Wednesday, April 24, 2024
31.7 C
Jayapura

16 Nakes Puskesmas Tanjung Ria Terpapar Covid

Pelayanan Puskesmas Dilakukan Secara Online

JAYAPURA-Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura, Dr. Ni Nyoman Sri Antari mengungkapkan bahwa  tenaga medis di Kota Jayapura kini sudah banyak yang terpapar Covid-19.  Salah satu Puskesmas yang tenaga kesehatan paling banyak terpapar Covid-19 adalah di    Puskesmas Tanjung Ria. Akibatnya,  pelayanan di puskesmas harus ditutup sementara, diganti pelayanan online.

  “Ada 16 orang yang positif. Jadi Puskesmas Tanjung Ria,  saya sampaikan melayani secara online saja. Ada Call Center di Puskesmas yang bisa dihubungi oleh masyarakat sekitar sana. Karena yang justru kena adalah tenaga kunci, perawat dan dokter,” terangnya

  Menurut Sri Antari, selain terpapar saat melayani pasien, juga terpapar saat melakukan tracing terhadap warga yang positif Covid-19.  “Kasihan teman-teman Puskesmas melakukan tracing dan mereka pun kena,” ujarnya.

Baca Juga :  Naik Turun Pasien Covid yang Dirawat di RSUD Jayapura

  Selain Puskesmas Tanjung Ria, Sri Antari mengungkapkan terdapat sejumlah nakes di Puskesmas lain juga mengalami hal serupa, namun belum bisa diketahui detail datanya karena masih dalam proses update data.

   “Puskesmas Kotaraja kemarin juga masih sedang diperiksa. Kalau yang sudah terdata 5 di Jayapura Utara, 2 di Imbi Kemudian 16 di Puskesmas Tanjung Ria. Jadi itu yang baru masuk ke kami nanti kita update lagi datanya,” imbuhnya.

  Menurutnya penyebaran covid di kota Jayapura cenderung masif. Penanganan yang dilakukan masih dengan cara mendeteksi dan tracing  kasus. “Memang satu kita mendeteksinya kita nyari, kita tracing. begitu ada satu positif kita tracing begitu banyaknya, kadang 1 orang itu kita tracing sampai 90 dan curiga itu omicron,” jelasnya.

Baca Juga :  Kasus Positif Covid-19 di Kab. Jayapura Capai 89

  Dari data terakhir yang disampaikan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Jayapura, terhitung Rabu (9/2) kemarin, tercatat  551 kasus. Data ini dipastikan akan terus meningkat. (Rhy/tri)

Pelayanan Puskesmas Dilakukan Secara Online

JAYAPURA-Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura, Dr. Ni Nyoman Sri Antari mengungkapkan bahwa  tenaga medis di Kota Jayapura kini sudah banyak yang terpapar Covid-19.  Salah satu Puskesmas yang tenaga kesehatan paling banyak terpapar Covid-19 adalah di    Puskesmas Tanjung Ria. Akibatnya,  pelayanan di puskesmas harus ditutup sementara, diganti pelayanan online.

  “Ada 16 orang yang positif. Jadi Puskesmas Tanjung Ria,  saya sampaikan melayani secara online saja. Ada Call Center di Puskesmas yang bisa dihubungi oleh masyarakat sekitar sana. Karena yang justru kena adalah tenaga kunci, perawat dan dokter,” terangnya

  Menurut Sri Antari, selain terpapar saat melayani pasien, juga terpapar saat melakukan tracing terhadap warga yang positif Covid-19.  “Kasihan teman-teman Puskesmas melakukan tracing dan mereka pun kena,” ujarnya.

Baca Juga :  Dinkes Sediakan Vaksin Booster 

  Selain Puskesmas Tanjung Ria, Sri Antari mengungkapkan terdapat sejumlah nakes di Puskesmas lain juga mengalami hal serupa, namun belum bisa diketahui detail datanya karena masih dalam proses update data.

   “Puskesmas Kotaraja kemarin juga masih sedang diperiksa. Kalau yang sudah terdata 5 di Jayapura Utara, 2 di Imbi Kemudian 16 di Puskesmas Tanjung Ria. Jadi itu yang baru masuk ke kami nanti kita update lagi datanya,” imbuhnya.

  Menurutnya penyebaran covid di kota Jayapura cenderung masif. Penanganan yang dilakukan masih dengan cara mendeteksi dan tracing  kasus. “Memang satu kita mendeteksinya kita nyari, kita tracing. begitu ada satu positif kita tracing begitu banyaknya, kadang 1 orang itu kita tracing sampai 90 dan curiga itu omicron,” jelasnya.

Baca Juga :  Angka Terkonfirmasi dan Kematian Terus Bertambah

  Dari data terakhir yang disampaikan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Jayapura, terhitung Rabu (9/2) kemarin, tercatat  551 kasus. Data ini dipastikan akan terus meningkat. (Rhy/tri)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya