Ditempat yang sama, pimpinan sementara DPRD Kabupaten Puncak Jaya, Detimin Tabuni menyampaikan,yang mengikuti Orentasi ini merupakan anggota DPRD Kabupaten Puncak Jaya yang baru terpilih pada Pemilu 2024 lalu.
“Ya, anggota DPRD ini wajib mengikuti orientasi sebelum memulai tugasnya,”tutur Detimin Tabuni.
Lanjutnya Detimin Tabuni, perlu adanya Orentasi seperti ini agar agar anggota DPRD terpilih ini memahami tugas dan fungsi sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah. Tentu saja tujuannya agar bisa meningkatkan kompetensi, profesionalitas, dan integritas anggota DPRD itu sendiri. Selain itu bisa membantu anggota DPRD memahami ruang lingkup fungsi, tugas, dan wewenang dan meningkatkan wawasan kebangsaan.
Termasuk meningkatkan integritas dan moralitas dalam mengimplentasikan kode etik. “Tentu saja manfaatnya agar kami lebih mendalami lagi wawasan anggota DPRD sesuai tupoksinya yaitu, Legislasi, Penganggaran dan pengawasan terhadap Pemerintah Daerah yang nantinya menjadi bekal bagi bagi kami membangun 27 Distrik dan 302 Kampung yang lebih maju, mandiri dan sejahtera di Kabupaten Puncak Jaya,”tutup Detimin Tabuni. (ans/ade).
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos