Friday, May 17, 2024
28.7 C
Jayapura

208 Orang Lanjutkan Test Penerimaan Anggota Polri

WAMENA – Sebanyak 208 Orang dari Polres Jayawijaya bakal meneruskan keikutsertaannya dalam seleksi Calon Siswa Bintara Polri yang akan dilakukan di Polda Papua Jayapura usai dipastikan melalui mengumumkan hasil pemeriksaan administrasi awal dalam perekrutan calon anggota Polri yang mendaftar di Pabanrim Polres Jayawijaya

Wakapolres Jayawijaya Kompol Muh. Nur Bakti, SH, MH menyatakan bahwa dari jumlah animo yang mendaftar sebanyak 366 Orang, sementara yang lolos dalam pemeriksaan administrasi awal  ada 208 orang yang memenuhi syarat, sedangkan yang tidak memenuhi syarat ada sebanyak 158  orang.

“Saya ucapkan selamat kepada para Casis yang telah memenuhi syarat, dan saya minta adik-adik dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti tes selanjutnya di Polda Papua,”ungkapnya Selasa (30/4) kemarin

Baca Juga :  Kantor BPBD Dogiyai Terbakar

Ia juga mengharapkan 208 orang yang akan diberangkatkan ke Jayapura ini bisa menjaga diri. Dan kesehatannya atau mempersiapkan diri dengan baik selama mengikuti test yang dilakukan oleh panitia dari Polda Papua, karena dalam pelaksanaannya nanti perlu memiliki kondisi yang baik agar bisa menyelesaikan seleksi tersebut secara bertahap.

“kami panitia dari Polres Jayawijaya sudah melaksanakan tugas untuk melakukan seleksi di daerah dan 208 orangh ini menjadi pilihan Polres Jayawijaya untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya di Polda Papua,”kata Kompol Nur Bakti.

Wakapolres menambahkan untuk adik-adik yang belum memenuhi syarat untuk tidak berkecil hati, jadikan ini sebagai pelajaran berharga untuk memperbaiki kekurangan yang ada sehingga tahun depan bisa mencoba lagi dalam seleksi yang dibuka.

Baca Juga :  Kebakaran di Hamadi, Penjual Cilok Tewas Terbakar

“Untuk peserta yang telah dinyatakan memenuhi syarat, mereka direncanakan akan diberangkatkan ke Polda Papua untuk mengikuti tes selanjutnya karena di Polres hanya dilaksanakan pendaftaran hingga pemeriksaan administrasi awal,” tutupnya. (jo)

WAMENA – Sebanyak 208 Orang dari Polres Jayawijaya bakal meneruskan keikutsertaannya dalam seleksi Calon Siswa Bintara Polri yang akan dilakukan di Polda Papua Jayapura usai dipastikan melalui mengumumkan hasil pemeriksaan administrasi awal dalam perekrutan calon anggota Polri yang mendaftar di Pabanrim Polres Jayawijaya

Wakapolres Jayawijaya Kompol Muh. Nur Bakti, SH, MH menyatakan bahwa dari jumlah animo yang mendaftar sebanyak 366 Orang, sementara yang lolos dalam pemeriksaan administrasi awal  ada 208 orang yang memenuhi syarat, sedangkan yang tidak memenuhi syarat ada sebanyak 158  orang.

“Saya ucapkan selamat kepada para Casis yang telah memenuhi syarat, dan saya minta adik-adik dapat mempersiapkan diri untuk mengikuti tes selanjutnya di Polda Papua,”ungkapnya Selasa (30/4) kemarin

Baca Juga :  Akui Ada Penekanan Data dan Anggaran Dalam Evaluasi PJ Bupati Jayawijaya

Ia juga mengharapkan 208 orang yang akan diberangkatkan ke Jayapura ini bisa menjaga diri. Dan kesehatannya atau mempersiapkan diri dengan baik selama mengikuti test yang dilakukan oleh panitia dari Polda Papua, karena dalam pelaksanaannya nanti perlu memiliki kondisi yang baik agar bisa menyelesaikan seleksi tersebut secara bertahap.

“kami panitia dari Polres Jayawijaya sudah melaksanakan tugas untuk melakukan seleksi di daerah dan 208 orangh ini menjadi pilihan Polres Jayawijaya untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya di Polda Papua,”kata Kompol Nur Bakti.

Wakapolres menambahkan untuk adik-adik yang belum memenuhi syarat untuk tidak berkecil hati, jadikan ini sebagai pelajaran berharga untuk memperbaiki kekurangan yang ada sehingga tahun depan bisa mencoba lagi dalam seleksi yang dibuka.

Baca Juga :  Animo Pendaftar Polri di Merauke Tinggi, Hampir Tembus 1.000 Orang

“Untuk peserta yang telah dinyatakan memenuhi syarat, mereka direncanakan akan diberangkatkan ke Polda Papua untuk mengikuti tes selanjutnya karena di Polres hanya dilaksanakan pendaftaran hingga pemeriksaan administrasi awal,” tutupnya. (jo)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya