Sunday, April 28, 2024
27.7 C
Jayapura

Baru KPU Jayawijaya dan Tolikara yang Terima Logistik 

WAMENA-Komisi Pemilihan Umum (KPU ) Provinsi Papua Pegunungan memastikan jika telah menerima logistik surat suara Pemilihan Anggota Legislatif baik DPR RI, DPRP Provinsi dan juga DPRD Kabupaten untuk Kabupaten Jayawijaya dan juga Kabupaten Tolikara, Minggu (14/1) kemarin

   Komisioner KPU Papua pegunungan Devisi Perencanaan dan Data Naftali Emanuel Pawika mengaku jika pihaknya sudah menerima logistik kertas suara untuk Pileg, khususnya untuk Kabupaten Jayawijaya dan Tolikara yang baru tiba di Wamena. Saat ini logistic tersebut sudah dibawa  ke gudang KPU dua kabupaten itu untuk nantinya dilakukan sortir dan pelipatan.

  “Untuk saat ini kita sudah terima surat suara untuk pileg DPR RI, DPRP Provinsi dan juga DPRD Kabupaten, sementara untuk 6 Kabupaten lainnya akan dikirim secara bertahap untuk 5 kabupaten yang melalui bandara Wamena.”ungkapnya Minggu (14/1) sore di Kantor KPUD Jayawijaya

Baca Juga :  Pemrov Papua Terima Penghargaan PPKM Award Terbaik II Wilayah Timur

   Menurutnya, dari logistik surat suara yang sudah didapatkan ini semua masih dalam kemasan atau karton dan tidak ada yang rusak, dan sudah langsung di distribusikan ke gudang logistic KPU Jayawijaya dan Tolikara untuk nantinya dilakukan sortir dan pelipatan

  “Setelah kita terima surat suara itu langsung di bawah ke Gudang untuk dilakukan penyortiran bagi masing –masing KPU sekaligus melakukan pelipatan surat suara itu agar semuanya siap pada pada saat distrbuti ke Distrik –Distrik,”jelasnya

   Ia juga memastikan belum semua surat suara Pileg untuk Provinsi Papua Pegunungan dikirim akan tetapi pengiriman surat suara ini masih terus berlangsung dalam beberapa hari ini,  Sementara untuk logistic Pilpres dari laporan 8 Kabupaten yang diterima semuanya sudah lengkap

Baca Juga :  Golkar "Kunci" Ketua DPRP

   “Kita di Papua pegunungan untuk Logistik Pileg ini belum lengkap karena masih dalam tahapan pengiriman, sementara untuk pilpres dari laporan yang diterima KPU 8 Kabupaten sudah lengkap semuanya,”kata Mantan Wartawan Kawattimur. co.Id. (jo/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

WAMENA-Komisi Pemilihan Umum (KPU ) Provinsi Papua Pegunungan memastikan jika telah menerima logistik surat suara Pemilihan Anggota Legislatif baik DPR RI, DPRP Provinsi dan juga DPRD Kabupaten untuk Kabupaten Jayawijaya dan juga Kabupaten Tolikara, Minggu (14/1) kemarin

   Komisioner KPU Papua pegunungan Devisi Perencanaan dan Data Naftali Emanuel Pawika mengaku jika pihaknya sudah menerima logistik kertas suara untuk Pileg, khususnya untuk Kabupaten Jayawijaya dan Tolikara yang baru tiba di Wamena. Saat ini logistic tersebut sudah dibawa  ke gudang KPU dua kabupaten itu untuk nantinya dilakukan sortir dan pelipatan.

  “Untuk saat ini kita sudah terima surat suara untuk pileg DPR RI, DPRP Provinsi dan juga DPRD Kabupaten, sementara untuk 6 Kabupaten lainnya akan dikirim secara bertahap untuk 5 kabupaten yang melalui bandara Wamena.”ungkapnya Minggu (14/1) sore di Kantor KPUD Jayawijaya

Baca Juga :  Pemrov Papua Terima Penghargaan PPKM Award Terbaik II Wilayah Timur

   Menurutnya, dari logistik surat suara yang sudah didapatkan ini semua masih dalam kemasan atau karton dan tidak ada yang rusak, dan sudah langsung di distribusikan ke gudang logistic KPU Jayawijaya dan Tolikara untuk nantinya dilakukan sortir dan pelipatan

  “Setelah kita terima surat suara itu langsung di bawah ke Gudang untuk dilakukan penyortiran bagi masing –masing KPU sekaligus melakukan pelipatan surat suara itu agar semuanya siap pada pada saat distrbuti ke Distrik –Distrik,”jelasnya

   Ia juga memastikan belum semua surat suara Pileg untuk Provinsi Papua Pegunungan dikirim akan tetapi pengiriman surat suara ini masih terus berlangsung dalam beberapa hari ini,  Sementara untuk logistic Pilpres dari laporan 8 Kabupaten yang diterima semuanya sudah lengkap

Baca Juga :  Penyusunan Publikasi Berbasis Data, BPS Gandeng  Pemkab Jayawijaya

   “Kita di Papua pegunungan untuk Logistik Pileg ini belum lengkap karena masih dalam tahapan pengiriman, sementara untuk pilpres dari laporan yang diterima KPU 8 Kabupaten sudah lengkap semuanya,”kata Mantan Wartawan Kawattimur. co.Id. (jo/tri)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya