Salah satu layanan unggulan yang diterapkan di lapangan adalah Samsat Jemput Bola (Samsat Jempol) yang memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam proses pembayaran pajak kendaraan yang menunggak langsung di lokasi razia.
“Kami juga melibatkan mitra seperti Samsat dan Jasa Raharja untuk memberikan pelayanan langsung di lapangan, salah satunya melalui program Samsat Jempol,” tambahnya.
Tak hanya fokus pada penindakan pelanggar, Operasi Patuh Cartenz juga diisi dengan edukasi dan imbauan kepada pengguna jalan. Petugas memberikan sosialisasi di kawasan tertib lalu lintas (KTL) sekitar Mapolda Papua, serta melakukan pengaturan dan pemantauan arus kendaraan guna menciptakan kelancaran dan kenyamanan bagi pengguna jalan.
“Operasi ini bukan semata-mata untuk menindak pelanggar, tapi juga bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan di jalan raya,” katanya. (rel/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOSÂ https://www.myedisi.com/cenderawasihpos