Menurut Arya, permainan Timnas Indonesia U-17 sudah benar pada babak pertama. Terlihat jelas Garuda Muda berjuang dengan strategi serangan balik. Taktik dan strategi itu sesuai yang diinginkan oleh Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto.
“Kan tadi (semalam) serangan balik kita hampir semua menghasilkan gol,” jelasnya.
“Dan sejak awal pertandingan strategi pelatih Nova (Arianto) adalah defend to counter,” tambah Arya Sinulingga.
Nova Arianto sendiri telah memberikan keterangan dan penjelasan soal permainan Timnas Indonesia U-17 di babak kedua. Dia mengakui bahwa sejak awal sudah menginstruksikan anak asuhnya bermain baik seperti babak pertama.
“Jujur melihat jalannya pertandingan hari ini sangat bergejolak di dalam hati saya karena memang secara taktik melihat Australia lebih unggul secara kualitas individu,” tuturnya.
“Kami bermain menunggu dan melakukan counter attack saat merebut bola dan situasinya terjadi Australia juga tidak melakukan serangan sehingga kami tetap menunggu Australia melakukan serangan,” jelas Nova menambahkan.
Tapi ternyata Australia U-17 malah tidak menyerang sama sekali. Nova Arianto pun mengaku malu dengan permainan pertandingan pada babak kedua.
“Saya pun malu dengan yang terjadi di lapangan malam ini tetapi karena kalau kita kalah kami tidak lolos Piala Asia maka saya harus tahan malu itu dan tidak melakukan pressing,” ujarnya.
“Pastinya terlihat tidak baik dan saya yakin pemain pun merasakan hal yang sama di lapangan. Tapi sekali lagi, target kita adalah lolos, dan saya bersyukur dan percaya ini semua rencana Tuhan buat saya dan tim,” pungkas Nova. (*)
Sumber: Jawapos