Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Daftar Calon Pemain Persipura Jayapura

JAYAPURA – Tim Persipura Jayapura secara diam-diam mulai melakukan persiapan. Meski belum resmi, namun belakangan ini beberapa pemain musim lalu telah “ngumpul” untuk melakukan latihan secara mandiri.

Bahkan, Ian Kabes dan kolega pada Sabtu (26/8) kemarin di Stadion Mandala Jayapura terlibat dalam laga segitiga bersama tim Sepak bola Pra PON Papua dan Sific FC.

Marinus Wanewar saat tampil bersama tim bayangan Persipura dalam laga ujicoba di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (26/8).(Foto: Eryck / Cepos)

Dari pantau Cenderawasih Pos, beberapa pemain yang digadang-gadang akan menjadi pemain Persipura musim ini ada, Ian Kabes, Yustinue Pae, Yohanis Tjoe, Ramai Rumakiek, Marinus Wanewar, Andri Ibo, Boaz Isir, Nerius Alom, Eljo Iba, Yan Piet, Jusak Isir, Jhon Tagi, Elisa, Jason Armando, Rony Beroperay dan beberapa pemain muda Papua lainnya.

Baca Juga :  Wali Kota Minta Guru Tidak Mogok 

Selain mereka yang ikut dalam laga segitiga tersebut, nama Gunansar Mandowen dan Fridolin Yoku juga masuk dalam daftar pemain Persipura di musim ini.

Nama-nama di atas dipastikan akan menjadi penggawa Mutiara Hitam tahun ini. Pasalnya, mereka adalah pemain yang masih produktif namun belum memiliki klub sampai saat ini.

Manajemen Persipura saat ini masih berusaha untuk mencari sponsor. Bank Papua dan Freeport Indonesia yang selama ini setia mendukung Persipura belum memberikan jawaban. Beredar kabar, dua sponsorship itu masih menunggu LPJ penggunaan keuangan musim lalu dari manajer sebelumnya, yakni Yan P. Mandenas.

Tim kebanggaan masyarakat Papua itu sepertinya masih kesulitan untuk mendapatkan sponsor baru. Alasan tersebut membuat memilik empat gelar juara itu lambat dalam melakukan persiapan.

Baca Juga :  Siaga Tempur di Papua Bukan Operasi Militer

Tapi asisten pelatih Persipura musim lalu, Thomas Madjar membeberkan bahwa pemain yang mereka kumpulkan saat ini bisa dikatakan sebagai tim bayangan Persipura.

“Jujur saja mungkin kita mengarah kesitu karena waktu yang semakin mepet, resminya itu nanti ketika manajemen atau pengurus Persipura bilang ini yang sudah fix, itu baru kita berani bilang itu pemain yang dipilih,” ungkap Thomas kepada awak media di Stadion Mandala, Sabtu (26/7).

Thomas juga belum bisa memastikan statusnya di Persipura, tapi yang jelas, dirinya bersama dengan rekan pelatih lokal di Jayapura terpanggil untuk berinisiatif mengumpulkan pemain. Mengingat kickoff semakin mepet. (eri/wen)

JAYAPURA – Tim Persipura Jayapura secara diam-diam mulai melakukan persiapan. Meski belum resmi, namun belakangan ini beberapa pemain musim lalu telah “ngumpul” untuk melakukan latihan secara mandiri.

Bahkan, Ian Kabes dan kolega pada Sabtu (26/8) kemarin di Stadion Mandala Jayapura terlibat dalam laga segitiga bersama tim Sepak bola Pra PON Papua dan Sific FC.

Marinus Wanewar saat tampil bersama tim bayangan Persipura dalam laga ujicoba di Stadion Mandala Jayapura, Sabtu (26/8).(Foto: Eryck / Cepos)

Dari pantau Cenderawasih Pos, beberapa pemain yang digadang-gadang akan menjadi pemain Persipura musim ini ada, Ian Kabes, Yustinue Pae, Yohanis Tjoe, Ramai Rumakiek, Marinus Wanewar, Andri Ibo, Boaz Isir, Nerius Alom, Eljo Iba, Yan Piet, Jusak Isir, Jhon Tagi, Elisa, Jason Armando, Rony Beroperay dan beberapa pemain muda Papua lainnya.

Baca Juga :  Komnas HAM : Ada Fenomena Baru Kekerasan yang Masif di Beberapa Wilayah

Selain mereka yang ikut dalam laga segitiga tersebut, nama Gunansar Mandowen dan Fridolin Yoku juga masuk dalam daftar pemain Persipura di musim ini.

Nama-nama di atas dipastikan akan menjadi penggawa Mutiara Hitam tahun ini. Pasalnya, mereka adalah pemain yang masih produktif namun belum memiliki klub sampai saat ini.

Manajemen Persipura saat ini masih berusaha untuk mencari sponsor. Bank Papua dan Freeport Indonesia yang selama ini setia mendukung Persipura belum memberikan jawaban. Beredar kabar, dua sponsorship itu masih menunggu LPJ penggunaan keuangan musim lalu dari manajer sebelumnya, yakni Yan P. Mandenas.

Tim kebanggaan masyarakat Papua itu sepertinya masih kesulitan untuk mendapatkan sponsor baru. Alasan tersebut membuat memilik empat gelar juara itu lambat dalam melakukan persiapan.

Baca Juga :  Fergie Time Oleh Anak Emas Fergie

Tapi asisten pelatih Persipura musim lalu, Thomas Madjar membeberkan bahwa pemain yang mereka kumpulkan saat ini bisa dikatakan sebagai tim bayangan Persipura.

“Jujur saja mungkin kita mengarah kesitu karena waktu yang semakin mepet, resminya itu nanti ketika manajemen atau pengurus Persipura bilang ini yang sudah fix, itu baru kita berani bilang itu pemain yang dipilih,” ungkap Thomas kepada awak media di Stadion Mandala, Sabtu (26/7).

Thomas juga belum bisa memastikan statusnya di Persipura, tapi yang jelas, dirinya bersama dengan rekan pelatih lokal di Jayapura terpanggil untuk berinisiatif mengumpulkan pemain. Mengingat kickoff semakin mepet. (eri/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya