Thursday, April 25, 2024
31.7 C
Jayapura

Tolak Beri Uang, Mobil Tangki Air Dikampak

Pelaku pengrusakan  mobil tanki  yang berhasil diamankan  Polres Merauke, Senin (2/3)  ( FOTO: Sulo/Cepos )

MERAUKE-Seorang warga   belakang Transito, Kelurahan   Maro Merauke  berinisial BB  terpaksa   harus berurusan dengan pihak kepolisian  gara-gara ulahnya, Senin (2/3).    Kapolres   Merauke  AKBP  Agustinus Ary  Purwanto, SIK melalui Kasubag Humas Kompol Suhardi dikonfirmasi  menjelaskan bahwa   pelaku  diamankan karena  merusak mobil tanki air  yang sedang dalam perjalanan membawa air di  Gudang Arang. 

  “Pelaku kampak mobil tanki di bagian depan mobil tersebut,’’ katanya. Pelaku  tidak sendiri  namun sekitar 3-4  orang. Namun    baru  pelaku yang  berhasil  ditangkap di rumahnya.   ‘’Orang tuanya sempat sembunyikan  di rumahnya saat anggota kita  akan amankan,’’    terangnya. 

   Pelaku   bersama dengan  3  temannya  tersebut  diduga dalam keadaan   dipengaruhi minuman  keras.   Saat itu, jelas   Kasubag Humas, pelaku bersama dengan   temannya minta  uang kepada   Sopir tanki tersebut. Namun  sopir  tanki tidak memberinya uang, sehingga mobil   menjadi  sasaran. 

Baca Juga :  Over Kapasitas, Lapas Merauke  Buat Program Ini 

   ‘’Tadi kejadiannya sekitar  pukul  12.00 WIT,’’ jelasnya. 

  Sementara     korban yang  mobilnya   dikampak   tidak  turun  dari mobil tapi tetap mengemudikan mobilnya  tersebut. ‘’Karena   sopir ketakutan, sehingga tetap  mengemudikan mobilnya,’’ terangnya. Setelah   pelaku  ditangkap, pelaku langsung    diamankan  untuk selanjutnya   menjalani  pemeriksaan   terkait dengan pengrusakan   yang dilakukan tersebut. ‘’Untuk   pelaku  lainnya sementara dalam pengejaran,’’ tandasnya. (ulo/tri)  

Pelaku pengrusakan  mobil tanki  yang berhasil diamankan  Polres Merauke, Senin (2/3)  ( FOTO: Sulo/Cepos )

MERAUKE-Seorang warga   belakang Transito, Kelurahan   Maro Merauke  berinisial BB  terpaksa   harus berurusan dengan pihak kepolisian  gara-gara ulahnya, Senin (2/3).    Kapolres   Merauke  AKBP  Agustinus Ary  Purwanto, SIK melalui Kasubag Humas Kompol Suhardi dikonfirmasi  menjelaskan bahwa   pelaku  diamankan karena  merusak mobil tanki air  yang sedang dalam perjalanan membawa air di  Gudang Arang. 

  “Pelaku kampak mobil tanki di bagian depan mobil tersebut,’’ katanya. Pelaku  tidak sendiri  namun sekitar 3-4  orang. Namun    baru  pelaku yang  berhasil  ditangkap di rumahnya.   ‘’Orang tuanya sempat sembunyikan  di rumahnya saat anggota kita  akan amankan,’’    terangnya. 

   Pelaku   bersama dengan  3  temannya  tersebut  diduga dalam keadaan   dipengaruhi minuman  keras.   Saat itu, jelas   Kasubag Humas, pelaku bersama dengan   temannya minta  uang kepada   Sopir tanki tersebut. Namun  sopir  tanki tidak memberinya uang, sehingga mobil   menjadi  sasaran. 

Baca Juga :  Over Kapasitas, Lapas Merauke  Buat Program Ini 

   ‘’Tadi kejadiannya sekitar  pukul  12.00 WIT,’’ jelasnya. 

  Sementara     korban yang  mobilnya   dikampak   tidak  turun  dari mobil tapi tetap mengemudikan mobilnya  tersebut. ‘’Karena   sopir ketakutan, sehingga tetap  mengemudikan mobilnya,’’ terangnya. Setelah   pelaku  ditangkap, pelaku langsung    diamankan  untuk selanjutnya   menjalani  pemeriksaan   terkait dengan pengrusakan   yang dilakukan tersebut. ‘’Untuk   pelaku  lainnya sementara dalam pengejaran,’’ tandasnya. (ulo/tri)  

Berita Terbaru

Artikel Lainnya