuk pendistribusian logistik Pemilu Kabupaten Jayapura, setelah dilakukan penginputan nantinya akan didistribusikan ke setiap distrik dimulai dari distrik yang terjauh,” supaya lebih cepat dan meminimalisir kendala di perjalanan,”ungkap Ketua KPU Kabupaten Jayapura Efra J. Tunya Rabu (13/11/2024).
Ditambahkan, pada Hari Senin (18/11/2024), KPU Kabupaten Jayapura juga siap menyelenggarakan debat publik kedua yang diikuti lima Paslon. Untuk debat kedua nantinya mengambil tema ” Tata Kelola Pemerintahan dan Sinergitas Pemerintah Pusat dan Daerah Dalam Penguatan Nasionalisme dalam Bingkai NKRI dengan durasi waktu 180 menit terbagi 150 menit debat dan 30 menit iklan.
Untuk itu diimbau kepada lima Paslon yang akan mengikuti debat, diharapkan bisa mengikuti dengan baik dan tepat waktu, supaya semua bisa berjalan lancar dengan mengikuti setiap aturan yang ada.
Diharapkan dengan adanya debat kedua ini, masyarakat Kabupaten Jayapura bisa mendapatkan pandangan calon mana yang nanti dipilih sesuai dengan hati nurani masing-masing karena telah mendengar Penyimpanan visi misi dari masing masing Paslon termasuk saat melakukan debat bersama Paslon lainnya. Kemudian, pada hari Rabu 27 november bisa memberikan hak pilihnya di TPS.(dil).
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos