BIAK – Dalam rangka pengamanan menjelang perayaan Paskah, Kapolres Biak Numfor, AKBP Ari Trestiawan, SIK., MH, memastikan kesiapan pihaknya untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama rangkaian ibadah Paskah di wilayah Biak Numfor.
“Kami tetap berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya bagi saudara-saudara kita yang akan menggelar ibadah Paskah. Kami pastikan dan upayakan agar ibadah Paskah dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.” katanya.
Sebagai bagian dari langkah pengamanan, Polres Biak Numfor akan menempatkan sekitar 100 personel yang akan disebar di berbagai lokasi ibadah Paskah. Personel akan dikerahkan baik di tempat ibadah maupun di sekitar area yang diperkirakan menjadi pusat kegiatan selama perayaan.
“Pengamanan ini kami lakukan dengan bekerja sama antara Polres dan Polsek, guna memastikan setiap kegiatan rangkaian Paskah berjalan dengan aman. Kami juga mengimbau agar semua pihak dapat menjaga ketertiban, keamanan, dan kelancaran, tanpa adanya gangguan apapun,” ujar Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres Biak Numfor berharap agar melalui rangkaian ibadah Paskah, masyarakat dapat bersama-sama meraih hikmah dan makna yang mendalam, sehingga dapat mewujudkan Biak yang lebih baik dan lebih aman di masa yang akan datang.
“Semoga dengan rangkaian ibadah Paskah ini, kita bisa mengambil hikmah dan makna bersama, untuk mewujudkan Biak yang lebih baik, lebih aman, dan lebih harmonis,” tutupnya. (Il/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos