WAMENA – Kepengurusan Persatuan Gereja -gereja Jayawijaya resmi dikukuhkan usai Penjabat Bupati Jayawijaya Thony M Mayor, S.Pd, MM melantik Pdt Mathius Gombo, S.Th sebagai ketuan dan pengurus masa bhakti 2024-2029.
Pj Bupati Jayawijaya Thony M Mayor, S.Pd, MM menyatakan atas nama pemerintah Jayawijaya sampaikan selamat dan sukses kepada badan pengurus yang baru dilantik. Ia percaya pelantikan ini sebagai tanda awal kesiapan bapak ibu, bersama-sama dengan pemerintah daerah sebagai mitra kerja.
“Kami tidak bisa jalan sendiri tanpa dukungan stakeholder yang ada, salah satunya pihak gereja. Kita di Jayawijaya ada punya FKUB, pengurusnya masih berlaku, dahulu juga kita lantik secara sederhana di kantor Otonom,”ungkapnya di kantor Bupati Jayawijaya Selasa (3/9) kemarin.
“Kita harapkan PGGJ menjadi penghubung untuk organisir semua denominasi gereja sehingga ketika ada permasalahan, pengurus ini kita cari solusi baik sehingga umat jangan sampai ada benturan. Karena benturan itu akan ganggu pelayanan kepada umat, tetapi juga menghambat pembangunan di Jayawijaya,”jelasnya.
PJ Bupati Jayawijaya juga mengharapkan hubungan yang sudah terjalin antara PGGJ tetap berlanjut karena pemerintah butuh masukan, informasi, karena umat ini bagian dari gereja dan juga warga Jayawijaya maka sudah menjadi tugas bersama untuk membangun pelayanan sesuai tugas dan peran masing -masing.
Di tempat yang sama Ketua Persatuan Gereja- Gereja Jayawijaya (PGGJ) Mathius Gombo, S.Th menyatakan tugas gereja -gereja adalah membina umat Tuhan, itu adalah satu tugas yang Tuhan berikan kepada pimpinan geraja , memang situasi saat ini dapat dilihat pembinaan umat pada waktu dulu dan sekarang berbeda.
Dikatakan, PGGJ siap mendukung program pemerintah dan berjalan bersama karena gereja adalah mitra pemerintah. “PGGJ akan terus mendukung mensukseskan pelaksanaan Pilkada,” tutup Pdt Mathius Gombo. (jo/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOSÂ https://www.myedisi.com/cenderawasihpos