JAKARTA-Satuan Tugas (Satgas) TNI bersama Polri melaksanakan patroli di wilayah perbatasan Papua pada Jumat (6/9) guna mengantisipasi dan mencegah penyelundupan serta peredaran barang ilegal seperti narkotika dan minuman keras. Lokasi persisnya berada di wilayah Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua.
Patroli perbatasan tersebut melibatkan beberapa satuan kewilayahan dan satuan tugas pengamanan perbatasan (pamtas).
Di antaranya Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato, Polres Puncak Jaya, Kodim 1714/Puncak Jaya, Satgas Yonif 753/AVT, Satgas Paskhas Pos Mulia, Polsek Puncak Jaya, serta dan pasukan Brimob Polda Papua.
Secara keseluruhan tidak kurang dari 100 personel diturunkan dalam patroli perbatasan tersebut. Komandan Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letkol Infanteri Dwi Hertanto menyampaikan bahwa dalam patroli perbatasan itu turut dilakukan pemeriksaan seluruh kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas.
”Seluruh pengguna jalan yang melintas wajib berhenti dan turun dari kendaraan ketika anggota patroli gabungan melaksanakan pemeriksaan. Apabila ditemukan barang yang terlihat mencurigakan akan diturunkan dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap barang tersebut,” ungkap Letkol Dwi Hertanto.
”Diharapkan melalui kegiatan ini dapat menutup dan mempersempit pergerakan para pelaku ilegal maupun tindakan kriminal lainnya guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan Papua,” terang Dwi Hertanto.
Dalam patroli perbatasan tersebut, turut hadir Komandan Kodim 1714/Puncak Letkol Infanteri Irawan Setya Kusuma, Kabagops Polres Puncak Jaya Kompol Ari, Pasiops Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letda Infanteri Raden Rizky, serta Pakum Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letda Chk Dicky Stevan Harahap. (*)
SUMBER: JAWAPOS