Saturday, April 27, 2024
27.7 C
Jayapura

Komitmen Pemerintah Papua Meningkatkan Pelayanan Publik

JAYAPURA – Kepala Bappenda Papua, Setiyo Wahyudi menyebut, Gedung Kantor Bersama Samsat Supiori yang baru dibangun merupakan komitmen Pemerintah Provinsi Papua dalam mewujudkan salah satu Misi Gubernur Papua yaitu Penguatan Tata kelola Pemerintahan.

Sebagaimana Pemerintah Provinsi Papua membangun tiga kantor Samsat meliputi Kantor Samsat Keerom, Samsat Supiori dan Samsat Paniai. Tiga kantor tersebut dibangun menggunakan APBD Papua.

Wahyudi menyebut, Pemerintah Provinsi Papua senantiasa berupaya secara konsisten meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua,diantaranya pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) di Kantor Bersama Samsat.

“Selain penyelenggaraan pelayanan publik, keberadaan Kantor Bersama Samsat di Kabupaten Supiori turut berperan penting dalam peningkatan kapasitas fiskal daerah, karena menjadi salah satu sumber pendapatan bagi Kabupaten Supiori. Dimana pajak daerah Provinsi yang dipungut di Kantor Bersama Samsat akan disetor kembali ke Kabupaten dalam bentuk Dana Bagi Hasil Pajak Provinsi,” terangnya saat launching pelayanan Samsat Kabupaten Supiori, Selasa (31/1).

Baca Juga :  Festival Budaya Keerom Tahun 2022 Semarak dan Meriah

Dikatakan, kedepan penting sekali untuk membangun sinergitas antara Pemda Supiori dan Pemda Provinsi Papua dalam rangka pemungutan PKB di Kantor Bersama Samsat.

Pihaknya menyampaikan apresiasi kepada Tim Pembina Samsat Provinsi Papua, Direktur Lalu Lintas Polda Papua, dan Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Papua, serta Bank Papua sebagai pemegang Rekening Kas Umum Daerah Provinsi Papua yang telah berkerjasama dalam penyelenggaraan Samsat di Provinsi Papua.

“Saya berharap Tim Pembina Samsat Provinsi Papua selalu kompak dan solid dalam melaksanakan tugas dan fungsinya masing- masing,” ucapnya.

Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Pemda Supiori yang selama ini telah mendukung pelayanan Samsat di Kabupaten Supiori dengan memfasilitasi bangunan gedung kantor sampai dengan dibangunnya gedung kantor yang baru ini. (fia/gin)

Baca Juga :  Sambut Natal, Mulai Dari OPD Harus Tampilkan Aksesoris Natal

JAYAPURA – Kepala Bappenda Papua, Setiyo Wahyudi menyebut, Gedung Kantor Bersama Samsat Supiori yang baru dibangun merupakan komitmen Pemerintah Provinsi Papua dalam mewujudkan salah satu Misi Gubernur Papua yaitu Penguatan Tata kelola Pemerintahan.

Sebagaimana Pemerintah Provinsi Papua membangun tiga kantor Samsat meliputi Kantor Samsat Keerom, Samsat Supiori dan Samsat Paniai. Tiga kantor tersebut dibangun menggunakan APBD Papua.

Wahyudi menyebut, Pemerintah Provinsi Papua senantiasa berupaya secara konsisten meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua,diantaranya pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) di Kantor Bersama Samsat.

“Selain penyelenggaraan pelayanan publik, keberadaan Kantor Bersama Samsat di Kabupaten Supiori turut berperan penting dalam peningkatan kapasitas fiskal daerah, karena menjadi salah satu sumber pendapatan bagi Kabupaten Supiori. Dimana pajak daerah Provinsi yang dipungut di Kantor Bersama Samsat akan disetor kembali ke Kabupaten dalam bentuk Dana Bagi Hasil Pajak Provinsi,” terangnya saat launching pelayanan Samsat Kabupaten Supiori, Selasa (31/1).

Baca Juga :  Penyaluran Bansos Kemensos Diterima Langsung Masyarakat

Dikatakan, kedepan penting sekali untuk membangun sinergitas antara Pemda Supiori dan Pemda Provinsi Papua dalam rangka pemungutan PKB di Kantor Bersama Samsat.

Pihaknya menyampaikan apresiasi kepada Tim Pembina Samsat Provinsi Papua, Direktur Lalu Lintas Polda Papua, dan Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Papua, serta Bank Papua sebagai pemegang Rekening Kas Umum Daerah Provinsi Papua yang telah berkerjasama dalam penyelenggaraan Samsat di Provinsi Papua.

“Saya berharap Tim Pembina Samsat Provinsi Papua selalu kompak dan solid dalam melaksanakan tugas dan fungsinya masing- masing,” ucapnya.

Pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Pemda Supiori yang selama ini telah mendukung pelayanan Samsat di Kabupaten Supiori dengan memfasilitasi bangunan gedung kantor sampai dengan dibangunnya gedung kantor yang baru ini. (fia/gin)

Baca Juga :  MK Pastikan Tak Ada Kebocoran Informasi RPH PHPU Pilpres

Berita Terbaru

Artikel Lainnya