Site icon Cenderawasih Pos

RSUD Merauke Kebut Periksa Lima Bapaslon

dr.Paul Kalalo (foto:Sulo/Cepos)

Tinggal Tujuh Pasang Bapaslon yang Belum Periksa Kesehatan

MERAUKE– Pemeriksaan kesehatan bagi bakal pasangan calon kepala daerah sesuai dengan jadwal dan tahapan KPU dimulai sejak pendaftaran bakal pasangan calon(Bapaslon) kepala daerah ke KPU tanggal 27 Agustus 2024. Pemeriksaan ini berlangsung selama 7 hari sampai 2 September 2024.   

Pada hari kelima pemeriksaan yakni Sabtu(31/8), sebanyak 5 Bapaslon kepala daerah yang melakukan pemeriksaan. Kelima Bapaslon yang melakukan pemeriksaan tersebut Bapaslon gubernur dan wakil gubernur Papua Selatan Nikolaus Kondomo-Baidin Kurita, lalu 4 Bapaslon lainnya adalah dari Kabupaten Merauke yakni Bladib Gebze-Fauzun Nihayah,  dan Hendrikus Mahuze-Riduwan.

Lalu Bapaslon dari Kabupaten Mappi Kristosimus Johanes Agawaimu-Sanusi dan Bapaslon dari Kabupaten Asmat Thomas Eppe Safanpo-Yoel Manggaprau.

Humas RSUD Merauke dr.Paul Kalalo mengakui jika pihaknya menambah jumlah Bapaslon yang diperiksa mengingat waktu yang diberikan oleh KPU sangat terbatas yakni hanya 7 hari sesuai dengan jadwal dan tahapan pelaksanaan Pilkada serentak.  

“Memang sebelumnya kita batasi hanya 3 pasang atau 6 orang yang jalani pemeriksaan setiap harinya, tapi karena jumlah Bapaslon yang cukup banyak yang belum melakukan pemeriksaan  dengan batas waktu yang sangat mepet, yakni sampai 2 September 2024  sehingga hari ini kita jadwalkan 5 Bapaslon jalani pemeriksaan,” kata Paul Kalalo.

Dengan pemeriksaan ini, maka jumlah yang belum melakukan pemeriksaan sebanyak 7 pasang, yakni 3 Bapaslon dari Kabupaten Boven Digoel, 3 Bapaslon dari Mappi dan 1 Bapaslon dari Kabupaten Asmat.

Sedangkan dari Kabupaten Merauke 4 Bapaslon dan Provinsi Papua Selatan dengan 4 Bapaslon seluruhnya telah melakukan pemeriksaan kesehatan pada hari keempat pemeriksaan  sebanyak 4  Bapaslon, yakni Bapaslon Gubernur Romanus Mbaraka-Alberth Muyak, Bapaslon Bupati Merauke Guntur Ohoiwutun-Prayogo, Bapaslon Bupati Boven Digoel  Marlinus-Petrus Ricolombus Omba dan Bapaslon Bupati Mappi Emanuel Masagai-Ibnu Jaya Su’ud. Omba-Marlinus.

Sedangkan pada hari ketiga pemeriksaan yakni tanggal 29 Agustus 2024, sebanyak 4 Bapaslon jalani pemeriksaan yakni  Bapaslon gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo-Paskalis Imadawa, Bapaslon gubernur Papua Selatan Darius Gebze-Petrus Safan dan Bapaslon bupati Merauke Kristian Gebze-Kusmanto.

‘’Hari pertama dan kedua pemeriksaan, belum ada yang datang melakukan pemeriksaan,’’ kata Paul Kalalo.

Paul Kalalo menjelaskan, bahwa hasil pemeriksaan kesehatan tersebut nantinya diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). (ulo/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version