Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Pertajam Set Piece dan Tactical

JAYAPURA-Persipura Jayapura terus mematangkan timnya jelang laga perdana Liga 2 menghadapi Kalteng Putra di Stadion Lukas Enembe, Senin (29/8) lusa.

Pelatih Kepala Persipura Ricky Nelson mengatakan, seluruh pemainnya dalam kondisi yang bagus dan siap menghadapi Kalteng Putra.

“Semua pemain dalam kondisi bagus dan ini modal bagus, sehingga pada laga perdana nanti semua pemain bisa tampil maksimal,” ungkap Ricky Nelson melalui rilis yang diterima Cenderawasih Pos, Jumat (26/8).

Jelan laga perdana ini, Ricky Nelson mengaku terus mematangkan kesiapan timnya. Dimana dirinya terus mempertajam set piece atau taktik bola mati serta tactical atau teknik bermain timnya.

Dalam latihan yang digelar sore kemarin di Stadion Lukas Enembe, Ricky Nelson melakukan simulasi untuk memprediksi taktik yang akan digunakan lawan mereka nanti.

“Kita coba mengantisipasi atau memprediksi lawan akan bermain seperti apa, baiksecara defense (bertahan) maupun attacking (menyerang) mereka. Jadi kita coba buat simulasi di game, sehingga simulasi ini kita bisa prediksi mereka. Kalau mereka main seperti ini, anak-anak sudah tahu apa yang harus dilakukan. Sama pertajam setpiece dan taktikal kita,” tuturnya.

Mengenai kekuatan calon lawan Kalteng Putra, Ricky Nelson menyebutkan bahwa dari pengalaman di Liga 2 musim lalu, Kalteng Putra lebih banyak bermain bola-bola panjang.

“Mereka banyak melakukan long ball, dengan melakukan direct ball (umpan lambung langsung dari lini belakang ke lini depan) dan berlari. Hal ini yang coba kita antisipasi,” ucapnya.

Baca Juga :  Tanpa SK Gubernur, Sopir Enggan Naikkan Tarif

Selain itu, semangat tanding yang dimiliki Kalteng Putra juga tinggi dan hal ini yang harus diwaspadai oleh seluruh pemain Persipura. “Musim lalu mereka (Kalteng Putra,red) bisa mengalahkan PSBS dan Waropen. Itu artinya mereka tahu kualitas pemain Papua seperti apa,” tambahnya.

Dalam laga perdana nanti, Ricky Nelson berharap pencinta Persipura bisa hadir dan memadati stadion untuk memberikan motivasi kepada seluruh pemain. “Kita berharap banyak penonton yang hadir di stadion untuk memberikan semangat kepada pemain,” tutupnya.

Senada dengan Ricky Nelsom. Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persipura Jayapura, Kamasan Jack Komboy mengajak masyarakat terutama pecinta Persipura untuk membeli tiket dan mendukung tim Mutiara Hitam secara langsung di Stadion Lukas Enembe, Senin (29/8) lusa.

“Mari warga kota dan kabupaten Jayapura, tim pecinta Persipura agar berpartisipasi dan mendukung tim kebanggaan kami dengan cara beli tiketnya dan menonton langsung di Stadion Lukas Enembe,” pintanya, Jumat (26/8).

Dikatakan, dengan membeli tiket dan menonton langsung, masyarakat telah partisipasi untuk memberikan semangat kepada tim Persipura pada laga perdana Liga 2 nanti.

Dalam kesempatan itu, mantan penggawa Persipura yang saat ini terjun ke dunia politik ini juga mengingatkan agar masyarakat yang telah membeli tiket, untuk mentaati peraturan yang telah ditetapkan oleh Panpel.

“Kita sama-sama menjaga ketentraman, menonton dengan baik agar semua berjalan dengan baik. Kami berharap tidak ada lempar melempar, pembakaran kembang api, tidak merokok serta memakan pinang di area lapangan,” ujar Jack.

Baca Juga :  Ingin TC di Jawa, Persipura Akan Uji Coba di Jayapura

Terkait kesiapan Panpel, Jack mengaku telah melakukan simulasi, Jumat (26/8) kemarin guna mengukur kesiapan Panpel dalam menghadapi laga perdana Persipura menghadapi Kalteng Putra.

“Seluruh perangkat sudah berjalan dengan baik. Kesiapan Panpel sendiri sudah 90 persen, tinggal kesiapan-kesiapan akhir yang harus dilengkapi seperti penanda dijalan masuk dan jumlah Panpel yang bertugas di titik-titik tertentu,” ungkapnya.

Sekedar informasi, untuk pembelian tiket Persipura VS Kalteng bisa didapatkan beberapa titik di kota maupun kabupaten Jayapura. Untuk wilayah Kabupaten Jayapura akan dijual di Kantor Cabang Bank Papua Sentani, KCP Bank Papua Hawai, Stadion Lukas Enembe.

Untuk wilayah Kota Jayapura masing-masing loket di Taman Imbi, KCP Bank Papua Entrop, KCP Bank Papua Dok IX.

“Khusus di loket Stadion Lukas Enembe akan dilakukan penjualan pada pukul 9.00 WIT, sementara untuk KCP Bank Papua mulai jam 14.00 WIT,” beber Jack.

Untuk harga tiket, ada lima kategori antara lain tiket ekonomi zona 3 dan 8 Rp 30 ribu, tiket ekonomi zona 2, 4, 6 dan 7 dijual dengan harga Rp 50 ribu, tiket reguler Rp 100 ribu, VIP seharga Rp 300 ribu, VVIP senilai Rp 500 ribu dan royal box dijual dengan harga Rp 1 juta.

