Monday, April 28, 2025
28.7 C
Jayapura

Calon Jemaah Haji Jalani Dua Tes Kesehatan Sebelum Pelunasan BPIH

JAKARTA-Calon jemaah haji (CJH) estimasi keberangkatan 2024 harus sudah mulai bersiap. Khususnya terkait dengan aspek kesehatan. Sebab Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan screening atau pemeriksaan kesehatan dimulai bulan depan.

Keterangan tersebut disampaikan Direktur Bina Haji dan Umrah Kemenag Arsad Hidayat dalam Mudzakarah Perhajian yang diselenggarakan Ditjen PHU Kemenag pada Selasa (24/10). Dia mengatakan Kemenkes dan Kemenag saat ini sedang menyusun kebijakan baru terkait istitha’ah atau kemampuan dari sisi kesehatan.

Dia mengatakan jemaah akan menjalani dua kali pemeriksaan kesehatan. Tujuannya untuk mengetahui kondisi kesehatan terkini. Kemudian jika dinyatakan kurang sehat, ada waktu untuk penanganan kesehatannya. Ketika pada pemeriksaan kedua nanti dinyatakan sehat atau memenuhi ketentuan istitha’ah kesehatan, CJH bersangkutan bisa melunasi biaya haji.

Baca Juga :  Seleksi CPNS, Munculnya Soal-Soal Sulit Jadi Salah Satu Ketakutan Calon Peserta

JAKARTA-Calon jemaah haji (CJH) estimasi keberangkatan 2024 harus sudah mulai bersiap. Khususnya terkait dengan aspek kesehatan. Sebab Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan screening atau pemeriksaan kesehatan dimulai bulan depan.

Keterangan tersebut disampaikan Direktur Bina Haji dan Umrah Kemenag Arsad Hidayat dalam Mudzakarah Perhajian yang diselenggarakan Ditjen PHU Kemenag pada Selasa (24/10). Dia mengatakan Kemenkes dan Kemenag saat ini sedang menyusun kebijakan baru terkait istitha’ah atau kemampuan dari sisi kesehatan.

Dia mengatakan jemaah akan menjalani dua kali pemeriksaan kesehatan. Tujuannya untuk mengetahui kondisi kesehatan terkini. Kemudian jika dinyatakan kurang sehat, ada waktu untuk penanganan kesehatannya. Ketika pada pemeriksaan kedua nanti dinyatakan sehat atau memenuhi ketentuan istitha’ah kesehatan, CJH bersangkutan bisa melunasi biaya haji.

Baca Juga :  Mendagri: Ada 30 ASN Mengundurkan Diri Untuk Maju Pilkada

Berita Terbaru

Artikel Lainnya