Friday, March 29, 2024
26.7 C
Jayapura

NPC Papua Patuhi Putusan Presiden Soal Peparnas

Ketua NPC Papua, H. Jaya Kusuma. ( FOTO: Erik / Cepos)

JAYAPURA – Ketua NPC Papua, H. Jaya Kusuma mengaku tetap mematuhi putusan Presiden RI Joko Widodo soal pelaksanaan Peparnas XVI di tengah Pandemi virus Corona atau Covid-19. 

Pasalnya, diketahui Presiden Joko Widodo akan segera memutuskan nasib PON XX dan Peparnas XVI dalam rapat terbatas via vidio conference yang akan digelar dalam waktu dekat.

Orang nomor satu tanah air itu akan memutuskan, apakah pelaksanaan even olahraga empat tahunan itu tetap dilaksanakan sesuai jadwal atau mundur ke tahun 2021 akibat Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum bisa diatasi.

“Pada dasarnya, kami NPC Papua tetap mengikuti putusan Presiden. Karena kondisi saat ini bukan hanya terjadi di Papua, tapi seluruh Indonesia. Sehingga kita akan menunggu putusan pemerintah Papua dan Presiden,” ungkap H. Jaya Kusuma kepada Cenderawasih Pos, Senin (13/4).

Baca Juga :  Softball Tetap Intens Latihan

Pria yang menjabat sebagai Kadistrik Jayapura Selatan itu juga membeberkan bahwa saat ini pihaknya telah meminta atletnya untuk melakukan latihan mandiri di rumah masing-masing.

Kusuma berharap, virus yang bermula dari Kota Wuhan Cina itu dapat segera berlalu, sehingga pelaksanaan PON XX dan Peparnas XVI bisa terlaksana dengan baik di Bumi Cenderawasih.

“Semoga saja virus ini cepat berlalu, dan atlet kembali menjalani latiham terpusat, sehingga PON dan Peparnas bisa terlaksana,” tandasnya

Diketahui, pelaksanaan PON XX dijadwalkan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober – 2 November 2020. Sementara pelaksanaan Peparnas XVI rencana dilaksanakan diakhir tahun 2020. (eri/gin)

Ketua NPC Papua, H. Jaya Kusuma. ( FOTO: Erik / Cepos)

JAYAPURA – Ketua NPC Papua, H. Jaya Kusuma mengaku tetap mematuhi putusan Presiden RI Joko Widodo soal pelaksanaan Peparnas XVI di tengah Pandemi virus Corona atau Covid-19. 

Pasalnya, diketahui Presiden Joko Widodo akan segera memutuskan nasib PON XX dan Peparnas XVI dalam rapat terbatas via vidio conference yang akan digelar dalam waktu dekat.

Orang nomor satu tanah air itu akan memutuskan, apakah pelaksanaan even olahraga empat tahunan itu tetap dilaksanakan sesuai jadwal atau mundur ke tahun 2021 akibat Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum bisa diatasi.

“Pada dasarnya, kami NPC Papua tetap mengikuti putusan Presiden. Karena kondisi saat ini bukan hanya terjadi di Papua, tapi seluruh Indonesia. Sehingga kita akan menunggu putusan pemerintah Papua dan Presiden,” ungkap H. Jaya Kusuma kepada Cenderawasih Pos, Senin (13/4).

Baca Juga :  Persipura Pertajam Lini Depan

Pria yang menjabat sebagai Kadistrik Jayapura Selatan itu juga membeberkan bahwa saat ini pihaknya telah meminta atletnya untuk melakukan latihan mandiri di rumah masing-masing.

Kusuma berharap, virus yang bermula dari Kota Wuhan Cina itu dapat segera berlalu, sehingga pelaksanaan PON XX dan Peparnas XVI bisa terlaksana dengan baik di Bumi Cenderawasih.

“Semoga saja virus ini cepat berlalu, dan atlet kembali menjalani latiham terpusat, sehingga PON dan Peparnas bisa terlaksana,” tandasnya

Diketahui, pelaksanaan PON XX dijadwalkan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober – 2 November 2020. Sementara pelaksanaan Peparnas XVI rencana dilaksanakan diakhir tahun 2020. (eri/gin)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya