Friday, April 26, 2024
29.7 C
Jayapura

Saga Mall Gelar Pameran UMKM

JAYAPURA – Ikut membantu para pelaku UMKM yang terkena dampak Covid-19 agar dapat mengembangkan usahanya, Saga Mal Abepura menggelar pameran UMKM di Lobby Utama Saga Mal Abepura. Lebih dari 10 pelaku UMKM mengikuti pameran tersebut.

 Manager Saga Grub Harrys Manuputhi mengatakan, pameran ini memang khusus pihaknya sediakan bagi pelaku usaha UMKM yang saat ini masih kesulitan menjual hasil produksinya karena dampak Covid-19.

Suasana lapak-lapak jualan para pengusaha UMKM yang mengisi Lobby Utama Saga Mal Abepura dalam rangka pameran kuliner, Kamis (25/6) kemarin. ( FOTO: Yohana/Cepos)

 “Kegiatan ini kami lakukan selama seminggu dan sudah berjalan sejak Senin (22/6) lalu. Di sini tidak semua pelaku UMKM kami libatkan, tetapi ke depan kami akan bekerja sama dengan pemerintah untuk menbuka kembali pameran UMKM namun dikhususkan untuk pangan lokal seperti olahan sagu, ubi-ubian dan sebagainya,” kata Harrys kepada Cenderawasih Pos, Kamis  (25/6) kemarin.

Baca Juga :  Jasa Raharja Berikan Piagam Bagi RS Bhayangkara Jayapura

 Diakuinya, melihat protokol kesehatan saat ini, pihaknya juga membatasi para pelaku usaha yang mengikuti pameran tersebut.

Dalam kegiatan ini berbagai produksi UMKM seperti aneka kue, pisang coklat,  Sambal Baba, coffe dan sebagainya bisa pangsung dijumpai oleh masyarakat yang berkunjung di Saga Mal Abepura.

 “Kami akan melakukan kerja sama dengan Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kota agar pengusaha-pengusaha lokal bisa dilibatkan khususnya para pengusaha Papua yang memproduks makanan lokal Papua,” terangnya.

 Pihaknya berharap, adanya kegiatan seperti ini para UMKM bisa memperoleh peningkatan  bisnis baik dari sisi produksi maupun dari sisi pendapatan.

 ‘’Kami juga berharap UMKM ini bisa menyediakan dan menawarkan produknya melalui penjualan online agar dapat diketahui semua masyarakat,’’ujarnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Harga dan Stok Komoditi Pertanian di Saga Group Relatif Stabil

JAYAPURA – Ikut membantu para pelaku UMKM yang terkena dampak Covid-19 agar dapat mengembangkan usahanya, Saga Mal Abepura menggelar pameran UMKM di Lobby Utama Saga Mal Abepura. Lebih dari 10 pelaku UMKM mengikuti pameran tersebut.

 Manager Saga Grub Harrys Manuputhi mengatakan, pameran ini memang khusus pihaknya sediakan bagi pelaku usaha UMKM yang saat ini masih kesulitan menjual hasil produksinya karena dampak Covid-19.

Suasana lapak-lapak jualan para pengusaha UMKM yang mengisi Lobby Utama Saga Mal Abepura dalam rangka pameran kuliner, Kamis (25/6) kemarin. ( FOTO: Yohana/Cepos)

 “Kegiatan ini kami lakukan selama seminggu dan sudah berjalan sejak Senin (22/6) lalu. Di sini tidak semua pelaku UMKM kami libatkan, tetapi ke depan kami akan bekerja sama dengan pemerintah untuk menbuka kembali pameran UMKM namun dikhususkan untuk pangan lokal seperti olahan sagu, ubi-ubian dan sebagainya,” kata Harrys kepada Cenderawasih Pos, Kamis  (25/6) kemarin.

Baca Juga :  Harga dan Permintaan Komoditi Pertanian  Relatif Stabil

 Diakuinya, melihat protokol kesehatan saat ini, pihaknya juga membatasi para pelaku usaha yang mengikuti pameran tersebut.

Dalam kegiatan ini berbagai produksi UMKM seperti aneka kue, pisang coklat,  Sambal Baba, coffe dan sebagainya bisa pangsung dijumpai oleh masyarakat yang berkunjung di Saga Mal Abepura.

 “Kami akan melakukan kerja sama dengan Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kota agar pengusaha-pengusaha lokal bisa dilibatkan khususnya para pengusaha Papua yang memproduks makanan lokal Papua,” terangnya.

 Pihaknya berharap, adanya kegiatan seperti ini para UMKM bisa memperoleh peningkatan  bisnis baik dari sisi produksi maupun dari sisi pendapatan.

 ‘’Kami juga berharap UMKM ini bisa menyediakan dan menawarkan produknya melalui penjualan online agar dapat diketahui semua masyarakat,’’ujarnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Jasa Raharja Berikan Piagam Bagi RS Bhayangkara Jayapura

Berita Terbaru

Artikel Lainnya