Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

KPA Kota Jayapura Ajak Generasi Milenial Cegah HIV AIDS

JAYAPURA -Peringati Hari AIDS Sedunia tahun 2023, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Jayapura menggelar sejumlah kegiatan yang bersifat edukatif, sosialisasi dan juga kampanye agar masyarakat khususnya generasi milenial bisa lebih peduli dan mengetahui bahaya dan cara pencegahan penyebaran HIV AIDS di Kota Jayapura.

  Peringatan Hari AIDS di Kota Jayapura KPA Kota Jayapura didukung Pemerintah Kota maupun dari sponsor lainnya digelar di Taman Imbi, dengan mengundang FKUB masing masing pemimpin lintas agama, Dinkes Kota Jayapura, komunitas diantara Komunitas Rojali, Pelangi Papua, We Care, Iwaja, komunitas Wanyambe, ODHA, pemuda gereja.

  Mewakili Pj Wali Kota Jayapura Asisten II Setda Kota Jayapura Widhi Hartanti mengatakan, Peringatan Hari AIDS Sedunia tentu selalu dilakukan KPA Kota Jayapura bersama Pemkot Jayapura, karena Pemkot Jayapura mempunyai tugas penting dalam menekan angka penyebaran HIV AIDS di Kota Jayapura sehingga Pemkot Jayapura telah melakukan berbagai aktivitas dalam mendorong Stakeholders/Pemangku kepentingan terkait dalam penyelenggaraan program pencegahan dan penanggulangan HIV AIDS, baik yang dilakukan oleh instansi Pemerintah swasta, LSM, kelompok peduli HIV AIDS serta jaringan populasi kunci.

Baca Juga :  Warga Keluhkan Sering Terjadinya Banjir Akibat Peninggian Ruas Jalan

   Disisi lain peran dari lintas sektor terkait lainnya dalam mendukung program dan kegiatan KPA telah berjalan, namun harus diakui bahwa upaya yang dilakukan selama ini belum terkoordinasi dan memobilisasi secara optimal sehingga kemampuan menanggulangi HIV AIDS  belum seimbang dengan tingginya kecepatan penularan HIV AIDS.

   Sehingga butuh usaha kerja keras dan komitmen bersama dalam penanggulangan HIV AIDS di Kklifa Jayapura.

    Sementara itu, Ketua Panitia Peringatan Hari AIDS Sedunia di Kota Jayapura tahun 2023, Sara Kafiar melaporkan bahwa kegiatan yang pihaknya lakukan dalam peringatan Hari AIDS sedunia di Kota Jayapura yakni seruan rohani tentang HIV AIDS di semua kalangan agama, melakukan kegiatan berani periksa, melakukan sosialisasi dan berani periksa HIV, memberikan nutrisi kepada ODHA. (dil/tri)

Baca Juga :  Banyak Duri Namun Harus Bisa Terima Firman Tuhan

JAYAPURA -Peringati Hari AIDS Sedunia tahun 2023, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Jayapura menggelar sejumlah kegiatan yang bersifat edukatif, sosialisasi dan juga kampanye agar masyarakat khususnya generasi milenial bisa lebih peduli dan mengetahui bahaya dan cara pencegahan penyebaran HIV AIDS di Kota Jayapura.

  Peringatan Hari AIDS di Kota Jayapura KPA Kota Jayapura didukung Pemerintah Kota maupun dari sponsor lainnya digelar di Taman Imbi, dengan mengundang FKUB masing masing pemimpin lintas agama, Dinkes Kota Jayapura, komunitas diantara Komunitas Rojali, Pelangi Papua, We Care, Iwaja, komunitas Wanyambe, ODHA, pemuda gereja.

  Mewakili Pj Wali Kota Jayapura Asisten II Setda Kota Jayapura Widhi Hartanti mengatakan, Peringatan Hari AIDS Sedunia tentu selalu dilakukan KPA Kota Jayapura bersama Pemkot Jayapura, karena Pemkot Jayapura mempunyai tugas penting dalam menekan angka penyebaran HIV AIDS di Kota Jayapura sehingga Pemkot Jayapura telah melakukan berbagai aktivitas dalam mendorong Stakeholders/Pemangku kepentingan terkait dalam penyelenggaraan program pencegahan dan penanggulangan HIV AIDS, baik yang dilakukan oleh instansi Pemerintah swasta, LSM, kelompok peduli HIV AIDS serta jaringan populasi kunci.

Baca Juga :  Empat Jadi Tersangka, Pelaku Lain Masih Diburu

   Disisi lain peran dari lintas sektor terkait lainnya dalam mendukung program dan kegiatan KPA telah berjalan, namun harus diakui bahwa upaya yang dilakukan selama ini belum terkoordinasi dan memobilisasi secara optimal sehingga kemampuan menanggulangi HIV AIDS  belum seimbang dengan tingginya kecepatan penularan HIV AIDS.

   Sehingga butuh usaha kerja keras dan komitmen bersama dalam penanggulangan HIV AIDS di Kklifa Jayapura.

    Sementara itu, Ketua Panitia Peringatan Hari AIDS Sedunia di Kota Jayapura tahun 2023, Sara Kafiar melaporkan bahwa kegiatan yang pihaknya lakukan dalam peringatan Hari AIDS sedunia di Kota Jayapura yakni seruan rohani tentang HIV AIDS di semua kalangan agama, melakukan kegiatan berani periksa, melakukan sosialisasi dan berani periksa HIV, memberikan nutrisi kepada ODHA. (dil/tri)

Baca Juga :  Tinggal Tunggu Keputusan Wali Kota

Berita Terbaru

Artikel Lainnya