“Tiket laga perdana resmi kami jual. Penjualan ini dilakukan mengingat respon pendukung Persipura sangat tinggi menantikan laga perdana,” tambahnya. (nat)

JAYAPURA-Persipura Jayapura terus mematangkan timnya jelang laga perdana Liga 2 menghadapi Kalteng Putra di Stadion Lukas Enembe, Senin (29/8) lusa.

Pelatih Kepala Persipura Ricky Nelson mengatakan, seluruh pemainnya dalam kondisi yang bagus dan siap menghadapi Kalteng Putra.

“Semua pemain dalam kondisi bagus dan ini modal bagus, sehingga pada laga perdana nanti semua pemain bisa tampil maksimal,” ungkap Ricky Nelson melalui rilis yang diterima Cenderawasih Pos, Jumat (26/8).

Jelan laga perdana ini, Ricky Nelson mengaku terus mematangkan kesiapan timnya. Dimana dirinya terus mempertajam set piece atau taktik bola mati serta tactical atau teknik bermain timnya.

Dalam latihan yang digelar sore kemarin di Stadion Lukas Enembe, Ricky Nelson melakukan simulasi untuk memprediksi taktik yang akan digunakan lawan mereka nanti.

“Kita coba mengantisipasi atau memprediksi lawan akan bermain seperti apa, baiksecara defense (bertahan) maupun attacking (menyerang) mereka. Jadi kita coba buat simulasi di game, sehingga simulasi ini kita bisa prediksi mereka. Kalau mereka main seperti ini, anak-anak sudah tahu apa yang harus dilakukan. Sama pertajam setpiece dan taktikal kita,” tuturnya.

Mengenai kekuatan calon lawan Kalteng Putra, Ricky Nelson menyebutkan bahwa dari pengalaman di Liga 2 musim lalu, Kalteng Putra lebih banyak bermain bola-bola panjang.

“Mereka banyak melakukan long ball, dengan melakukan direct ball (umpan lambung langsung dari lini belakang ke lini depan) dan berlari. Hal ini yang coba kita antisipasi,” ucapnya.

Baca Juga :  Langkah Awal Menuju Juara Liga 2

Selain itu, semangat tanding yang dimiliki Kalteng Putra juga tinggi dan hal ini yang harus diwaspadai oleh seluruh pemain Persipura. “Musim lalu mereka (Kalteng Putra,red) bisa mengalahkan PSBS dan Waropen. Itu artinya mereka tahu kualitas pemain Papua seperti apa,” tambahnya.

Dalam laga perdana nanti, Ricky Nelson berharap pencinta Persipura bisa hadir dan memadati stadion untuk memberikan motivasi kepada seluruh pemain. “Kita berharap banyak penonton yang hadir di stadion untuk memberikan semangat kepada pemain,” tutupnya.

Senada dengan Ricky Nelsom. Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persipura Jayapura, Kamasan Jack Komboy mengajak masyarakat terutama pecinta Persipura untuk membeli tiket dan mendukung tim Mutiara Hitam secara langsung di Stadion Lukas Enembe, Senin (29/8) lusa.

“Mari warga kota dan kabupaten Jayapura, tim pecinta Persipura agar berpartisipasi dan mendukung tim kebanggaan kami dengan cara beli tiketnya dan menonton langsung di Stadion Lukas Enembe,” pintanya, Jumat (26/8).

Dikatakan, dengan membeli tiket dan menonton langsung, masyarakat telah partisipasi untuk memberikan semangat kepada tim Persipura pada laga perdana Liga 2 nanti.

Dalam kesempatan itu, mantan penggawa Persipura yang saat ini terjun ke dunia politik ini juga mengingatkan agar masyarakat yang telah membeli tiket, untuk mentaati peraturan yang telah ditetapkan oleh Panpel.

“Kita sama-sama menjaga ketentraman, menonton dengan baik agar semua berjalan dengan baik. Kami berharap tidak ada lempar melempar, pembakaran kembang api, tidak merokok serta memakan pinang di area lapangan,” ujar Jack.

Baca Juga :  NPC Papua Juara Umum

Terkait kesiapan Panpel, Jack mengaku telah melakukan simulasi, Jumat (26/8) kemarin guna mengukur kesiapan Panpel dalam menghadapi laga perdana Persipura menghadapi Kalteng Putra.

“Seluruh perangkat sudah berjalan dengan baik. Kesiapan Panpel sendiri sudah 90 persen, tinggal kesiapan-kesiapan akhir yang harus dilengkapi seperti penanda dijalan masuk dan jumlah Panpel yang bertugas di titik-titik tertentu,” ungkapnya.

Sekedar informasi, untuk pembelian tiket Persipura VS Kalteng bisa didapatkan beberapa titik di kota maupun kabupaten Jayapura. Untuk wilayah Kabupaten Jayapura akan dijual di Kantor Cabang Bank Papua Sentani, KCP Bank Papua Hawai, Stadion Lukas Enembe.

Untuk wilayah Kota Jayapura masing-masing loket di Taman Imbi, KCP Bank Papua Entrop, KCP Bank Papua Dok IX.

“Khusus di loket Stadion Lukas Enembe akan dilakukan penjualan pada pukul 9.00 WIT, sementara untuk KCP Bank Papua mulai jam 14.00 WIT,” beber Jack.

Untuk harga tiket, ada lima kategori antara lain tiket ekonomi zona 3 dan 8 Rp 30 ribu, tiket ekonomi zona 2, 4, 6 dan 7 dijual dengan harga Rp 50 ribu, tiket reguler Rp 100 ribu, VIP seharga Rp 300 ribu, VVIP senilai Rp 500 ribu dan royal box dijual dengan harga Rp 1 juta.

“Tiket laga perdana resmi kami jual. Penjualan ini dilakukan mengingat respon pendukung Persipura sangat tinggi menantikan laga perdana,” tambahnya. (nat)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya