Saturday, April 27, 2024
28.7 C
Jayapura

Pendaftaran Seleksi P3K Dibuka Hari Ini, BKD Siapkan 20 Komputer

MERAUKE– Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Merauke dimulai hari ini, Rabu (20/9).

Pendaftaran seleksi P3K tersebut dimulai saat jaringan internet di Merauke mengalami gangguan akibat kabel optik bawah laut milik Telkom putus, sehingga sudah dipastikan masyarakat atau para pendaftar akan kesulitan karena pendaftaran dilakukan secara omline.

Namun, PT Telkom bersama dengan Dinas Infokom Kabupaten Merauke telah menyediakan jalur khusus di Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Merauke.

“Kami sudah bicara dengan pihak Telkom dan Infokom dimana mereka menyiapkan jalur khusus untuk para pendaftar bisa mendaftar secaranonline, ” kata Kepala BKSDM Kabupaten Merauke Salvianus Laiyan, SH, saat ditemui media ini, di Kantor BKSDM Kabupaten Merauke, Selasa (19/9).

Baca Juga :  Bapenda Sosialisasi Pengenaan Pajak dan Retriusi Daerah Terbaru

Dalam rangka itu, jelas Salvianus Laiyan, pihaknya telah menyediakan 20 meja yang dilengkapi dengan 20.komputer pinjaman dari Dinas Infokom Kabupaten Merauke yang seluruhnya dihubungkan dengan internet. Para pendaftar, nantinya masing-masing mengupload dokumen mereka ke dalam siatem.

“Mereka secara mandiri akan mengupload dokumen persyaratan ke dalam sistem. Kalau mereka tidak bisa, maka bisa minta bantuan ke operator kami,” jelasnya.

Salvianus Laiyan mengaku sudah mencoba dan tidak mengalami masalah. “Mudah-Mudahan besok saat mulai pendaftaran tetap lancar. Yang kita kuatir kalau semua komputer sudah terpakai dan jaringan mulai lelet,” katanya waspada.

Salvianus juga mengakui bahwa pada hari pertama besok kemungkinan pendaftar belum ada karena dokumen apa saja yang menjadi persyaratan yang harus diupload dalam sistem belum diketahui. Para pendaftar tersebut pasti masih mengurus dokumen persyaratan.

Baca Juga :  Tiga Terpidana Perempuan Dipindahkan ke Jayapura

“Tadi coba kami buka, tapi belum masih tertutup. Besok baru bisa buka dan kita bisa ketahui apa saja yang menjadi perayarayannya,” katanya.

Diketahui bahwa jumlah kuota P3K tahun 2023 yang berikan untuk Kabupaten Merauke sebanyak 896 orang. Dimana P3K tersebut dikhususkan bagi tenaga guru dan kesehatan dengan rincian 500 untuk tenaga guru dan 396 tenaga kesehatan. (ulo)

MERAUKE– Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Merauke dimulai hari ini, Rabu (20/9).

Pendaftaran seleksi P3K tersebut dimulai saat jaringan internet di Merauke mengalami gangguan akibat kabel optik bawah laut milik Telkom putus, sehingga sudah dipastikan masyarakat atau para pendaftar akan kesulitan karena pendaftaran dilakukan secara omline.

Namun, PT Telkom bersama dengan Dinas Infokom Kabupaten Merauke telah menyediakan jalur khusus di Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Merauke.

“Kami sudah bicara dengan pihak Telkom dan Infokom dimana mereka menyiapkan jalur khusus untuk para pendaftar bisa mendaftar secaranonline, ” kata Kepala BKSDM Kabupaten Merauke Salvianus Laiyan, SH, saat ditemui media ini, di Kantor BKSDM Kabupaten Merauke, Selasa (19/9).

Baca Juga :  Personel dan Persit Kodim Merauke Ikuti Sosialisasi Kanker dan Tumor 

Dalam rangka itu, jelas Salvianus Laiyan, pihaknya telah menyediakan 20 meja yang dilengkapi dengan 20.komputer pinjaman dari Dinas Infokom Kabupaten Merauke yang seluruhnya dihubungkan dengan internet. Para pendaftar, nantinya masing-masing mengupload dokumen mereka ke dalam siatem.

“Mereka secara mandiri akan mengupload dokumen persyaratan ke dalam sistem. Kalau mereka tidak bisa, maka bisa minta bantuan ke operator kami,” jelasnya.

Salvianus Laiyan mengaku sudah mencoba dan tidak mengalami masalah. “Mudah-Mudahan besok saat mulai pendaftaran tetap lancar. Yang kita kuatir kalau semua komputer sudah terpakai dan jaringan mulai lelet,” katanya waspada.

Salvianus juga mengakui bahwa pada hari pertama besok kemungkinan pendaftar belum ada karena dokumen apa saja yang menjadi persyaratan yang harus diupload dalam sistem belum diketahui. Para pendaftar tersebut pasti masih mengurus dokumen persyaratan.

Baca Juga :  ABK KM Juneyao Maru V yang Tenggelam Ditemukan Meninggal

“Tadi coba kami buka, tapi belum masih tertutup. Besok baru bisa buka dan kita bisa ketahui apa saja yang menjadi perayarayannya,” katanya.

Diketahui bahwa jumlah kuota P3K tahun 2023 yang berikan untuk Kabupaten Merauke sebanyak 896 orang. Dimana P3K tersebut dikhususkan bagi tenaga guru dan kesehatan dengan rincian 500 untuk tenaga guru dan 396 tenaga kesehatan. (ulo)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya