Monday, March 10, 2025
25.7 C
Jayapura

Jaga Kamtibmas, Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Harus Diperhatikan

SENTANI – Guna meningkatkan suasana kondusif dimasyarakat khususnya Distrik Sentani Barat, sangat diperlukan kesejahteraan masyarakat agar mengurangi permasalahan-permasalahan sosial ditengah masyarakat.

Kapolres Jayapura AKBP Umar Nasatekay, S.I.K melalui Kapolsek Sentani Barat Iptu Musa Ayakeding mengatakan, khusus di Sentani Barat, permasalahan yang sering terjadi adalah konflik sosial yang disebabkan oleh masyarakat karena tingkat pengangguran tinggi, membuat anak-anak muda lebih cenderung melakukan hal-hal yang negatif.

“Untuk itu perlu adanya kesejahteraan bagi masyarakat, dengan sendirinya kamtipmas akan terjaga, untuk mencapai hal tesebut kami butuh koordinasi dengan semua pihak baik Kepala Distrik, Kepala Kampung dan sebagainya, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program kampung yang dibiayai oleh dana kampung,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Kamis (6/3) lalu.

Baca Juga :  Dishub akan Bangun Pelabuhan Perikanan di Demta

Lanjutnya, Karena semua dana yang dikucurkan ke kampung -kampung harus berdampak kepada masyarakat, baik itu perkebunan, pertanian,  pembersihan jalan, yang mana memanfaat masyarakatnya, dengan demikian akan berdampak juga pada kamtipmas.

“Saya melihat yang perlu ditingkatkan adalah sektor ekonomi, sehingga dengan program presiden tanam jagung yang merupakan program unggulan ini, kami juga akan berkolaborasi untuk membantu kepala -kepala kampung dalam hal  program tanam jagung, dengan demikian dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” terangnya.

“Sementara untuk tugas kami sendiri, yaitu mengawal program pemerintah, mengawasi sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan cara memanfaatkan potensi yang ada,” terangnya. (ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  MRP akan Keluarkan Maklumat Hari Duka Sentani

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

SENTANI – Guna meningkatkan suasana kondusif dimasyarakat khususnya Distrik Sentani Barat, sangat diperlukan kesejahteraan masyarakat agar mengurangi permasalahan-permasalahan sosial ditengah masyarakat.

Kapolres Jayapura AKBP Umar Nasatekay, S.I.K melalui Kapolsek Sentani Barat Iptu Musa Ayakeding mengatakan, khusus di Sentani Barat, permasalahan yang sering terjadi adalah konflik sosial yang disebabkan oleh masyarakat karena tingkat pengangguran tinggi, membuat anak-anak muda lebih cenderung melakukan hal-hal yang negatif.

“Untuk itu perlu adanya kesejahteraan bagi masyarakat, dengan sendirinya kamtipmas akan terjaga, untuk mencapai hal tesebut kami butuh koordinasi dengan semua pihak baik Kepala Distrik, Kepala Kampung dan sebagainya, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program kampung yang dibiayai oleh dana kampung,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Kamis (6/3) lalu.

Baca Juga :  Lomba Mewarnai Hingga Tanya Jawab Ramaikan HUT Bhayangkara di Depapre

Lanjutnya, Karena semua dana yang dikucurkan ke kampung -kampung harus berdampak kepada masyarakat, baik itu perkebunan, pertanian,  pembersihan jalan, yang mana memanfaat masyarakatnya, dengan demikian akan berdampak juga pada kamtipmas.

“Saya melihat yang perlu ditingkatkan adalah sektor ekonomi, sehingga dengan program presiden tanam jagung yang merupakan program unggulan ini, kami juga akan berkolaborasi untuk membantu kepala -kepala kampung dalam hal  program tanam jagung, dengan demikian dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” terangnya.

“Sementara untuk tugas kami sendiri, yaitu mengawal program pemerintah, mengawasi sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan cara memanfaatkan potensi yang ada,” terangnya. (ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

Baca Juga :  Tak Kunjung Ada Investor Tertarik Kelola Hotel Tabita

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya